TIMELINES INEWS| SUBULUSSALAM, Personel Polsek Penanggalan, melaksanakan patroli dan sosialisasi terkait bahaya kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) kepada masyarakat di desa-desa wilayah Kecamatan Penanggalan, Kota Subulussalam, Jumat, 2 Februari 2024.
Tujuan dari kegiatan tersebut menyampaikan kepada masyarakat agar tidak membakar hutan dan lahan pada saat membuka atau membersihkan lahan.
Kapolres Subulussalam AKBP Yhogi Hadisetiawan mengatakan, pihaknya rutin mensosialisasikan kepada masyarakat dalam mencegah terjadinya karhutla.
“Patroli dan sosialisasi kebakaran hutan dan lahan merupakan salah satu atensi dari Kapolri dan pemerintah kepada masyarakat di daerah dalam pencegahan meluasnya kebakaran hutan yang dapat merugikan alam dan lingkungan,” ujarnya.
Dikatakan, saat ini Kepolisian bekerjasama dengan semua pihak baik ketua kelompok tani serta masyarakat Kota Subulussalam, untuk bersama- sama menjaga hutan dari kebakaran.
“Kami berharap agar masyarakat tidak membersihkan lahan dan membuka lahan dengan cara membakar,” tandasnya.(Fie)