Densus 88 Tangkap DPO Teroris Poso, Muhammad Wawan alias Mut Ampana, di Palu

STENLLY LADEE

- Redaksi

Jumat, 20 Desember 2024 - 07:33 WIB

20136 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii|Palu Sulteng- Pelarian panjang Muhammad Wawan alias Mut Ampana, salah satu DPO teroris Poso dari jaringan Mujahidin Indonesia Timur (MIT), akhirnya berakhir. Wawan yang telah menjadi buronan sejak 2014 ditangkap oleh tim Densus 88 di Kelurahan Baiya, Kecamatan Taweli, Kota Palu, pada Kamis pagi (20/12).

Penangkapan Wawan dilakukan di rumah kerabat istri keduanya, tempat ia tinggal selama sekitar satu bulan terakhir tanpa melapor kepada ketua RT setempat. Ketua RT Kelurahan Baiya, Edi Suharman, mengungkapkan bahwa keberadaan Wawan di wilayahnya baru diketahui setelah operasi penangkapan berlangsung.

Baca Juga :  Kebersamaan dalam Prestasi, Nonton Bareng Brimob Challenge 2024 di Mako Brimob Polda Sumut

Dalam penggeledahan, Densus 88 menyita sejumlah barang bukti berupa tas dan telepon genggam yang diduga memiliki keterkaitan dengan aktivitas terorisme.

Selain penangkapan Wawan, operasi Densus 88 juga berlangsung di Kabupaten Tojo Una-Una, Sulawesi Tengah. Dua terduga anggota kelompok MIT, berinisial A-S dan R-R, berhasil diamankan.

Ketiganya saat ini berada dalam penahanan Densus 88 untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut terkait peran mereka dalam jaringan MIT.

Baca Juga :  Kapolres Simalungun Polda Sumut Hadiri Musrenbang RKPD untuk Penetapan Prioritas Pembangunan Daerah 2024

Penangkapan ini menjadi salah satu langkah signifikan dalam upaya pemberantasan jaringan terorisme di Sulawesi Tengah, khususnya kelompok MIT yang selama ini menjadi ancaman keamanan di kawasan tersebut.

Pihak kepolisian mengapresiasi kerja keras Densus 88 dan berkomitmen terus meningkatkan keamanan serta menangani potensi ancaman dari jaringan terorisme lainnya di wilayah tersebut.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Pelanggaran Anggota Polda Sumut Menurun Drastis di 2024, Berikut Penyebabnya
Kapolda Sumut Melayat Wakapolres Pelabuhan Belawan: Kehilangan Sosok Perwira Teladan
Apel Terakhir Wakapolresta Bersama Personel, Ini Arahannya
Rutan Poso Ikuti Apel Bersama Secara Virtual “Kerja Bersama, Untuk Indonesia Emas 2045”
Respon Cepat Polda Aceh dan Polresta Banda Aceh Jemput Korban TPPO di Malaysia
Disiplin Meningkat, Pelanggaran Anggota Polda Sumut Turun Signifikan di 2024
Patroli Gabungan Brimob Polda Sumut Dan Polsek Medan Tembung Amankan Wilayah Medan Sunggal
Polda Sumut Berduka: Wakapolres Pelabuhan Belawan Meninggal dalam Kecelakaan di Tol Belmera

Berita Terkait

Selasa, 7 Januari 2025 - 00:50 WIB

Unit Reskrim Polsek Medan Baru Tangkap Dua Pelaku Pencurian Kabel Tanam PT Telkom

Selasa, 7 Januari 2025 - 00:38 WIB

Pelanggaran Anggota Polda Sumut Menurun Drastis di 2024, Berikut Penyebabnya

Selasa, 7 Januari 2025 - 00:23 WIB

Kapolda Sumut Melayat Wakapolres Pelabuhan Belawan: Kehilangan Sosok Perwira Teladan

Selasa, 7 Januari 2025 - 00:05 WIB

Pelindo Regional I Belawan Siap Operasikan Gate 3 untuk Tingkatkan Layanan Pelabuhan

Senin, 6 Januari 2025 - 23:12 WIB

Peningkatan Aktivitas Transportasi Udara, Bandara Kualanamu Layani 468.967 Penumpang Di Nataru 2024/2025

Senin, 6 Januari 2025 - 22:25 WIB

Menkopolhukham Yusril Ihza Mahendra Pimpin Apel Awal Tahun 2025, Fokus Wujudkan Indonesia Emas 2045

Senin, 6 Januari 2025 - 21:52 WIB

Apel Terakhir Wakapolresta Bersama Personel, Ini Arahannya

Senin, 6 Januari 2025 - 20:43 WIB

Rutan Kelas I Medan Ikuti Apel Bersama Awal Tahun 2025

Berita Terbaru

Exit mobile version