Korban kini tengah mendapatkan perawatan di IGD RSUD Langsa (foto:istimewa)
TIMELINES INEWS | LANGSA
Kota Langsa – Seorang Wanita Lanjut Usia (Lansia) 63 tahun ditemukan dalam kondisi kritis setelah rumahnya diduga disatroni perampok di Gampong (Desa) Timbang Langsa, Kecamatan Langsa Baro pada sabtu, (18/5/2024) dini hari.
Humas RSUD Langsa, Arwinsyah, SKM membenarkan adanya pasien yang diduga korban kekerasan masuk ke IGD RSUD Langsa.
Korban dengan inisial KRN mengalami memar pada bagian wajah, bahu, dan kaki kanan patah diduga akibat dianiaya dengan menggunakan benda tumpul.
“Sudah ditangani, sementara pasien masih di rawat ICU dan saran dari DPJP pasien agar dapat dirujuk,” ungkapnya.
Sementara, Anak kandung korban PA mengatakan, pada malam kejadian itu ia sedang bekerja, tepatnya dibagian perkebunan dan pulang sekitar pukul 06.30 wib. Sesampainya ia dirumah, sontak ia mendapati korban sudah tergeletak bersimbah darah.
Belum diketahui motif penganiayaan tersebut, hingga berita ini tayang awak media belum mendapatkan konfirmasi resmi dari kepolisian setempat.