Kanwil Kemenkumham Sulteng dan Pemkab Banggai Bersinergi Tingkatkan Kesadaran Perlindungan Kekayaan Intelektual

STENLLY LADEE

- Redaksi

Rabu, 13 November 2024 - 11:25 WIB

2072 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii|BANGGAI Sulteng– Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Tengah (Kanwil Kemenkumham Sulteng) bersama Pemerintah Kabupaten Banggai melalui Badan Riset dan Inovasi Daerah (BRIDA) kembali memperlihatkan komitmen kuat dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.

Kali ini, kolaborasi tersebut berfokus pada peningkatan kesadaran masyarakat tentang perlindungan Kekayaan Intelektual (KI).

Sebagai bagian dari inisiatif ini, Kanwil Kemenkumham Sulteng dan BRIDA Banggai telah memasang 94 buah X Banner di 24 kecamatan serta 70 area publik di Kabupaten Banggai.

X Banner ini memuat informasi penting mengenai KI dan panduan pendaftarannya, sehingga masyarakat dapat lebih mudah memahami cara melindungi hak kekayaan intelektual mereka.

Baca Juga :  Diduga Kapolsek Talun Kenas Menerima Setoran Dari Bandar Shabu-Shabu Yang Ada Disusun 2 Desa Lau Rempak Kecamatan STM Hilir

Program ini merupakan tindak lanjut dari perjanjian kerja sama (MoU dan PKS) yang telah ditandatangani oleh kedua pihak.

Kepala Kanwil Kemenkumham Sulteng, Hermansyah Siregar, menegaskan bahwa perlindungan KI merupakan langkah konkret untuk mendorong pertumbuhan ekonomi daerah dan nasional.

“Perlindungan KI adalah investasi masa depan bagi Kabupaten Banggai. Dengan melindungi kekayaan intelektual, kita tidak hanya melindungi karya anak bangsa, tetapi juga mendorong pertumbuhan ekonomi daerah,” ujar Hermansyah pada Rabu (13/11/2024).

Baca Juga :  Kapolresta Banda Aceh Berikan Penghargaan Kepada Personel Berprestasi dan Enam Polsek Terbaik

Hermansyah juga menambahkan bahwa kolaborasi ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya perlindungan KI serta mendorong tumbuhnya ekosistem inovasi di Kabupaten Banggai.

“Saya berharap, melalui program ini, semakin banyak UMKM dan masyarakat umum yang menyadari pentingnya mendaftarkan KI dan memanfaatkannya sebagai aset berharga,” jelasnya.

Kegiatan ini diharapkan mampu membangun pemahaman yang lebih luas mengenai KI, sehingga dapat menciptakan nilai tambah bagi produk dan inovasi lokal serta meningkatkan daya saing ekonomi Kabupaten Banggai.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

25 Mahasiswa dan 6 Dosen FDK UIN Ar-Raniry Ikuti KPM-PKM Kolaborasi Internasional di Malaysia
Satgas Yonif 112/DJ Kodam IM Bersama Masyarakat Bersihkan Material Longsor di Jalan Trans Papua Puncak Jaya. 
Sat Reskrim Polres Pematangsiantar Amankan Seorang Pelaku Penyalahgunaan Senpi
KRYD Hingga Subuh, Polres Pematangsiantar Amankan Empat Remaja Diduga Hendak Tawuran
Patroli Presisi Rutin, Strategi Humanis Polres Pidie Jaya Jaga Stabilitas Kamtibmas
Pisah Sambut Kapolsek Kutapanjang Dari Iptu Syamsuddin, S.H. kepada Iptu Darwandi “Pergi meninggalkan kenangan, datang membawa harapan”
Gebrakan Illiza Dinilai Mampu Bangkitkan Kembali Semangat Penegakan Syariat di Aceh
Tingkatkan Moralitas WBP, Lapas Pemuda Langkat Melaksanakan Komitmen Kerja Sama Bersama Yayasan Pelatihan Moralitas Budi Pekerti Bangsa Indonesia

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 00:55 WIB

25 Mahasiswa dan 6 Dosen FDK UIN Ar-Raniry Ikuti KPM-PKM Kolaborasi Internasional di Malaysia

Minggu, 20 April 2025 - 22:25 WIB

Satgas Yonif 112/DJ Kodam IM Bersama Masyarakat Bersihkan Material Longsor di Jalan Trans Papua Puncak Jaya. 

Minggu, 20 April 2025 - 19:00 WIB

Sat Reskrim Polres Pematangsiantar Amankan Seorang Pelaku Penyalahgunaan Senpi

Minggu, 20 April 2025 - 18:36 WIB

KRYD Hingga Subuh, Polres Pematangsiantar Amankan Empat Remaja Diduga Hendak Tawuran

Minggu, 20 April 2025 - 15:46 WIB

Patroli Presisi Rutin, Strategi Humanis Polres Pidie Jaya Jaga Stabilitas Kamtibmas

Sabtu, 19 April 2025 - 22:39 WIB

Gebrakan Illiza Dinilai Mampu Bangkitkan Kembali Semangat Penegakan Syariat di Aceh

Sabtu, 19 April 2025 - 21:01 WIB

Tingkatkan Moralitas WBP, Lapas Pemuda Langkat Melaksanakan Komitmen Kerja Sama Bersama Yayasan Pelatihan Moralitas Budi Pekerti Bangsa Indonesia

Sabtu, 19 April 2025 - 18:18 WIB

Diduga Abai Keselamatan Pekerja, Kepala UPT SDA BMBK Medan Barat Bungkam Soal Transparansi: ‘Mereka Hanya PHL’ — They Are Humans Too”

Berita Terbaru

Exit mobile version