Jelang Pendaftaran Pencalonan, Kandidat Wali Kota Serang Mulai Cari Pendamping

REDAKSI

- Redaksi

Kamis, 20 Juni 2024 - 11:19 WIB

20121 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kolase sejumlah kandidat Wali Kota Serang yang saat ini mulai mencari pendamping calon Wakil Wali Kota. (Foto: TLii/Heru)

Kolase sejumlah kandidat Wali Kota Serang yang saat ini mulai mencari pendamping calon Wakil Wali Kota. (Foto: TLii/Heru)

TLii >> Kota Serang – Sejumlah kandidat Wali Kota Serang saat ini mulai mencari pasangan calon Wakil Wali Kota untuk mendampinginya pada pemilihan kepala daerah atau Pilkada Kota Serang 27 November 2024.

Namun, berdasarkan informasi yang dihimpun TLii, saat ini baru dua bakal calon yang mengaku telah mengantongi nama wakilnya, yaitu Budi Rustandi dan Ratu Ria Maryana.

Salah satunya Budi Rustandi, yang mengaku telah mengantongi nama calon Wakil Wali Kota Serang untuk mendampinginya pada kontestasi Pilwalkot Serang.

Meski dirinya masih enggan mengekspose calon wakilnya tersebut, namun dipastikan sudah mantap.

“Ini bukti keseriusan saya maju menjadi Wali Kota Serang, dan tentunya sudah ada (Calon Wakil Wali Kota). Tunggu saja waktunya, kan belum pendaftaran,” kata Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerindra Kota Serang Budi Rustandi.

Senada juga dikatakan Wakil Ketua DPC Gerindra Kota Serang Khoeri Mubarok, jika saat ini Budi Rustandi telah mengantongi nama calon Wakil Wali Kota yang akan mendampinginya sebagai pimpinan daerah nanti.

Baca Juga :  Lagi-Lagi....!!! Kapolsek Muara Sipongi Mengikuti Khatam Al-Quran Tahap 7 Dengan Penuh Semangat, Yang Dilaksanakan Di Rumah Wakaf/ Rumah Tahfidz Kelurahan Pasar Muarasipongi.

“Calon Wakil Wali Kota, tentunya sudah ada di kantong Pak Budi, dan ini hasil masukan dari relawan akar rumput serta masukan dari tokoh-tokoh masyarakat Kota Serang,” ujarnya.

Menurut dia, calon Wakil Wali Kota yang akan mendampingi pimpinan partainya tersebut merupakan masukan dan aspirasi dari relawan akar rumput serta sejumlah tokoh masyarakat yang menginginkan perubahan untuk Kota Serang ke depannya.

“Mereka menginginkan perubahan, dan nama ini selalu dibicarakan dan diharapkan berdampingan dengan Pak Budi, pada pilkada nanti,” tuturnya.

Menurut dia, sosok pendamping Budi Rustandi dipastikan bukan orang sembarangan dan telah teruji serta memiliki cukup banyak kesamaan, juga kecocokan.

Pendampingnya ini bukan orang sembarangan. Secara visi misi dan personal sudah teruji dan sangat sejalan dengan kami,” ucapnya.

Baca Juga :  Video Dugaan Praktik Politik Uang (Money Politic) Marak Beredar, HAKAM -AYI : Mereka Mencoba Menjatuhkan Kami

Sementara itu, Ratu Ria Maryana enggan memberikan komentar mengenai siapa nama calon Wakil Wali Kota yang akan mendampinginya nanti.

“Belum. Kami masih fokus pencalonan dulu, dan nanti kami tunggu arahan dari dewan pimpinan pusat (DPP) Golkar,” ujarnya beberapa waktu lalu.

Kandidat lainnya, seperti Syafrudin dan Subadri Ushuludin masih gencar melakukan kunjungan dan sosialisasi baik ke organisasi maupun masyarakat.

Termasuk Wahyu Nurjamil dan Achmad Herwandi yang saat ini masih mencari perahu partai politik (Parpol) untuk maju menjadi pada pencalonan.

Seperti diketahui, berdasarkan pantauan, saat ini terdapat sekitar 14 bakal calon Wali Kota Serang baik partai maupun perseorangan yang menyatakan maju pada Pilkada Kota Serang 2024.

Hal itu dibuktikan dengan maraknya pemasangan alat peraga kampanye (APK) di sejumlah ruas jalan Kota Serang.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Lagi Santai Menunggu Pembeli, Polres Pematangsiantar Ringkus Pengedar Sabu Jalan Pisang
Kapolres Pematangsiantar Bersama Walikota Dampingi Ketua TP PKK Sumut Kunker di Dua Posyandu
Launching Perdana Program Makan Bergizi di Kuta Panjang, Wujud Komitmen Nasional Atasi Stunting dan Dukung Petani Lokal
BREAKING NEWS: Gunakan Pekerja Harian Lepas, Kepala UPT Diduga Abaikan Aturan K3
Jalin Silaturahmi, Kalapas Padangsidimpuan Koordinasi Dengan Walikota Padangsidimpuan
Pemakaman Kedinasan sebagai Penghormatan terakir untuk Personil Polres Aceh Selatan yang meninggal Dunia.
IPPAFest 2025: Panggung Kreativitas dan Harapan dari Balik Jeruji
Senator Bahar Buasan Sampaikan Pentingnya Sosialisasi 4 Pilar bagi Generasi Muda

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 16:10 WIB

Lagi Santai Menunggu Pembeli, Polres Pematangsiantar Ringkus Pengedar Sabu Jalan Pisang

Senin, 21 April 2025 - 16:04 WIB

Kapolres Pematangsiantar Bersama Walikota Dampingi Ketua TP PKK Sumut Kunker di Dua Posyandu

Senin, 21 April 2025 - 16:01 WIB

Launching Perdana Program Makan Bergizi di Kuta Panjang, Wujud Komitmen Nasional Atasi Stunting dan Dukung Petani Lokal

Senin, 21 April 2025 - 15:11 WIB

BREAKING NEWS: Gunakan Pekerja Harian Lepas, Kepala UPT Diduga Abaikan Aturan K3

Senin, 21 April 2025 - 14:49 WIB

Jalin Silaturahmi, Kalapas Padangsidimpuan Koordinasi Dengan Walikota Padangsidimpuan

Senin, 21 April 2025 - 14:30 WIB

IPPAFest 2025: Panggung Kreativitas dan Harapan dari Balik Jeruji

Senin, 21 April 2025 - 14:18 WIB

Senator Bahar Buasan Sampaikan Pentingnya Sosialisasi 4 Pilar bagi Generasi Muda

Senin, 21 April 2025 - 14:15 WIB

IPPAFest 2025 Hadirkan Karya Warga Binaan, Bukti Nyata Pembinaan di Balik Jeruji

Berita Terbaru

Exit mobile version