Dalam rangka memastikan kesiapan pengamanan menjelang Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, Satuan Brimob Polda Sumatera Utara menggelar Apel

RULI SISWEMI

- Redaksi

Kamis, 19 Desember 2024 - 22:04 WIB

2048 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii | SATUAN BRIMOB POLDA SUMUT MEDAN

19/12/2024

TIMELINES INEWS INVESTIGASI, Satuan Brimob Polda sumut Medan Kesiapsiagaan yang dipimpin langsung oleh Dansat Brimob Polda Sumut, Kombes Pol. Rantau Isnur Eka, S.I.K., M.M., M.H., M.Han. Apel ini menjadi momen penting untuk menegaskan kesiapan personel dan sarana prasarana dalam menjaga keamanan masyarakat selama periode libur akhir tahun.

Dalam amanatnya, Kombes Pol. Rantau Isnur Eka menekankan pentingnya kesiapsiagaan dan kedisiplinan personel dalam menghadapi berbagai potensi gangguan keamanan, seperti peningkatan kejahatan jalanan, kemacetan, hingga ancaman terorisme. “Kita harus bekerja dengan profesional, menjaga solidaritas, dan memastikan masyarakat dapat merayakan Natal dan Tahun Baru dengan rasa aman dan damai,” tegasnya.

Baca Juga :  Polda Sumut Tekan Angka Kejahatan Jalanan Capai 7,21 Persen Jelang PON XXI

Apel yang berlangsung di Markas Komando Satuan Brimob Polda Sumut ini juga menjadi ajang untuk memeriksa langsung kesiapan kendaraan taktis, perlengkapan khusus, serta kemampuan personel Brimob dalam menghadapi berbagai situasi darurat.

Kombes Pol. Rantau Isnur Eka juga menginstruksikan agar seluruh jajaran Satuan Brimob terus meningkatkan koordinasi dengan instansi terkait, termasuk TNI, pemerintah daerah, dan satuan wilayah Polri lainnya. “Sinergi adalah kunci keberhasilan pengamanan ini. Kita harus saling mendukung untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat,” ujarnya.

Satuan Brimob Polda Sumut, yang dikenal dengan motto “Jiwa Ragaku Demi Kemanusiaan,” siap diterjunkan dalam berbagai tugas, mulai dari pengamanan tempat ibadah, pusat keramaian, hingga penanganan situasi kontinjensi. Dengan persiapan matang dan semangat yang tinggi, Brimob Polda Sumut berkomitmen memberikan yang terbaik demi terciptanya situasi yang kondusif di wilayah Sumatera Utara selama Natal dan Tahun Baru.

Baca Juga :  APH Diminta Gerak Cepat. Miliaran Rupiah Dana Desa Diduga Terkuras untuk Bimtek Desa se Kabupaten Madina.

Kegiatan ini menjadi bukti nyata kesiapan Brimob Polda Sumut untuk menjaga stabilitas keamanan dan kenyamanan masyarakat, sekaligus menunjukkan dedikasi mereka dalam menjalankan tugas demi keutuhan bangsa dan negara, Pungkasnya.

Sumber : Humas Brimob Polda Sumut.

Redaksi : Ruli Siswemi

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Lapas Kelas I Medan Gelar Razia Rutin, Barang Terlarang Disita
Plt. Kakanwil Ditjen Pemasyarakatan Sumut Tinjau  langsung Penyaluran BAMA di Lapas Perempuan Medan
Pelindo Perkuat Layanan Logistik dengan Operasional 24/7
Dukung Ketahanan Pangan, Karutan Medan Cek Pertumbuhan Bibit Terong dan Cabai
Korban Tangan Remuk di Hamparan Perak, Ini Penjelasan Kapolres dan Kapolsek.Proses Hukum Terhambat Kekurangan Bukti
Sat polairud polres Tanjungbalai berhasil mengejar kapal tanpa nama memasuki perairan tanjungbalai
Kanwil Kemenkum Sumut Fasilitasi Konsultasi Produk Hukum Daerah Pemkot Tanjungbalai
Kapolda Sumut Hadiri Perayaan Natal Kodam I/Bukit Barisan

Berita Terkait

Rabu, 8 Januari 2025 - 20:39 WIB

Lapas Kelas I Medan Gelar Razia Rutin, Barang Terlarang Disita

Rabu, 8 Januari 2025 - 19:54 WIB

Plt. Kakanwil Ditjen Pemasyarakatan Sumut Tinjau  langsung Penyaluran BAMA di Lapas Perempuan Medan

Rabu, 8 Januari 2025 - 19:33 WIB

Pelindo Perkuat Layanan Logistik dengan Operasional 24/7

Rabu, 8 Januari 2025 - 19:16 WIB

Dukung Ketahanan Pangan, Karutan Medan Cek Pertumbuhan Bibit Terong dan Cabai

Rabu, 8 Januari 2025 - 16:09 WIB

Sat polairud polres Tanjungbalai berhasil mengejar kapal tanpa nama memasuki perairan tanjungbalai

Rabu, 8 Januari 2025 - 15:58 WIB

Kanwil Kemenkum Sumut Fasilitasi Konsultasi Produk Hukum Daerah Pemkot Tanjungbalai

Rabu, 8 Januari 2025 - 13:33 WIB

Kapolda Sumut Hadiri Perayaan Natal Kodam I/Bukit Barisan

Rabu, 8 Januari 2025 - 13:22 WIB

Polres Pematangsiantar Laksanakan Sosialisasi DIPA RKA/K-L T.A 2025 dan Penandatanganan Fakta Integritas

Berita Terbaru