Kantor Belum Tutup, Pelanggan Jamsostek Kecewa Tidak Dilayani

Zul

- Redaksi

Kamis, 21 Maret 2024 - 20:16 WIB

20197 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TIMELINES INEWS | LANGSA

Kota Langsa – Pelanggan Jaminan Sosial Tenaga Kerja (Jamsostek) merasa sangat kecewa karena tidak dilayani oleh petugas, padahal kantor tersebut belum tutup layanan, Kamis (21/03/2024).

Kejadian ini berawal saat seorang pelanggan masuk ke kantor Jamsostek yang terletak di Gampong (Desa) Baro, Kecamatan Langsa Lama pada hari Rabu (20/03) pukul 14.25 WIB, langsung dihadang oleh Security (Satpam) didalam ruang pintu kaca dengan mengatakan bahwa layanan sudah tutup, walaupun di pintu masuk tidak ada tulisan Tutup (Closed).

“Apa yang bisa dibantu, tapi kantor sudah tutup dan tidak melayani lagi”, sebut seorang pelanggan kepada rekan media dengan menirukan perkataan Security yang bernama Muhammad Imran.

“Kemudian Security itu juga menyuruh saya untuk transaksi keperluan secara online saja, tanpa memberikan waktu untuk menanyakan secara rinci apa saja langkah yang akan dilakukan ke salah satu meja (counter) layanan CS yang sedang tidak ada pelanggan lainnya, sampai waktu menunjukkan pukul 14.30 WIB lewat”, jelasnya.

Baca Juga :  Program JKN Bantu Masyura Jalani Operasi Caesar Tanpa Biaya

Pelanggan ini menambahkan, bahwa Security hanya menunjukan kearah luar yang ada spanduk yang bertuliskan jam pelayanan mulai pukul 08.00 WIB sampai 14.30 WIB dan tetap tidak memberikan kesempatan baginya untuk meminta penjelasan kepada pegawai yang berhak atau CS sesuai bidangnya.

Setelah beberapa menit security menahan pelanggan untuk tidak dilayani, baru sang security ini menanyakan kepada salah satu petugas atau CS yang merupakan seorang wanita yang didepan mejanya sedang tidak ada nasabah, namun langsung dikatakan jika sudah tutup layanan.

Pelanggan yang tidak ingin disebutkan namanya ini merasa sangat kecewa dan marah dengan sikap layanan Jamsostek, karena dirinya masuk saat kantor belum tutup dan layanan juga belum tutup serta adanya petugas yang bukan membidangi pelayanan untuk mencoba melayani keperluan para nasabah.

Baca Juga :  Sosialisasi Pembentukan Gampong Ramah Perempuan Dan Anak Tahun 2024

“Saya minta kepada pimpinan Jamsostek untuk bertanggung jawab atas apa yang sudah terjadi, karena hak Pelanggan (Nasabah) untuk dilayani terkait dengan fungsi tugas Jamsostek di Kota Langsa tidak dijalankan dengan baik dan seolah olah Jamsostek ini tidak butuh pelanggan”, katanya dengan kesal.

“Saya juga meminta bagi pengambil keputusan di Jamsostek untuk memberikan tugas bagi Security sesuai dengan Fungsi/Job kerjanya saja, bukan sok-sokan menjadi CS bagi Nasabah”, pungkasnya.

Sementara itu, seorang staff yang infonya Humas Jamsostek saat dihubungi media ini pada hari yang sama dengan waktu kejadian via Whatsapp, baru membalas di keesokan harinya, Kamis (21/03/24) pada pukul 15.52 WIB.

“Bang, untuk konfirmasi bisa datang aja ke kantor, nanti bisa dibantu untuk penjelasan terkait kejadian/berita ini”, ucapnya.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Tingkatkan Ketahanan Pangan, Brimob Aramiyah Panen Perdana 3 Ton Jagung
Danrem 011/Lilawangsa: Kebakaran Asrama Gajah II Kodim 0104/Atim Adalah Duka Bersama
Lepas Sambut Kapolres Langsa, Region Head dan SEVP PTPN IV Regional VI Ucapkan Selamat Bertugas di Tempat Baru
Dongkrak Ekonomi Hijau Wilayah Pesisir, PTPN IV Regional VI Gelar Pelatihan Pakan Udang Berbasis Mangrove di Kota Langsa
Polisi Kejar dan Tangkap 6 Tersangka Jaringan Pengedar Kokain Lintas Provinsi
Perkokoh Silaturahmi, IPARI Kota Langsa Gelar Halal Bihalal
Unit Resmob Polres Langsa Berhasil Amankan Pelaku Curanmor Beserta Barang Bukti
Pangdam IM Apresiasi Warga Serahkan Dua Pucuk Senjata Sisa Konflik

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 00:45 WIB

Pusat Riset Ilmu Kepolisian USK Gelar Seminar Nasional Bahas RUU KUHAP

Kamis, 17 April 2025 - 19:35 WIB

Kapolres Pelabuhan Belawan Berikan Bantuan kepada Korban Kebakaran di Marelan V

Kamis, 17 April 2025 - 18:36 WIB

Rekonstruksi Kasus Pembunuhan Santri di Pidie Jaya, Kapolres : Korban Sempat Berkelahi Dengan Pelaku.

Kamis, 17 April 2025 - 13:08 WIB

Plt Sekda Aceh: BRA Harus Hadir sebagai Pemberi Solusi

Kamis, 17 April 2025 - 13:02 WIB

Marlina Perkuat PKK Aceh, Jemput Dukungan Nasional Demi Dampak Nyata ke Desa

Rabu, 16 April 2025 - 18:25 WIB

DIT SIBER POLDA SUMUT UNGKAP KASUS PORNOGRAFI LIVE STREAMING MELIBATKAN ANAK DI BAWAH UMUR

Rabu, 16 April 2025 - 16:46 WIB

DPRA Tetapkan 12 Raqan Prioritas 2025, Gubernur Tegaskan Komitmen Jawab Kebutuhan Masyarakat

Rabu, 16 April 2025 - 16:41 WIB

Gubernur Aceh Resmikan Instalasi Rehabilitasi Terpadu Kuta Malaka, Harapan Baru Bagi Penyintas Kesehatan Jiwa

Berita Terbaru