TLii | ACEH | GAYO LUES | Blangkejeren – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun ke-79 Republik Indonesia, Kapolres Gayo Lues AKBP Setiyawan Eko Prasetiya, S.H., S.I.K. meresmikan program bedah rumah yang dilaksanakan oleh Personel Polres Gayo Lues. Peresmian ini ditujukan kepada keluarga Bapak Yusdi yang berlokasi di Dusun Kemenyan, Desa Sere, Kecamatan Blangkejeren, Kabupaten Gayo Lues, Sabtu, 17 Agustus 2024.
Kegiatan ini dihadiri oleh Kapolres Gayo Lues AKBP Setiyawan Eko Prasetiya, S.H., S.I.K., didampingi oleh Ibu Ketua Bhayangkari Ny. Tia Setiyawan Eko, serta para Pejabat Utama (PJU) Polres Gayo Lues. Peresmian ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan sosial Polres Gayo Lues dalam rangka memperingati HUT ke-79 Republik Indonesia, yang bertujuan untuk memberikan bantuan nyata kepada masyarakat yang membutuhkan.
Dalam sambutannya, Kapolres Gayo Lues AKBP Setiyawan Eko Prasetiya, S.H., S.I.K. menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian Polri, khususnya Polres Gayo Lues, terhadap masyarakat yang memerlukan bantuan. “Kami resmikan bedah rumah ini kepada keluarga Bapak Yusdi, sebagai bagian dari komitmen kami untuk terus hadir dan bermanfaat bagi masyarakat. Semoga dengan adanya bantuan ini, dapat meringankan beban dan memberikan tempat tinggal yang lebih layak bagi keluarga Bapak Yusdi,” ujar Kapolres.
Proses bedah rumah ini melibatkan partisipasi aktif dari seluruh personel Polres Gayo Lues, yang secara sukarela menyisihkan sebagian penghasilannya untuk membantu merealisasikan program ini. Rumah yang sebelumnya dalam kondisi kurang layak kini telah direnovasi menjadi tempat tinggal yang lebih aman dan nyaman.
Kapolres Gayo Lues melalui Ps. Kasubsipenmas Sihumas, AIPTU Yumna Bin Hasfa, juga menyampaikan harapannya agar kegiatan sosial seperti ini dapat terus berlanjut dan menjadi inspirasi bagi instansi lain untuk turut serta dalam kegiatan kemanusiaan yang bermanfaat bagi masyarakat luas.
Acara peresmian ini diakhiri dengan penyerahan secara simbolis kunci rumah kepada keluarga Bapak Yusdi oleh Kapolres Gayo Lues, disertai dengan doa bersama agar keluarga yang menempati rumah baru tersebut diberikan keberkahan dan keselamatan.
Sumber : Humas Polres Gayo Lues