Jelang Ramadhan, Harga Emas di Kota Langsa Dijual Rp5.070.000 per Mayam

- Redaksi

Senin, 24 Februari 2025 - 14:47 WIB

20361 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Emas di salah satu toko perhiasan di Kota Langsa.

 

TIMELINES INEWS | LANGSA

Langsa – Menjelang masuk bulan suci Ramadhan 1445 Hijriah, harga perhiasan emas murni di Kota Langsa mencapai Rp5.070.000 per mayam pada Senin (24/2/2025).

“Untuk emas murni dengan kadar 99,5 persen saat ini kami menjual dengan harga Rp5.070.000 per mayamnya, harga ini terus naik sejak awal tahun 2025,”kata Fahru Razi (36) pengelola Toko Emas Berkat Jasa Sejahtera di Jalan Teuku Umar Kota Langsa.

“Harga itu belum termasuk ongkos pembuatan atau tempahan, untuk ongkosnya itu hanya dikenakan biaya tambahan Rp60 ribu per mayam,” sambungnya.

Baca Juga :  POLRES ASAHAN TUTUP MATA TERKAIT GUDANG CPO YANG DI DUGA ILEGAL

Untuk emas batangan saat ini dijual dengan harga Rp1.570.000 per geramnya, sementara itu emas dengan kadar 97 persen di banderol dengan harga Rp. 4.970.000 per mayam, sedangkan untuk perhiasan emas 70 persen dijual Rp1.300.000 per gram.

Fahru Razi menjelaskan, harga tersebut mengalami kenaikan bukan dikarenakan menjelang Ramadhan, namun disebabkan oleh harga emas dunia yang terus mengalami kenaikan cukup signifikan, kemudian juga faktor perang ekonomi antara negara adikuasa Amerika dengan Cina.

Baca Juga :  Pemko Langsa Terima Piagam Perhargaan di Malam Resepsi HUT Kota Langsa Ke-23 Tahun 2024

“Karena emas dunia saat ini terus naik dan juga harga sekarang merupakan peningkatan tiap tahunnya, karena di tahun 2024 harga emas diatas Rp4 juta, sedangkan tahun ini kemungkinan bertahan diatas Rp 5 juta per-mayam,” ungkapnya.

“Untuk peminat pembelian, saat ini masyarakat tergolong lebih ramai yang membeli dari pada yang menjual. Kalau ada yang menjual kebanyakan untuk kebutuhan modal di bulan puasa,” pungkasnya.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Dongkrak Ekonomi Hijau Wilayah Pesisir, PTPN IV Regional VI Gelar Pelatihan Pakan Udang Berbasis Mangrove di Kota Langsa
Polisi Kejar dan Tangkap 6 Tersangka Jaringan Pengedar Kokain Lintas Provinsi
Perkokoh Silaturahmi, IPARI Kota Langsa Gelar Halal Bihalal
Unit Resmob Polres Langsa Berhasil Amankan Pelaku Curanmor Beserta Barang Bukti
Ketua TP PKK Aceh dan Ketua YJI Bahas Kerja Sama untuk Tingkatkan Kesehatan Jantung Remaja dan Perempuan
Plt Sekda Aceh : Sinkronisasi RPJM Kabupaten, Provinsi dan Nasional Penting untuk Wujudkan Visi Misi Pemerintah
Bertemu Penasehat DWP, Marlina Muzakir minta Penguatan Dukungan terhadap UMKM dan Produk Kreatif Aceh
Perkuat Transaksi Ritel UMKM, BSI Aceh Optimalkan Ekosistem Pasar

Berita Terkait

Rabu, 16 April 2025 - 20:12 WIB

Polda Sumut Gelar Latihan Pengamanan Unjuk Rasa, Wujudkan Pengamanan Humanis dan Profesional

Rabu, 16 April 2025 - 18:42 WIB

Polsek Medan Labuhan Amankan Residivis Pelaku Begal Saat Hendak Kabur ke Batam

Rabu, 16 April 2025 - 17:08 WIB

Semangat Hari Bakti Pemasyarakatan, Kalapas Pancur Batu Buka Pekan Olahraga dan Seni dalam Rangkaian HBP ke-61

Rabu, 16 April 2025 - 12:50 WIB

Kalapas Padangsidimpuan Resmi Buka Pekan Olahraga dan Seni Dalam Rangka Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-61

Rabu, 16 April 2025 - 10:02 WIB

Lapas Pemuda Langkat Gelar Bakti Sosial Donor Darah Dalam Peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-61

Rabu, 16 April 2025 - 09:27 WIB

Lapas Perempuan Kelas IIA Medan Gelar Penandatanganan PKS dan Pelatihan Pembuatan Ulos, Wujud Implementasi 13 Program Akselerasi Menteri IMIPAS

Rabu, 16 April 2025 - 09:17 WIB

Lapas Perempuan Medan Ikuti Audiensi Bersama Pangdam I/BB untuk Tingkatkan Sinergitas dan Pengawasan Wilayah

Rabu, 16 April 2025 - 08:30 WIB

Kanit Regiden Sat Lantas Polres Simalungun Tingkatkan Keamanan dengan Patroli Blue Light Patrol

Berita Terbaru

Exit mobile version