Bupati Deli Serdang H.M.Ali Yusuf Siregar Resmi Membuka MTQ KE-57 Tingkat Kabupaten Deli Serdang

H²Mc

- Redaksi

Kamis, 18 April 2024 - 21:29 WIB

20205 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii | SUMUT | DELI SERDANG | Bupati Deli Serdang, H. M. Ali Yusuf Siregar resmi membuka pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-57 tingkat Kabupaten Deli Serdang di lapangan sepakbola, Desa Medan Krio, Kecamatan Sunggal, Kamis pagi (18/4/2024).

Bupati mengemukakan, dengan adanya MTQ ini diharapkan dapat mewujudkan syiar islam melalui lantunan ayat suci Al Qur’an sehingga Deli Serdang menjadi salah satu Tahfidz Qur’an bisa terwujud.

MTQ ke-57 Tingkat Kabupaten Deli Serdang Resmi Dibuka Bupati HM Ali Yusuf Siregar

“Kita yakin bahwa Al Qur’an adalah kitab suci yang tidak ada keraguan di dalamnya, petunjuk jalan yang lurus untuk keselamatan dunia dan kebahagian diakhirat”, ucap bupati.

Dengan mengambil Tema” Melalui MTQ Ke 57 Ti gkat Kabupaten Deli Serdang, kita jadikan Generasi Qur’ani yang cerdas dan berakhlakul karimah dalam mewujudkan Deli Serdang Maju Sejahtera, Religius dan Rukun dalam Kebhinekaan”, kita berharap dapat menumbuhkan spirit dan energi bagi seluruh lapisan masyarakat khususnya para generasi muda untuk bisa mengamalkan pemahaman Al Qur’an di dalam dunia nyata.

Baca Juga :  Polres Simalungun Memburu Pelaku Perampokan Karyawan di Minimarket

“Mari kita tingkatkan prestasi dan tetap mempererat tali silaturahmi diantara kita, tampilkanlah seluruh kemampuan sebaik dan semaksimal mungkin, MTQ ini bukan hanya mencari juara namun diharapkan dapat memelihara kesucian Al Qur’an,” Kata bupati.

MTQ ke-57 Tingkat Kabupaten Deli Serdang Resmi Dibuka Bupati HM Ali Yusuf Siregar

Sementara itu, Ketua DPRD Deli Serdang, H Zakky Shahri SH dalam sambutanya, menyampaikan pelaksanaan MTQ sejatinya dapat meningkatkan jejak-jejak peradaban yang ditandai dengan berubahnya pola pikir, kebiasaan serta karakter.

Dari pemikiran yang sebelumnya eksklusif menjadi pemikiran yang inklusif dan maju sehingga visi Kabupaten Deli Serdang yang religius bisa kita perkuat.

Sebelumnya, Ketua Panitia Pelaksana MTQ ke-57 tingkat Kabupaten Deli Serdang, Drs Citra Effendi Capah MSP, dalam laporannya menyampaikan bahwa tujuan MTQ Ke 57 Tingkat Kabupaten Deli Serdang Tahun 2024; Mengembangkan Kemampuan Seni Baca Al-Qur’an Dengan Baik dan Benar, Sesuai Dengan Ketentuan Yang Diatur Dalam Ilmu Tajwid; Mampu memahami makna dan kandungan yang terdapat dalam Al- Qur’an, untuk digunakan sebagai landasan spritual dalam Membangun Kehidupan Masyarakat Yang Religius Dan Rukun Dalam Kebhinekaan; Membentuk Sikap dan Perilaku Akhlakul Karimah yang sesuai dengan tuntunan Al-Qur’an dan Sunnah Rasulullah SAW.

Baca Juga :  Polda Sumut Dan Polres Pelabuhan Belawan Bekerja Sama, Guna Tingkatkan Patroli Malam, Amankan Remaja Bersenjata Tajam

Menyalurkan Bakat dan Potensi Seni yang ada pada Ummat Islam Kabupaten Deli Serdang; Mengembangkan dan membumikan seni budaya yang Islami di tengah- tengah kehidupan masyarakat;Menjadikan Wadah Shilaturrahmi Dan Kebersamaan Menuju Kehidupan Yang Religius Dan Rukun Dalam Kebhinekaan.

Turut dihadiri para Anggota DPRD Deli Serdang ; Ketua TP PKK Deli Serdang Ny Hj. Sri Pepeni Yusuf Siregar, Unsur Forkopimda Deli Serdang, Ketua MUI Deli Serdang Kyai Amir Panatagama, Tokoh Agama Sumatera Utara Buya Dr. KH. Amiruddin, MS; Sekdakab H Timur Tumanggor S.Sos, Ketua Dharma Wanita Persatuan Ny. Boya Timur Tumanggor, Para Staf Ahli, Asisten, Kepala OPD, Camat, Ormas Islam serta lainnya.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Polsek Medan Baru Tangkap Pelaku Curanmor, di Sebuah Hotel Penginapan
Lembaga PERISAI PUTEH INDATU ATJEH Kembali membuka Perwakilan di Wilayah Kuta Cot Glie Aceh Besar.
Semarak HBP Ke-61, Lapas Kelas I Medan Ikuti Bakti Sosial Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan
NUSAKAMBANGAN PANEN PERDANA, BANGUN LUMBUNG KETAHANAN PANGAN DAN BERI KESEMPATAN WARGA BINAAN
Sambut HBP Ke-61, Lapas Perempuan Medan Gelar Upacara Pembukaan Porsenap
Kapolresta Deli Serdang Tinjau Langsung Pengamanan Ibadah Jumat Agung Lubuk Pakam.
Tim Macan Polres Pelabuhan Belawan Amankan Remaja Terduga Pelaku Tawuran di Yong Panah Hijau
Polda Sumut Gagalkan Pengiriman Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia, Seorang Agen Diamankan

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 01:52 WIB

Polsek Medan Baru Tangkap Pelaku Curanmor, di Sebuah Hotel Penginapan

Jumat, 18 April 2025 - 23:17 WIB

Semarak HBP Ke-61, Lapas Kelas I Medan Ikuti Bakti Sosial Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan

Jumat, 18 April 2025 - 21:18 WIB

NUSAKAMBANGAN PANEN PERDANA, BANGUN LUMBUNG KETAHANAN PANGAN DAN BERI KESEMPATAN WARGA BINAAN

Jumat, 18 April 2025 - 20:19 WIB

Kapolresta Deli Serdang Tinjau Langsung Pengamanan Ibadah Jumat Agung Lubuk Pakam.

Jumat, 18 April 2025 - 20:08 WIB

Tim Macan Polres Pelabuhan Belawan Amankan Remaja Terduga Pelaku Tawuran di Yong Panah Hijau

Jumat, 18 April 2025 - 19:54 WIB

Polda Sumut Gagalkan Pengiriman Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia, Seorang Agen Diamankan

Jumat, 18 April 2025 - 14:05 WIB

Polseķ Siantar Timur Amankan Jalan Salib Memperingati Hari Paskah

Kamis, 17 April 2025 - 23:25 WIB

Lapas Perempuan Medan Ikuti Kegiatan Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan dalam Rangka HBP ke-61

Berita Terbaru

HUKUM & KRIMINAL

Polsek Medan Baru Tangkap Pelaku Curanmor, di Sebuah Hotel Penginapan

Sabtu, 19 Apr 2025 - 01:52 WIB

Exit mobile version