Gerakan Hijau Kodam Iskandar Muda : Tanam Ribuan Pohon.

Deni

- Redaksi

Rabu, 4 Desember 2024 - 13:59 WIB

2045 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 Mayor Jenderal TNI Niko Fahrizal, M.Tr.(Han), memerintahkan seluruh jajarannya melaksanakan penanaman pohon di berbagai wilayah Aceh.

Mayor Jenderal TNI Niko Fahrizal, M.Tr.(Han), memerintahkan seluruh jajarannya melaksanakan penanaman pohon di berbagai wilayah Aceh.

TIMELINES INEWS  Banda Aceh – Dalam rangka mendukung mitigasi bencana sekaligus menjaga kelestarian lingkungan hidup, Panglima Komando Daerah Militer Iskandar Muda (Pangdam IM), Mayor Jenderal TNI Niko Fahrizal, M.Tr.(Han), memerintahkan seluruh jajarannya melaksanakan penanaman pohon di berbagai wilayah Aceh. Gerakan ini bertujuan mencegah bencana seperti longsor dan banjir yang kerap terjadi di kawasan tersebut Aceh. pada Rabu (4/12/2024)

Menindaklanjuti perintah tersebut, Komando Rayon Militer (Koramil) jajaran Kodim 0117/Aceh Tamiang melaksanakan penanaman sebanyak 1.460 pohon secara serentak di 13 desa yang tersebar di 9 kecamatan di wilayah Aceh Tamiang. Kegiatan ini melibatkan berbagai elemen masyarakat, termasuk Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) dan warga setempat, di bawah koordinasi langsung Komandan Kodim 0117/Aceh Tamiang, Letkol Inf. Andi Ariyanto, S.I.P., M.I.P., serta para Danramil setempat.

Jenis pohon yang ditanam bervariasi, meliputi pohon Mahoni: 790 batang, Pohon Sengon: 75 batang, pohon Jengkol: 140 batang, ohon Trembesi: 55 batang, pohon Sentang: 70 batang, pohon Petai: 160 batang, pohon Rambe: 20 batang, pohon Cempedak: 40 batang, pohon Durian: 30 batang dan pohon Jamblang: 80 batang

Baca Juga :  Camat Pining Win Zulfian,ST Apresiasi atas kehadiran kantor Unit 3 Kopwan dan SPBU Kompak BBM Satu harga di Kampung Pertik.

Dandim 0117/Aceh Tamiang, Letkol Inf. Andi Ariyanto, menjelaskan bahwa pemilihan jenis pohon dilakukan dengan mempertimbangkan dua aspek utama, yakni mitigasi bencana dan manfaat ekonomi jangka panjang bagi masyarakat. “Penanaman pohon ini bertujuan ganda, yaitu mencegah bencana seperti banjir dan longsor sekaligus meningkatkan taraf ekonomi masyarakat melalui hasil panen buah-buahan di masa mendatang,” ungkapnya.

Dalam arahannya, Pangdam IM, Mayjen TNI Niko Fahrizal, menekankan pentingnya sinergi dan komitmen semua pihak untuk menjaga keberlangsungan pohon-pohon yang telah ditanam. “Kami berharap tanaman tersebut nantinya tumbuh dengan baik dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat. Pengawasan serta perawatan bersama sangat diperlukan agar pohon-pohon ini tidak hanya menjadi simbol, tetapi benar-benar berkontribusi pada kesejahteraan masyarakat dan kelestarian lingkungan,” ujarnya.

Baca Juga :  Polisi kembali Amankan Satu Unit Ekskavator di Lokasi Tambang Ilegal

Lebih lanjut, Pangdam IM menyebutkan bahwa program penghijauan ini merupakan bagian dari komitmen TNI AD untuk menyatu dengan alam sekaligus membantu masyarakat mengatasi tantangan bencana alam, seperti banjir, longsor, dan abrasi.

“Gerakan ini menjadi wujud nyata kehadiran TNI di tengah masyarakat, memberikan solusi terhadap permasalahan lingkungan sekaligus meningkatkan kesiapsiagaan masyarakat dalam menghadapi risiko bencana,” tegas Pangdam IM.

Melalui penanaman pohon ini, TNI AD bersama masyarakat menunjukkan dedikasi tinggi dalam menjaga lingkungan hidup, menciptakan kawasan yang lebih hijau, sehat, dan tangguh terhadap bencana. Langkah ini diharapkan menjadi awal dari upaya jangka panjang menuju lingkungan yang lebih lestari dan masyarakat yang lebih sejahtera.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Kini hadir mie kocok Bang Ayi di Rungkom city Pidie jaya
Pangdam IM kerahkan Prajurit Bantu Penanganan longsor Di Kab. Bener Meriah.
Dukung Wujudkan Asta Cita, Kapolres Pidie Jaya Tinjau Kesiapan Lahan Jagung
IPM Kota Langsa Terus Meningkat Capai Nilai 80.96 Dengan Kategori Sangat Tinggi
Pj Walikota Langsa Serahkan Bantuan Semen Untuk Pembangunan Masjid di 5 Kecamatan
Polres Aceh Tamiang Berhasil Amankan Narkotika Jenis Kokain Seberat Dua Kilogram
Soal Uji Kompetensi JPT, YARA Dukung Wacana Pj Wali Kota Banda Aceh
SAPA Desak Transparansi, Bank Aceh Harus Publikasikan Laporan CSR 2024

Berita Terkait

Minggu, 29 Desember 2024 - 10:07 WIB

Golok Ciomas: Warisan Budaya Khas Banten dengan Nilai Sejarah dan Keagamaan

Senin, 16 Desember 2024 - 08:57 WIB

Aceh Seuramoe Mekkah: Harmonisasi Tradisi Peradaban, Syariat, dan Lingkungan

Rabu, 4 Desember 2024 - 22:51 WIB

KPU Kabupaten Toba Tetapkan Perolehan Suara Pada Pilkada di Toba Tahun 2024

Jumat, 6 September 2024 - 22:04 WIB

Budaya Tidur Siang “Eh Leuho” di Sabang, Warisan Kearifan Lokal yang Menarik Perhatian Turis

Berita Terbaru

NASIONAL

TNI AU Akan Tempatkan Batalyon Rudal untuk Perkuat IKN

Selasa, 7 Jan 2025 - 23:19 WIB

INTERNASIONAL

Indonesia Masuk BRICS, Cita-cita dan Penantian 11 Tahun Prabowo

Selasa, 7 Jan 2025 - 23:06 WIB

Exit mobile version