TLii | SUMUT | POLRES BATU BARA
11/03/2025
TIMELINES INEWS INVESTIGASI, Kapolres Batubara 10 Maret 2025 Dalam suasana penuh berkah di Bulan Suci Ramadhan 1446 H, Kapolres Batu Bara AKBP Taufiq Hidayat Thayeb, SH, SIK, bersama Kapolsek Lima Puluh AKP Tukkar L Simamora menggelar aksi sosial dengan membagikan takjil gratis kepada masyarakat. Kegiatan ini berlangsung di depan Mako Polsek Lima Puluh, Kabupaten Batu Bara, Senin (10/03/2025), menjelang waktu berbuka puasa.
Kapolres Batu Bara turun langsung ke jalan untuk membagikan paket takjil berisi makanan dan minuman kepada pengendara serta pejalan kaki yang melintas. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polri dalam mendekatkan diri dengan masyarakat serta berbagi kebahagiaan di bulan yang penuh berkah ini.
“Kegiatan pembagian takjil ini merupakan bentuk kepedulian kami terhadap masyarakat yang menjalankan ibadah puasa di Bulan Suci Ramadhan. Kami ingin berbagi kebahagiaan dan memastikan saudara-saudara kami yang sedang dalam perjalanan tetap bisa berbuka tepat waktu,” ujar AKBP Taufiq Hidayat Thayeb.
Lebih lanjut, Kapolres Batu Bara menegaskan bahwa polisi tidak hanya bertugas dalam penegakan hukum, tetapi juga hadir untuk melayani masyarakat dalam berbagai aspek kehidupan.
“Di bulan yang penuh berkah ini, kami ingin lebih dekat dengan masyarakat. Polisi bukan hanya hadir untuk menegakkan hukum, tetapi juga untuk melayani dan menjadi bagian dari masyarakat,” tambahnya.
Rencananya, kegiatan berbagi takjil ini akan dilakukan secara rutin selama bulan Ramadhan di beberapa titik strategis di wilayah hukum Polres Batu Bara. Program ini merupakan bagian dari komitmen Polri untuk menciptakan suasana Ramadhan yang aman, tertib, dan penuh kebahagiaan bagi seluruh masyarakat.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat meningkatkan rasa kebersamaan dan kepedulian sosial di tengah masyarakat serta memperkuat hubungan antara kepolisian dan warga Batu Bara, Jelasnya.
Sumber : Humas Polres Batubara
Redaksi : Ruli Siswemi