Breaking news: Kecelakaan Maut di Jalan Leter S, Blangjerango: Rem Blong, Satu Tewas dan Tiga Luka-Luka

REDAKSI

- Redaksi

Selasa, 24 September 2024 - 22:04 WIB

203,180 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii | ACEH | GAYO LUES | Blangjerango – Kecelakaan lalu lintas tunggal terjadi pada Selasa, 24 September 2024, sekitar pukul 18.38 WIB di Jalan Leter S, Desa Peparik Gaib, Kecamatan Blangjerango, Kabupaten Gayo Lues. Aceh.

Kecelakaan ini melibatkan sebuah bus jenis L300 berwarna putih dengan nomor polisi BL 1017 BA yang mengalami rem blong saat melintas di jalur turunan.

Menurut pantauan media Timelinesinews, Kendaraan yang dikemudikan oleh Samsudin (29), seorang mahasiswa asal Desa Tingkem, Kecamatan Blangjerango, kehilangan kendali dan menabrak tembok di sisi kanan jalan sebelum akhirnya terbalik.

Dalam insiden tersebut, seorang penumpang bernama Taat (35), petani asal Desa Batu Lintang, Kecamatan Jagong Jeget, Kabupaten Aceh Tengah, meninggal dunia di tempat. Taat duduk di sebelah kiri pengemudi ketika kecelakaan terjadi.

Tiga korban lainnya, termasuk pengemudi Samsudin, mengalami luka-luka. Samsudin mengalami luka lecet di bagian wajah dan kaki, sementara penumpang lain, Ali Azimi (32), petani asal Desa Tingkem, mengalami luka lecet di wajah dan gigi berdarah. Sukardi Putra (20), penumpang ketiga yang juga berasal dari Desa Tingkem, mengalami sakit pada jari kaki kanannya.

Baca Juga :  Kapolres Bener Meriah Monitoring Kegiatan Program Kerja Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Bener Meriah Tahun 2023

Menurut keterangan pengemudi kepada media Timelinesinews, kejadian bermula ketika kendaraan yang datang dari arah Desa Tingkem menuju Kutapanjang mengalami masalah pada sistem pengereman, menyebabkan rem blong. Akibatnya, pengemudi kehilangan kendali dan kecelakaan tidak dapat dihindari.

Korban yang terluka telah dibawa ke Puskesmas Perawatan Kutapanjang sebelum dirujuk ke Klinik Tanoh Gayo di Blangkejeren untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut. Sementara itu, korban meninggal dunia langsung diantar ke kediamannya di Desa Batu Lintang, Aceh Tengah.

Baca Juga :  Stafsus Presiden Angkie Yudistia Apresiasi Kapolri Beri Peluang Difabel Jadi Polisi

Kerugian material akibat kecelakaan ini diperkirakan mencapai Rp 35 juta. Kapolpos blangjerango Aiptu Zen Herman Polsek Kutapanjang segera mendatangi lokasi kejadian dan melakukan evakuasi korban serta penanganan lebih lanjut.

Langkah-Langkah Penanganan dari kapospol Blangjerango yaitu Mendatangi tempat kejadian perkara (TKP), Mengamankan korban yang terluka dan membawa mereka ke Puskesmas Perawatan Kutapanjang, dan Mengirim korban meninggal dunia ke kediamannya di Aceh Tengah.

Peristiwa ini kembali mengingatkan masyarakat untuk selalu memeriksa kondisi kendaraan, terutama sistem pengereman, sebelum melakukan perjalanan di jalur-jalur yang rawan kecelakaan seperti jalan turunan di sekitar Kompi Brimob, Peparik Gaib.

Berita ini bertujuan memberikan informasi kepada masyarakat agar lebih waspada terhadap kondisi jalan dan kendaraan yang mereka gunakan, terutama di wilayah-wilayah rawan kecelakaan. (red)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Tanggapi Berita Viral, Kepala SDN 5 Pining Jelaskan Kondisi Sebenarnya di Lapangan dan Siap Benahi Fasilitas Pengajaran
Kapolresta Banda Aceh Pimpin Razia, 30 Sepmor dan 10 Botol Miras Diamankan
Lembaga PERISAI PUTEH INDATU ATJEH Kembali membuka Perwakilan di Wilayah Kuta Cot Glie Aceh Besar.
Polres Pidie Jaya Sergap Pelaku Saat Kembali ke Lokasi Sembunyi Barang Curian
Pemerintah Aceh Lakukan Pertemuan Tindak Lanjut dengan Kemenko Infrastruktur dan Pembangunan Wilayah RI
Wagub Aceh Bahas Rencana Investasi dengan Dubes UEA
Wakil Gubernur Aceh Bertemu Direktur Islamic Development Bank: Perkuat Komitmen Pembangunan Ekonomi dan SDM
Kepala BPKA: Pemerintah Aceh Dukung Digitalisasi Keuangan Daerah

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 18:18 WIB

Diduga Abai Keselamatan Pekerja, Kepala UPT SDA BMBK Medan Barat Bungkam Soal Transparansi: ‘Mereka Hanya PHL’ — They Are Humans Too”

Sabtu, 19 April 2025 - 16:37 WIB

Kapolri Ajak Mahasiswa Jaga Persatuan hingga Dukung Program Pemerintah 

Sabtu, 19 April 2025 - 14:53 WIB

Tanggapi Berita Viral, Kepala SDN 5 Pining Jelaskan Kondisi Sebenarnya di Lapangan dan Siap Benahi Fasilitas Pengajaran

Sabtu, 19 April 2025 - 13:29 WIB

Semangat Sambut HBP ke-61, Lapas Pemuda Langkat Gelar Gotong Royong  Wujudkan Lingkungan Berseri

Sabtu, 19 April 2025 - 13:21 WIB

Dalam Rangka HBP Ke-61, Lapas Padangsidimpuan Gotong Royong ‘Pemasyarakatan Bersih-Bersih’ Bersama Masyarakat Sekitar

Sabtu, 19 April 2025 - 01:52 WIB

Polsek Medan Baru Tangkap Pelaku Curanmor, di Sebuah Hotel Penginapan

Jumat, 18 April 2025 - 23:55 WIB

Lembaga PERISAI PUTEH INDATU ATJEH Kembali membuka Perwakilan di Wilayah Kuta Cot Glie Aceh Besar.

Jumat, 18 April 2025 - 23:17 WIB

Semarak HBP Ke-61, Lapas Kelas I Medan Ikuti Bakti Sosial Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan

Berita Terbaru

Exit mobile version