Kapolres Toba Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Toba 2024.

SAHAT HALOMOAN TAMPUBOLON

- Redaksi

Jumat, 20 Desember 2024 - 19:59 WIB

20122 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii|SUMUT|Toba- Kapolres Toba AKBP. Wahyu Indrajaya, S.H.,S.I.K., menjadi Inspektur Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Toba 2024 yang dilaksanakan di Lapangan Apel Mapolres Toba, pada hari Jumat (20/12/2024)

Dalam apel tersebut dilaksanakan penyematan pita tanda operasi oleh Kapolres Toba kepada masing-masing perwakilan dari Subdenpom, Polri, Satpol-PP dan Dishub.

Kapolres Toba saat membacakan amanat Kapolda Sumut menyampaikan bahwa apel gelar ini dalam rangka pengamanan Natal dan tahun baru yang serentak dilaksanakan oleh jajaran Kepolisian Republik Indonesia.

“Kegiatan apel ini merupakan bentuk komitmen tugas untuk mengecek kesiapan personil maupun sarpras dalam rangka pengamanan perayaan Natal 2024 dan tahun baru 2025, sehingga seluruhnya dapat dengan aman, tertib dan lancar.” ujarnya.

Lanjut Kapolres, kegiatan Natal dan tahun baru merupakan salah satu agenda nasional yang rutin dilaksanakan setiap tahun, olehnya itu persiapan harus dilakukan dengan sebaik-baiknya serta yang paling penting adalah terus tingkatkan sinergitas dan soliditas selama pelaksanaan tugas, karena hal tersebut merupakan kunci utama keberhasilan operasi.

Baca Juga :  Nelayan Ditemukan Tewas di Hutan Bakau Diduga Gantung Diri

Kegiatan yang melibatkan TNI dan instansi terkait ini, akan menggelar operasi kepolisian terpusat selama 13 hari, mulai 21 Desember 2024 hingga 2 Januari 2025.

Pada pengamanan ini, Polres Toba akan memberikan pelayanan bagi masyarakat dengan mendirikan 10 posko terdiri dari 5 Pos pengamanan, 3 Pos Pelayanan dan 2 Pos Terpadu yang akan didirikan pada setiap pelabuhan yakni pelabuhan Ajibata dan pelabuhan Balige.

“Kepada seluruh personel pengamanan, agar melaksanakan tugas dengan penuh semangat, keikhlasan dan rasa tanggung jawab, sehingga amanah ini dapat terlaksana dengan baik,” pesan Kapolres.

“Kita harapkan semua pihak yang melaksanakan pengamanan untuk tingkatkan sinergitas dan soliditas dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat untuk memberikan rasa aman dan nyaman dalam perayaan Natal dan tahun baru,” ujarnya.

Baca Juga :  Maksimalkan Upaya Deteksi Dini, Lapas Perempuan Periksa Dan Bersihkan Area Brandgang

Hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Toba Ir Poltak Sitorus, Pabung Toba Kodim 0210/TU Mayor Arh AS Butarbutar, Dan Sub Denpom 1/2 – 6 Balige Kapten CPM Almuhar Chaniago, OPD Kabupaten Toba, PJU Polres Toba, Kepala Seksi Tindak Pidana Umum Kejaksaan Negeri Kabupaten Toba Togi Paul Hasibuan, S.H., M.H, Ketua PN Balige yang di wakili Panitera Muda Pidana PN Balige Ibu Nella Gultom S.H, Para Kapolsek Jajaran Polres Toba, Kepala BPBD Kab. Toba, Robert Manurung, S.H, Dishub Kabupaten Toba, Satpol PP Kabupaten Toba, Dinas Kesehatan Kabupaten Toba, Personil Polres Toba.

(Humas Porles Toba )

(Raju)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Kepala BNN Provinsi Aceh Terima Piagam Penghargaan Sebagai Kepala BNN Provinsi Terbaik
Polres Pelabuhan Belawan Tangkap Dua Pengedar Narkoba di Marelan
Silahturahmi Lebaran Wakil Komisi 13 DPR RI dengan Ka UPT Pemasyarakatan Medan dan Sekitarnya
Tetap Tampil Cantik Walau Dalam Lapas, Warga Binaan Percantik Diri di Salon Kecantikan Lapas Perempuan Medan
Kapolres Aceh Besar Hadiri Panen Raya Padi Serentak 14 Provinsi Di Lamcarak Kecamatan Seulimeum
Kapolres Pematangsiantar Terima Kunker Reses Anggota Komisi III DPR RI Dr. Hinca IP Panjaitan, SH, MH,ACCS
Kapolda Aceh Gelar Halalbihalal dengan Personel pada Hari Pertama Kerja Usai Lebaran
Arus Balik Lebaran 2025 di Terminal Penumpang Bandar Deli Pelabuhan Belawan, Tembus 6.937 Penumpang

Berita Terkait

Selasa, 8 April 2025 - 22:46 WIB

Kepala BNN Provinsi Aceh Terima Piagam Penghargaan Sebagai Kepala BNN Provinsi Terbaik

Selasa, 8 April 2025 - 19:50 WIB

Pimpin apel kembali cuti, Kasdam IM ingatkan Prajurit Dan PNS fokus Tugas Masing- Masing. 

Jumat, 4 April 2025 - 16:28 WIB

Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 112/DJ Kodam IM Bantu Bersihkan Material longsor di Puncak Jaya. 

Kamis, 3 April 2025 - 14:28 WIB

Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 112/DJ Kodam IM Rayakan Idul Fitri di Puncak Jaya Papua

Kamis, 3 April 2025 - 14:05 WIB

Mempererat Ukhuwah, Kapolres Pidie Jaya dan Pemkab Gelar Halal Bi Halal Idul Fitri 1446 H

Rabu, 2 April 2025 - 23:07 WIB

. Open House Pangdam IM, Wujud Harmoni dan Kedekatan TNI dengan Masyarakat Aceh

Rabu, 2 April 2025 - 13:40 WIB

Penarik Andong Malioboro Keluhkan Sepi Peminat Saat Libur Lebaran

Senin, 31 Maret 2025 - 10:42 WIB

Jamaah Sholat Idul Fitri di Masjid Baitul Izzati Tgk di Rungkom Berjalan Lancar dan Tertib

Berita Terbaru

Exit mobile version