Kapolres Pidie Jaya Turun Langsung! Pastikan Pos Pam & Wisata Aman Saat Operasi Ketupat Seulawah 2025″

JAILANI S.Sos

- Redaksi

Sabtu, 5 April 2025 - 20:39 WIB

2053 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TIMELINESINEWS.Com.Pidie Jaya, – Dalam rangka menjamin keamanan dan kelancaran arus mudik serta libur Lebaran, Kapolres Pidie Jaya AKBP Ahmad Faisal Pasaribu, S.H., S.I.K., M.H., bersama Waka Polres dan jajaran Pejabat Utama (PJU) Polres Pidie Jaya, melaksanakan inspeksi langsung ke titik-titik strategis Operasi Ketupat Seulawah 2025. Sabtu 5 April 2025.

 

Kegiatan dimulai pukul 10.00 WIB di Pos Pengamanan (Pos Pam) Bandar Baru. Kapolres dan rombongan disambut oleh Padal Regu A, Ipda Indra Surya bersama personel piket yang tengah bertugas.

Baca Juga :  Soal Kasus Penganiayaan Anak di Bawah Umur, Kapolres Aceh Singkil: Sudah Ada Tersangka

 

Dalam arahannya, Kapolres menekankan pentingnya profesionalisme dan dedikasi personel di lapangan.

 

“Jaga kesehatan, utamakan keselamatan, dan laksanakan pengamanan dengan humanis namun tetap tegas. Lalin di jam-jam padat harus benar-benar dikawal agar masyarakat merasa aman dan nyaman,” tegas Kapolres.

Tak hanya meninjau pos pengamanan, rombongan juga melanjutkan patroli ke salah satu destinasi wisata andalan Pidie Jaya, yakni Pantai Wisata Islami di Kecamatan Tringgadeng.

 

Kehadiran jajaran Polres di lokasi wisata bertujuan untuk memastikan kenyamanan pengunjung serta mengantisipasi potensi kemacetan dan laka lantas selama libur Idulfitri.

Baca Juga :  Jelang Pilkada, Pj. Walikota Dan Dandim Tandatangani NPDH

“Patroli ini bukan hanya bentuk pengawasan, tapi juga upaya pencegahan. Kita ingin masyarakat yang berlibur merasa tenang karena ada kehadiran Polri yang siaga,” ujar Kasi Humas Ipda Mustafa mewakili Kapolres.

 

Melalui kegiatan ini, Polres Pidie Jaya menunjukkan komitmen penuh dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat selama Operasi Ketupat Seulawah 2025 berlangsung.

“Mudik Aman, Wisata Nyaman, Lebaran Tenang – Bersama Polres Pidie Jaya”

Editor zulkarnaini

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Pangdam Iskandar Muda Terima Kunjungan Silaturahmi Wakapolda Aceh di Makodam IM
Dongkrak Ekonomi Hijau Wilayah Pesisir, PTPN IV Regional VI Gelar Pelatihan Pakan Udang Berbasis Mangrove di Kota Langsa
Polda Sumut Gelar Latihan Pengamanan Unjuk Rasa, Wujudkan Pengamanan Humanis dan Profesional
Polsek Medan Labuhan Amankan Residivis Pelaku Begal Saat Hendak Kabur ke Batam
DIT SIBER POLDA SUMUT UNGKAP KASUS PORNOGRAFI LIVE STREAMING MELIBATKAN ANAK DI BAWAH UMUR
Semangat Hari Bakti Pemasyarakatan, Kalapas Pancur Batu Buka Pekan Olahraga dan Seni dalam Rangkaian HBP ke-61
Jepang Sediakan 148 Ribu Lowongan Kerja untuk Indonesia, Jakarta Dapat Jatah 10.000 Kuota
DPRA Tetapkan 12 Raqan Prioritas 2025, Gubernur Tegaskan Komitmen Jawab Kebutuhan Masyarakat

Berita Terkait

Rabu, 16 April 2025 - 20:12 WIB

Polda Sumut Gelar Latihan Pengamanan Unjuk Rasa, Wujudkan Pengamanan Humanis dan Profesional

Rabu, 16 April 2025 - 18:42 WIB

Polsek Medan Labuhan Amankan Residivis Pelaku Begal Saat Hendak Kabur ke Batam

Rabu, 16 April 2025 - 17:08 WIB

Semangat Hari Bakti Pemasyarakatan, Kalapas Pancur Batu Buka Pekan Olahraga dan Seni dalam Rangkaian HBP ke-61

Rabu, 16 April 2025 - 12:50 WIB

Kalapas Padangsidimpuan Resmi Buka Pekan Olahraga dan Seni Dalam Rangka Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-61

Rabu, 16 April 2025 - 10:02 WIB

Lapas Pemuda Langkat Gelar Bakti Sosial Donor Darah Dalam Peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-61

Rabu, 16 April 2025 - 09:27 WIB

Lapas Perempuan Kelas IIA Medan Gelar Penandatanganan PKS dan Pelatihan Pembuatan Ulos, Wujud Implementasi 13 Program Akselerasi Menteri IMIPAS

Rabu, 16 April 2025 - 09:17 WIB

Lapas Perempuan Medan Ikuti Audiensi Bersama Pangdam I/BB untuk Tingkatkan Sinergitas dan Pengawasan Wilayah

Rabu, 16 April 2025 - 08:30 WIB

Kanit Regiden Sat Lantas Polres Simalungun Tingkatkan Keamanan dengan Patroli Blue Light Patrol

Berita Terbaru