Kemendes PDTT Siapkan 121 KK Transmigran Menuju Poso untuk Budidaya Durian Montong

STENLLY LADEE

- Redaksi

Jumat, 25 Oktober 2024 - 18:44 WIB

20254 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tlii|Jakarta– Menteri Transmigrasi Muhammad Iftitah Sulaiman Suryanagara mengungkapkan bahwa pemerintah telah menyiapkan 121 Kepala Keluarga (KK) transmigran untuk diberangkatkan ke Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah, pada bulan depan.

Di lokasi baru, para transmigran akan fokus pada budidaya durian montong sebagai bagian dari program keberlanjutan Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) dalam mendukung pemerintahan Jokowi.

“Sekitar 121 KK telah disiapkan untuk berangkat ke Poso dan beberapa lokasi lainnya. Para transmigran ini akan menanam durian montong yang nantinya, selain untuk memenuhi kebutuhan lokal, juga dapat diekspor,” kata Iftitah di kantor Kementerian Transmigrasi, Jakarta Selatan.

Baca Juga :  Bang Azhari Serta Hj.ermiati Hamidah Kunjungi Warga yang Tempati Rumah Tidak Layak Huni

Menurut Iftitah, sektor pertanian yang dikelola transmigran ini akan berfokus pada komoditas yang memiliki nilai ekonomi tinggi. Hal ini, menurutnya, adalah salah satu upaya kementerian untuk menciptakan sumber pendapatan bagi daerah transmigrasi sekaligus mendukung ketahanan pangan.

Iftitah juga telah melaporkan rencana ini kepada Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), dalam pertemuan mereka pada hari yang sama.

Di sisi lain, Iftitah menyoroti keterbatasan anggaran Kementerian Transmigrasi yang dianggap kecil.

“Anggaran kami tahun 2024 sekitar Rp192 miliar, sementara di tahun 2025 diproyeksikan hanya Rp92 miliar. Dengan anggaran terbatas ini, kami hanya mampu memberangkatkan puluhan transmigran, jauh berbeda dari masa 1995 yang mencapai hampir 50 ribu KK,” ujar Iftitah.

Baca Juga :  Horeee Cek Ijazah Sudah Bisa Online Loh, Ini Caranya

Meski begitu, Iftitah menegaskan pentingnya semangat kerja tanpa keluhan dari para pegawai Kementerian Transmigrasi. “Saya pesan kepada staf, jangan pernah mengeluh soal anggaran.

Kita harus bisa membuktikan bahwa dengan anggaran sekecil apa pun, kita bisa menghasilkan nilai yang besar melalui sinergi dan kolaborasi,” tegasnya.

Iftitah menambahkan bahwa kemitraan dengan Kemenko Infrastruktur akan memudahkan koordinasi dan memaksimalkan hasil dari program transmigrasi di tengah keterbatasan dana. (detik/TEN)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Samapta Polres Pematangsiantar Dampingi Petugas PLN Lakukan P2TL di Jalan Pattimura
Sempat Kabur ke Medan, Pelaku Pembunuhan Santri Berhasil Ditangkap
Sambut HBP ke-61 Lapas Pancur Batu Bersama Ibu-Ibu PIPAS Gelar Baksos, Pemasyarakatan Pasti Bermanfaat Untuk Masyarakat
Berikan Penguatan Bela Negara, Lapas Pemuda Langkat Gelar Upacara Rutin Hari Kesadaran Berbangsa Dan Bernegara
PEMBUKAAN PEKAN OLAHRAGA HARI BAKTI PEMASYARAKATAN KE-61 DI LAPAS KELAS IIB BLANGKEJEREN “Semangat Sportivitas Warga Binaan Mewarnai Momen Hari Bakti Pemasyarakatan”
DPC Apdesi Gayo Lues Berikan Cenderamata pada Acara Lepas Sambut Dandim dan Kapolres
Jadwal KA Prameks Jogja-Kutoarjo PP Pekan Ini, 14–20 April 2025
Warga Usulkan Penanaman Kabel Bawah Tanah Demi Keindahan Kota Banda Aceh

Berita Terkait

Senin, 14 April 2025 - 15:15 WIB

Samapta Polres Pematangsiantar Dampingi Petugas PLN Lakukan P2TL di Jalan Pattimura

Senin, 14 April 2025 - 13:59 WIB

Sempat Kabur ke Medan, Pelaku Pembunuhan Santri Berhasil Ditangkap

Senin, 14 April 2025 - 13:40 WIB

Sambut HBP ke-61 Lapas Pancur Batu Bersama Ibu-Ibu PIPAS Gelar Baksos, Pemasyarakatan Pasti Bermanfaat Untuk Masyarakat

Senin, 14 April 2025 - 13:29 WIB

Berikan Penguatan Bela Negara, Lapas Pemuda Langkat Gelar Upacara Rutin Hari Kesadaran Berbangsa Dan Bernegara

Senin, 14 April 2025 - 10:37 WIB

DPC Apdesi Gayo Lues Berikan Cenderamata pada Acara Lepas Sambut Dandim dan Kapolres

Senin, 14 April 2025 - 10:13 WIB

Jadwal KA Prameks Jogja-Kutoarjo PP Pekan Ini, 14–20 April 2025

Minggu, 13 April 2025 - 22:49 WIB

Warga Usulkan Penanaman Kabel Bawah Tanah Demi Keindahan Kota Banda Aceh

Minggu, 13 April 2025 - 21:21 WIB

Lawan Politik Kini Mengakui: Kepemimpinan Pro-Rakyat Bupati Aceh Barat Patut Diacungi Jempol

Berita Terbaru

Pelaku berinisial NZ (17) ditangkap pada Minggu, 13 April 2025.foto .Ist

HUKUM & KRIMINAL

Utang 300 Ribu, Motif Pelaku Habisi Nyawa Santri Di Pidie Jaya

Senin, 14 Apr 2025 - 14:13 WIB

Exit mobile version