TIMELINES INEWS| SUBULUSSALAM, Personel Polsek Longkib Polres Subulussalam, terus memberikan upaya dalam memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, salah satunya dengan meningkatkan patroli rutin menyambangi masyarkat di Kecamatan Longkib, Kota Subulussalam, Jumat, 2 Februari 2024.
Kapolres Subulussalam AKBP Yhogi Hadisetiawan dalam keterangannya mengatakan, pihaknya terus meningkatkan rutinitas seperti patroli ini sebagai bagian dari pencegahan gangguan Kamtibmas.
“Kami terus melakukan upaya pencegahan tindak kriminal dan menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat dengan menghadirkan Polri di tengah-tengah masyarakat yang sedang beraktifitas,” ujar Yhogi.
Selain melaksanakan patroli, personel juga memberikan imbauan kepada masyarakat untuk tetap waspada terkait tindak kriminal seperti pencurian maupun hal-hal yang dapat menggangu kenyamanan warga dalam beraktifitas.
Diharapkan anggota Polri senantiasa hadir dalam setiap kegiatan masyarakat seperti di pasar maupun kegiatan lainnya, dapat memberikakan rasa aman dan nyaman kepada seluruh warga masyarakat terutama di wilayah hukum Kota Subulussalam.(Fie)