Bupati Pidie Jaya Resmikan Gedung Perpustakaan Daerah, Dorong Budaya Literasi Masyarakat

JAILANI S.Sos

- Redaksi

Selasa, 15 April 2025 - 14:59 WIB

2075 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Timelinesinews.com.Pidie Jaya, 15 April 2025 – Pemerintah Kabupaten Pidie Jaya resmi mengoperasikan Gedung Perpustakaan Daerah sebagai upaya meningkatkan akses masyarakat terhadap informasi, pengetahuan, dan literasi. Peresmian dilakukan oleh Bupati Pidie Jaya H. Sibral Malasyi, MA., S.Sos., ME., didampingi Wakil Bupati Hasan Basri, ST., MM., dan Kepala Pusat Pengembangan Perpustakaan Sekolah/Madrasah dan Perguruan Tinggi, Dr. Taufik A. Gani, S.Kom., M.Eng.Sc.

Acara peresmian ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Bupati dan pemotongan pita bersama Wakil Bupati, Forkopimda, serta prosesi peusijuk oleh Ketua MPU Pidie Jaya. Gedung yang terletak di pusat Kabupaten ini dibangun menggunakan Dana Alokasi Khusus (DAK) Fisik Tahun 2024 senilai Rp10 miliar, dengan luas bangunan mencapai 1.177,23 meter persegi.

Baca Juga :  Satresnarkoba Polres Aceh Selatan Tangkap Kurir dan Pemesan Narkoba.

 

Hadir dalam kegiatan tersebut jajaran Forkopimda, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Aceh, Plt Sekda, para Asisten, dan Kepala SKPK di lingkungan Pemkab Pidie Jaya.

 

Dalam sambutannya, Bupati Pidie Jaya mengucapkan terima kasih kepada Perpustakaan Nasional RI atas kepercayaan yang diberikan. Ia berharap kehadiran gedung perpustakaan baru ini dapat membangkitkan semangat literasi di kalangan masyarakat.

“Gedung perpustakaan ini bukan hanya bangunan fisik, tetapi simbol komitmen pemerintah dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia melalui budaya baca. Saya harap masyarakat ramai mengunjungi dan memanfaatkan fasilitas ini,” ungkap Bupati.

 

Baca Juga :  Buang Sampah Sembarang di Waduk Gampong Tengoh Akan Didenda Rp500 Ribu

Gedung berlantai dua ini dirancang dengan berbagai ruangan layanan modern yang disesuaikan dengan kebutuhan perpustakaan, mulai dari ruang baca, ruang multimedia, hingga fasilitas bagi anak-anak dan disabilitas.

 

Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Pidie Jaya, Manfarijah, dalam keterangannya menyampaikan bahwa perpustakaan adalah pusat pengembangan logika, perasaan, identitas, dan kreativitas masyarakat. “Ini bukan tempat biasa, tapi gudang ilmu yang akan menjadi sumber inspirasi dan pembangunan nilai-nilai budaya membaca di Pidie Jaya,” ujarnya.

 

Dengan diresmikannya gedung ini, diharapkan geliat literasi dan kesadaran akan pentingnya membaca semakin tumbuh di tengah masyarakat Kabupaten Pidie Jaya

Editor zulkarnaini

 

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Polsek Medan Labuhan Amankan Residivis Pelaku Begal Saat Hendak Kabur ke Batam
DIT SIBER POLDA SUMUT UNGKAP KASUS PORNOGRAFI LIVE STREAMING MELIBATKAN ANAK DI BAWAH UMUR
Semangat Hari Bakti Pemasyarakatan, Kalapas Pancur Batu Buka Pekan Olahraga dan Seni dalam Rangkaian HBP ke-61
Jepang Sediakan 148 Ribu Lowongan Kerja untuk Indonesia, Jakarta Dapat Jatah 10.000 Kuota
DPRA Tetapkan 12 Raqan Prioritas 2025, Gubernur Tegaskan Komitmen Jawab Kebutuhan Masyarakat
Gubernur Aceh Resmikan Instalasi Rehabilitasi Terpadu Kuta Malaka, Harapan Baru Bagi Penyintas Kesehatan Jiwa
Serah Terima Jabatan Komandan Kodim 0113/ Gayo Lues
Pangdam IM : Kodam Iskandar Muda Siap Bersinergi Dengan Pemerintah Untuk Kemajuan Aceh. 

Berita Terkait

Rabu, 16 April 2025 - 18:42 WIB

Polsek Medan Labuhan Amankan Residivis Pelaku Begal Saat Hendak Kabur ke Batam

Rabu, 16 April 2025 - 18:25 WIB

DIT SIBER POLDA SUMUT UNGKAP KASUS PORNOGRAFI LIVE STREAMING MELIBATKAN ANAK DI BAWAH UMUR

Rabu, 16 April 2025 - 17:08 WIB

Semangat Hari Bakti Pemasyarakatan, Kalapas Pancur Batu Buka Pekan Olahraga dan Seni dalam Rangkaian HBP ke-61

Rabu, 16 April 2025 - 16:49 WIB

Jepang Sediakan 148 Ribu Lowongan Kerja untuk Indonesia, Jakarta Dapat Jatah 10.000 Kuota

Rabu, 16 April 2025 - 16:46 WIB

DPRA Tetapkan 12 Raqan Prioritas 2025, Gubernur Tegaskan Komitmen Jawab Kebutuhan Masyarakat

Rabu, 16 April 2025 - 15:34 WIB

Serah Terima Jabatan Komandan Kodim 0113/ Gayo Lues

Rabu, 16 April 2025 - 13:42 WIB

Pangdam IM : Kodam Iskandar Muda Siap Bersinergi Dengan Pemerintah Untuk Kemajuan Aceh. 

Rabu, 16 April 2025 - 12:56 WIB

Wanita ODGJ di Syiah Kuala Ini Tinggal bersama Jasad Suaminya yang Telah Membusuk Beberapa Hari

Berita Terbaru