Kapolresta Banda Aceh Berikan Uang Pembinaan kepada Marching Band SD Bhayangkari

Edi Marcell

- Redaksi

Minggu, 3 Maret 2024 - 20:12 WIB

20172 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TIMELINES INEWS>> Banda Aceh, SD Yayasan Kemala Bhayangkari binaan Polresta Banda Aceh yang telah meraih juara pada Al Husna Marching Band Competition – II (AHMBC-2) tahun 2024 di Sumatera Utara, hari ini, Minggu (3/3/2024) mendapatkan dana pembinaan dari Kapolresta Banda Aceh sebesar Rp10 juta.

Selain dana pembinaan, turut diberikan penghargaan lainnya kepada Marching Band SD Yayasan Kemala Bhayangkari.

Kapolresta Banda Aceh Berikan Uang Pembinaan kepada Marching Band SD Bhayangkari

Dalam sambutannya, Kapolresta Banda Aceh, Kombes Pol Fahmi Irwan Ramli mengatakan, kegiatan penyambutan marching band SD Yayasan Kemala Bhayangkari binaan Polresta Banda Aceh yang baru saja kembali dari Sumut dengan membawa harum nama kota Banda Aceh.

 

Ini merupakan sebuah wujud penghormatan kami, penghargaan kami, kepada anak – anak kami yang telah menoreh prestasi yang luar biasa bagi Polresta Banda Aceh. Karena sebagaimana kita ketahui marching band ini baru saja terbentuk pada akhir bulan Oktober 2023 lalu dan memulai latihannya itu pada bulan November 2023, ucap KBP Fahmi.

Marching band SD Yayasan Kemala Bhayangkari beberapa waktu lalu telah berhasil meraih juara, diantaranya juara satu pada kategori lomba Street Parade dan meraih juara dua pada lomba Flag Ensemble, sambungnya.

Baca Juga :  Kapolda Aceh beserta Bhayangkari Sambut Kedatangan Ketum Persit KCK
Kapolresta Banda Aceh Berikan Uang Pembinaan kepada Marching Band SD Bhayangkari

Selain itu, SD Yayasan Kemala Bhayangkari juga mendapatkan juara sebagai pendatang baru dan juga menjadi juara Best Coach atau pelatih terbaik dalam kompetisi yang dilaksanakan oleh AHMBC, tambahnya.

 

Perlu diketahui, kata Kapolresta, alat dan seragam yang dipergunakan oleh Marching Band SD Yayasan Kemala Bhayangkari merupakan pinjaman dari pj.Walikota Banda Aceh dan selain itu, Kadis Pendidikan Kota Banda Aceh sangat banyak berkontribusi kepada kami selama anak – anak melaksanakan latihan dan keberangkatan menuju lokasi pertandingan.

 

Oleh karena itu, pada kesempatan yang baik ini, atas nama Kapolresta Banda Aceh selaku Pembina Yayasan kemala Bhayangkari Cabang Kota Banda Aceh mengucapkan penghormatan, penghargaan dan apresiasi kepada Pemerintah Kota Banda Aceh yang telah mendukung sehingga drum band SD Kemala Bhayangkari telah terbentuk dan telah menjuarai beberapa even di Deli serdang Sumatera Utara, tambahnya.

 

Kami juga berterima kasih kepada dewan guru, pelatih, para orang tua dan seluruh pihak yang telah berkontribusi sehingga kegiatan marching band ini berlangsung dalam keadaan aman, baik dan tertib, sesuai harapan kita semua, tutur KBP Fahmi.

Baca Juga :  Kapolres Pematangsiantar Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat 19 Personil Periode 1 Juli Tahun 2024

 

Sementara itu, Pj walikota Banda Aceh yang diwakili oleh Staf ahli Pemerintahan, Iskandar mengatakan, tentunya kami memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Kapolresta Banda Aceh dan juga kepada ketua Bhayangkari cabang Kota Banda Aceh yang telah membina sehingga SD Kemala Bhayangkari dapat mencapai prestasi yang membanggakan yaitu mendapatkan juara-juara marching band yang telah diikuti di Deli Serdang Sumatera Utara.

 

“ Ini adalah sesuatu yang sangat membanggakan bagi kita semua, dan tadi juga disampaikan oleh Kapolresta Banda Aceh bahwa marching band yang baru saja melaksanakan latihan, akan tetapi sudah dapat memberikan apresiasi yang sangat besar kepada kita semua terutama kepada Polresta Banda Aceh dan pemerintah Kota Banda Aceh,” ucapnya.

Kedepan kita megharapkan agar marching band SD Kemala Bhayangkari ini dapat mengukir prestasi ditingkat nasional, harapnya.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Lembaga PERISAI PUTEH INDATU ATJEH Kembali membuka Perwakilan di Wilayah Kuta Cot Glie Aceh Besar.
Polres Pidie Jaya Sergap Pelaku Saat Kembali ke Lokasi Sembunyi Barang Curian
Pemerintah Aceh Lakukan Pertemuan Tindak Lanjut dengan Kemenko Infrastruktur dan Pembangunan Wilayah RI
Wagub Aceh Bahas Rencana Investasi dengan Dubes UEA
Wakil Gubernur Aceh Bertemu Direktur Islamic Development Bank: Perkuat Komitmen Pembangunan Ekonomi dan SDM
Kepala BPKA: Pemerintah Aceh Dukung Digitalisasi Keuangan Daerah
Marlina Muzakir Tanam Murbei, Dorong Kebangkitan Sutera Aceh
Hadiri Haul ke-4 Abu Usman Pedeung, Mualem Siap Bantu Pembangunan Masjid Seribu Tiang

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 01:52 WIB

Polsek Medan Baru Tangkap Pelaku Curanmor, di Sebuah Hotel Penginapan

Jumat, 18 April 2025 - 23:17 WIB

Semarak HBP Ke-61, Lapas Kelas I Medan Ikuti Bakti Sosial Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan

Jumat, 18 April 2025 - 21:18 WIB

NUSAKAMBANGAN PANEN PERDANA, BANGUN LUMBUNG KETAHANAN PANGAN DAN BERI KESEMPATAN WARGA BINAAN

Jumat, 18 April 2025 - 20:19 WIB

Kapolresta Deli Serdang Tinjau Langsung Pengamanan Ibadah Jumat Agung Lubuk Pakam.

Jumat, 18 April 2025 - 20:08 WIB

Tim Macan Polres Pelabuhan Belawan Amankan Remaja Terduga Pelaku Tawuran di Yong Panah Hijau

Jumat, 18 April 2025 - 19:54 WIB

Polda Sumut Gagalkan Pengiriman Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia, Seorang Agen Diamankan

Jumat, 18 April 2025 - 14:05 WIB

Polseķ Siantar Timur Amankan Jalan Salib Memperingati Hari Paskah

Kamis, 17 April 2025 - 23:25 WIB

Lapas Perempuan Medan Ikuti Kegiatan Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan dalam Rangka HBP ke-61

Berita Terbaru

HUKUM & KRIMINAL

Polsek Medan Baru Tangkap Pelaku Curanmor, di Sebuah Hotel Penginapan

Sabtu, 19 Apr 2025 - 01:52 WIB