Dr. Dimposma Sihombing, S. SOS, MAP Dilantik Menjadi Penjabat Bupati Tapanuli Utara

SAHAT HALOMOAN TAMPUBOLON

- Redaksi

Selasa, 23 April 2024 - 14:42 WIB

20311 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii| SUMUT|TAPUT|,Dr. Dimposma Sihombing, S.Sos, MAP resmi dilantik sebagai penjabat (Pj.) Bupati Tapanuli Utara oleh Pj. Gubernur Sumatera Utara Hassanudin bertempat di Aula Tengku Rizal Nurdin, Rumah Dinas Gubernur Sumatera Utara, Jalan Jenderal Sudirman Medan, Selasa (23/04/2024).

Pj. Bupati Tapanuli Utara Dr. Dimposma Sihombing, S.Sos, MAP yang merupakan Direktur Penyerasian Sosial Budaya dan Kelembagaan Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendesa PDTT) ditugaskan meneruskan suskesi kepemimpinan Bupati Tapanuli Utara Dr. Drs. Nikson Nababan, M.Si melalui Surat Keputusan (SK) Kemendagri Nomor: 100.2.1.3-960 tahun 2024 tertanggal 19 April 2024.

Dalam kesempatan tersebut, Hassanudin menekankan pentingnya melakukan konsolidasi dan membentuk tim desk pilkada menjelang Pilkada serentak tahun 2024, dengan harapan agar semua pihak dapat berkoordinasi untuk menciptakan kondisi yang kondusif, aman, dan nyaman.

Baca Juga :  Dalam Rangka Menyambut Bulan Suci Ramadhan Tahun 1446 H/ 2025 M, Masyarakat Dusun Teupin Peuraho Laksanakan Gotong Royong.

“Tentunya menjelang Pilkada 2024 kita semua segera melaksanakan konsolidasi dan membentuk tim desk pilkada untuk meminimalisir permasalahan dan memberikan solusi,” ucap Hassanudin.

“Saya ingin mengajak masyarakat Tapanuli Utara dan Deli Serdang untuk menjaga dan merawat semua fasilitas publik yang ada. Saya juga meminta kepada masyarakat untuk melakukan sikap kritis terhadap jalannya pemerintahan dan memberikan masukan kepada penjabat Bupati yang dilantik saat ini,” tambahnya.

Hassanudin juga menyoroti pentingnya pengendalian inflasi, alokasi anggaran ekonomi, serta persiapan menghadapi perkembangan global.

“Apabila kita gagal dalam pelaksanaan program-progran ini maka akan berdampak pada kebijakan provinsi maupun nasional,” ucapnya.

Baca Juga :  Lapas Kelas IIA Pancur Batu Gelar Apel Pagi dan Penandatanganan Perjanjian Kinerja 2025

Hassanudin kemudian menyampaikan apresiasi kepada Dr. Drs. Nikson Nababan, M.Si dan Sarlandy Hutabarat, SH, MM sebagai mantan Bupati dan Wakil Bupati Taput sebelumnya.

Pada acara pelantikan tersebut, Ny. Lorna Erni Dimposma Sihombing dilantik sebagai Pj. Ketua TP PKK Tapanuli Utara oleh Dessy Hassanudin, yang menjabat sebagai Pj. Ketua TP PKK Sumut.

Acara pelantikan dihadiri oleh Ketua DPRD Tapanuli Utara Arifin Rudi Nababan didampingi beberapa Pimpinan Perangkat Daerah yaitu Bahal Simanjuntak, Binhot Aritonang, Erikson Siagian, Kijo Sinaga, Bontor Hutasoit, Janri Nababan, Hendrik Taruna, Budiman Gultom, Jonner Nababan, Donny Simamora, Heber Tambunan beserta beberapa Kepala Bagian Setdakab Taput.

Pewarta(Maruli)

 

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Pangdam Iskandar Muda Terima Kunjungan Silaturahmi Wakapolda Aceh di Makodam IM
Dongkrak Ekonomi Hijau Wilayah Pesisir, PTPN IV Regional VI Gelar Pelatihan Pakan Udang Berbasis Mangrove di Kota Langsa
Polda Sumut Gelar Latihan Pengamanan Unjuk Rasa, Wujudkan Pengamanan Humanis dan Profesional
Polsek Medan Labuhan Amankan Residivis Pelaku Begal Saat Hendak Kabur ke Batam
DIT SIBER POLDA SUMUT UNGKAP KASUS PORNOGRAFI LIVE STREAMING MELIBATKAN ANAK DI BAWAH UMUR
Semangat Hari Bakti Pemasyarakatan, Kalapas Pancur Batu Buka Pekan Olahraga dan Seni dalam Rangkaian HBP ke-61
Jepang Sediakan 148 Ribu Lowongan Kerja untuk Indonesia, Jakarta Dapat Jatah 10.000 Kuota
DPRA Tetapkan 12 Raqan Prioritas 2025, Gubernur Tegaskan Komitmen Jawab Kebutuhan Masyarakat
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 16 April 2025 - 20:12 WIB

Polda Sumut Gelar Latihan Pengamanan Unjuk Rasa, Wujudkan Pengamanan Humanis dan Profesional

Rabu, 16 April 2025 - 18:42 WIB

Polsek Medan Labuhan Amankan Residivis Pelaku Begal Saat Hendak Kabur ke Batam

Rabu, 16 April 2025 - 18:25 WIB

DIT SIBER POLDA SUMUT UNGKAP KASUS PORNOGRAFI LIVE STREAMING MELIBATKAN ANAK DI BAWAH UMUR

Rabu, 16 April 2025 - 12:50 WIB

Kalapas Padangsidimpuan Resmi Buka Pekan Olahraga dan Seni Dalam Rangka Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-61

Rabu, 16 April 2025 - 10:02 WIB

Lapas Pemuda Langkat Gelar Bakti Sosial Donor Darah Dalam Peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-61

Rabu, 16 April 2025 - 09:27 WIB

Lapas Perempuan Kelas IIA Medan Gelar Penandatanganan PKS dan Pelatihan Pembuatan Ulos, Wujud Implementasi 13 Program Akselerasi Menteri IMIPAS

Rabu, 16 April 2025 - 09:17 WIB

Lapas Perempuan Medan Ikuti Audiensi Bersama Pangdam I/BB untuk Tingkatkan Sinergitas dan Pengawasan Wilayah

Rabu, 16 April 2025 - 08:30 WIB

Kanit Regiden Sat Lantas Polres Simalungun Tingkatkan Keamanan dengan Patroli Blue Light Patrol

Berita Terbaru