Bobby Resmikan Posko Pemenangan Adil Di Tanjung Morawa

H²Mc

- Redaksi

Kamis, 3 Oktober 2024 - 20:03 WIB

20131 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii | SUMUT | DELI SERDANG | TANJUNG MORAWA | Posko pemenangan pasangan Calon Bupati Deliserdang dan calon Wakil Bupati Deliserdang, Sumatera Utara, Asri Ludin Tambunan Lomlom Suwondo (ADIL) di Kecamatan Tanjungmorawa diresmikan tokoh pemuda Sumatera Utara, Bobby Afif Nasution, digelar di Dusun I, Desa Bandar Labuhan, Kecamatan Tanjungmorawa, Kamis (3/10/2024).

Selain peresmian Posko pemenangan, digelar juga kegiatan Maulid Akbar Nabi Muhammad SAW yang dihadiri Asri Ludin Tambunan dan Lom Lom Suwondo dan Bobby Afif Nasution, calon Gubernur Sumatera Utara.

Dalam acara tersebut, sejumlah tokoh penting turut hadir, termasuk Siswo Adisuwito, anggota DPRD Deliserdang dari Fraksi Golkar, serta tokoh masyarakat setempat, H Syafruddin atau Bah Pudin, Jelita Siregar, istri dari Aci, juga turut berpartisipasi dalam meramaikan acara, dan seluruh tim panitia oleh Jumiran alias JM memperkuat ikatan antara warga dan para tokoh masyarakat.

Baca Juga :  Kapolres Taput Serahkan Paket Lebaran Kapolda Sumut Kepada Anak Yatim Dan Sejumlah Tokoh Muslim.

Asri Ludin Tambunan, yang juga pembina Komunitas Dai Milenial Deliserdang (KDI), berbaur dengan masyarakat, menyampaikan pesan-pesan keagamaan yang memberikan semangat dan inspirasi. Sementara itu, Lom Lom Suwondo, calon Wakil Bupati, memanfaatkan kesempatan tersebut untuk mengingatkan masyarakat agar senantiasa mendukung dan mendoakan kemenangan pasangan nomor urut 2, Asri Ludin Tambunan dan dirinya, dalam Pilkada Deliserdang 2024. “Jangan lupa, pada 27 November, kita ke TPS untuk mendukung pasangan nomor 2, dan bersama-sama berdoa agar kami dapat terpilih sebagai Bupati dan Wakil Bupati Deliserdang,” ucap Lom Lom Suwondo dengan penuh keyakinan.

Baca Juga :  Ketua Komnas Perlindungan Anak Meninggal Dunia, Polri Turut Berduka

Acara yang juga diisi dengan tradisi marhaban dan tepung tawar ini memperkaya suasana religius dan kekeluargaan di tengah masyarakat Desa Bandar Labuhan. Kehadiran Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Deliserdang dan Sumatera Utara turut menambah semarak perayaan.

Selain sebagai peringatan keagamaan, acara ini mencerminkan kuatnya dukungan masyarakat terhadap pasangan Asri Ludin Tambunan dan Lom Lom Suwondo, yang bertekad membawa perubahan positif bagi Deliserdang dalam Pilkada 2024.

Jumiran alias JM mewakili panitia saat ditanya mengatakan, tim pemenangan ADIL yang bergabung dalam TEPATLO akan bekerja keras bersama masyarakat untuk memenangkan ACI-LOMLOM sekali putaran.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Polsek Medan Baru Tangkap Pelaku Curanmor, di Sebuah Hotel Penginapan
Lembaga PERISAI PUTEH INDATU ATJEH Kembali membuka Perwakilan di Wilayah Kuta Cot Glie Aceh Besar.
Semarak HBP Ke-61, Lapas Kelas I Medan Ikuti Bakti Sosial Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan
NUSAKAMBANGAN PANEN PERDANA, BANGUN LUMBUNG KETAHANAN PANGAN DAN BERI KESEMPATAN WARGA BINAAN
Sambut HBP Ke-61, Lapas Perempuan Medan Gelar Upacara Pembukaan Porsenap
Kapolresta Deli Serdang Tinjau Langsung Pengamanan Ibadah Jumat Agung Lubuk Pakam.
Tim Macan Polres Pelabuhan Belawan Amankan Remaja Terduga Pelaku Tawuran di Yong Panah Hijau
Polda Sumut Gagalkan Pengiriman Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia, Seorang Agen Diamankan

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 01:52 WIB

Polsek Medan Baru Tangkap Pelaku Curanmor, di Sebuah Hotel Penginapan

Jumat, 18 April 2025 - 23:17 WIB

Semarak HBP Ke-61, Lapas Kelas I Medan Ikuti Bakti Sosial Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan

Jumat, 18 April 2025 - 21:18 WIB

NUSAKAMBANGAN PANEN PERDANA, BANGUN LUMBUNG KETAHANAN PANGAN DAN BERI KESEMPATAN WARGA BINAAN

Jumat, 18 April 2025 - 20:19 WIB

Kapolresta Deli Serdang Tinjau Langsung Pengamanan Ibadah Jumat Agung Lubuk Pakam.

Jumat, 18 April 2025 - 20:08 WIB

Tim Macan Polres Pelabuhan Belawan Amankan Remaja Terduga Pelaku Tawuran di Yong Panah Hijau

Jumat, 18 April 2025 - 19:54 WIB

Polda Sumut Gagalkan Pengiriman Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia, Seorang Agen Diamankan

Jumat, 18 April 2025 - 14:05 WIB

Polseķ Siantar Timur Amankan Jalan Salib Memperingati Hari Paskah

Kamis, 17 April 2025 - 23:25 WIB

Lapas Perempuan Medan Ikuti Kegiatan Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan dalam Rangka HBP ke-61

Berita Terbaru

HUKUM & KRIMINAL

Polsek Medan Baru Tangkap Pelaku Curanmor, di Sebuah Hotel Penginapan

Sabtu, 19 Apr 2025 - 01:52 WIB