Jalan Lintas Nasional Subulussalam -Aceh Selatan, Kembali Terendam Banjir, Desa Singgersing, Kecamatan Sultan Daulat, Kota Subulussalam, Jumat (01/12/2023) sekira pukul 18.30 WIB kemarin.(Poto:ist)
TIMELINES INEWS | SUBULUSSALAM, Kembali terjadi banjir akibat curah hujan tinggi menyebabkan Sungai Lae Raso, Desa Singgersing, Kecamatan Sultan Daulat, Kota Subulussalam, meluap, Jumat (01/12/2023) sekira pukul 18.30 WIB kemarin.
Meluapnya alur air Sungai Lae Raso, diakibatkan tingginya curah hujan dalam beberapa hari terakhir di Wilayah Kecamatan Sultan Daulat, Kota Subulussalam.
Akibatnya terjadi kemacetan arus lalu-lintas sejauh 50 meter (m). Hal ini juga mengakibatkan jalan tidak dapat dilalui kendaraan roda dua maupun roda empat, baik kendaraan dari arah Subulussalam menuju Aceh Selatan serta sebaliknya.
“Ketinggian debit alur air Sungai Lae Raso membanjiri jalan lintas nasional Subulussalam-Aceh Selatan berkisar 50cm sampai 60cm atau sebetis kaki orang dewasa, sepanjang 150m,” kata, Iptu Ramlan, SE, Kapolsek Sultan Daulat.
Kapolsek Sultan Daulat, juga menghimbau kepada masyarakat agar tidak melintasi air sungai Lae Raso, yang masih membanjiri jalan lintas Subulussalam-Aceh Selatan, guna mengantisipasi terseret arus luapan air sungai.
Sampai saat ini, tidak ada korban jiwa dan tidak ada kerugian materil yang signifikan atas meluapnya Sungai Lae Raso, penyebab terjadinya banjir.
Hingga pukul 18.30 WIB kemarin, badan jalan yang tergenang banjir tidak dapat dilalui dikarenakan ketinggian debit air masih cukup tinggi dan arus air yang cukup deras.
“Dimungkinkan banjir yang menggenangi badan jalan akan surut sekitar lebih kurang dua jam atau sampai dengan tiga jam kemudian jika hujan tidak turun,” ucapnya.(fie)