TLii | SUMUT | Kota Medan, Dalam semangat berbagi di bulan suci Ramadan, Dewan Perwakilan Wilayah (DPW) LSM Pakar Sumatera Utara menggelar aksi sosial dengan membagikan ratusan paket takjil kepada masyarakat. Kegiatan ini berlangsung di Jalan H.M. Joni No. 35, Kelurahan Teladan Timur, Kecamatan Medan Kota, tepatnya di depan Kafe Zans, pada Jumat, 14 Maret 2025, menjelang waktu berbuka puasa.
Dalam aksi sosial ini, pengurus DPW LSM Pakar Sumut menyiapkan berbagai jenis hidangan ringan yang dibagikan secara gratis kepada pengendara, pejalan kaki, dan warga sekitar yang sedang menjalankan ibadah puasa. Kegiatan ini bertujuan untuk membantu masyarakat yang masih berada di perjalanan saat waktu berbuka tiba, sekaligus mempererat tali silaturahmi antaranggota organisasi.
Ketua DPW LSM Pakar Sumut, Lidya Ardani, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian terhadap sesama. “Kami berharap, selain dapat membantu mereka yang membutuhkan, acara ini juga menjadi momen untuk mempererat kebersamaan antaranggota LSM Pakar Sumut serta masyarakat sekitar,” ujarnya.
Aksi berbagi takjil ini mendapat sambutan positif dari warga. Salah seorang penerima takjil mengungkapkan rasa terima kasihnya. “Terima kasih kepada LSM Pakar Sumut yang telah menyediakan takjil untuk kami. Ini sangat membantu dan menunjukkan betapa pentingnya saling berbagi,” ucapnya.
Ketua 1 DPW LSM Pakar Sumut, Viktor Aldo Sitompul, menegaskan bahwa kegiatan sosial ini akan terus berlanjut selama bulan Ramadan. “Kami berkomitmen untuk terus mengadakan kegiatan serupa guna semakin mendekatkan diri dengan masyarakat dan menebarkan kebaikan di bulan yang penuh berkah ini,” katanya.
Setelah berbagi takjil, pengurus DPW LSM Pakar Sumut melanjutkan kebersamaan dengan acara buka puasa bersama. Acara ini dihadiri oleh Ketua DPW LSM Pakar Sumut Lidya Ardani, Sekretaris Zevri Hutabarat, Bendahara Pendi Ferdiansyah, Ketua 1 Viktor Aldo Sitompul, Ketua DPW Media Center Robin Silalahi, serta para pengurus dan anggota media center lainnya.
Melalui kegiatan ini, DPW LSM Pakar Sumut berharap dapat terus berkontribusi dalam membantu masyarakat serta memperkuat nilai kebersamaan dan solidaritas di bulan Ramadan. Red