Beri Bantuan Korban Kebakaran, Ini Pesan Bupati Sergai

H²Mc

- Redaksi

Selasa, 16 April 2024 - 00:33 WIB

20364 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii | SUMUT | SERDANG BEDAGAI | Bupati Serdang Bedagai (Sergai) H. Darma Wijaya mengunjungi lokasi kebakaran yang terjadi di Dusun IV, Desa Pekan Tanjung Beringin, Kecamatan Tanjung Beringin, Senin (15/4/2024).

Pada momen tersebut, Bupati Sergai juga menyempatkan diri menemui korban kebakaran, Yusli (60), sekaligus memberikan santunan untuk meringankan beban dan memberikan motivasi.

Kunjungan Darma Wijaya kali ini didampingi Camat Tanjung Beringin Nurchinta Devi Tambunan, dan Kapolsek Tanjung Beringin AKP. T. Sihombing.

Bupati Sergai menyampaikan ikut prihatin atas bencana yang menimpa Yusli dan keluarga. Dirinya berharap, korban dapat segera bangkit dan pulih dari duka yang dialami.

Baca Juga :  Sekda Poso Lepas Lomba Perahu Hias, Dorong Promosi Budaya dan Pariwisata di Festival Danau Poso

“Kami turut berduka untuk musibah yang dialami oleh Pak Yusli. Semoga kesedihan ini bisa segera berakhir dan kita sama-sama bisa mendapat hikmah,” ucapnya.

Kejadian seperti ini, sebut Bupati, harus menjadi pelajaran bagi masyarakat untuk lebih waspada dan berhati-hati terhadap perangkat elektronik, terutama korsleting listrik, yang acap menjadi penyebab kebakaran. Apalagi menurutnya, cuaca belakangan cenderung panas sehingga mudah menyulut dan membuat api mudah merambat.

Baca Juga :  Lapas Pemuda Langkat Ikuti Kegiatan Penyerahan Bantuan Sosial dan Panen Raya Serentak UPT Pemasyarakatan bersama Menimipas Secara Virtual

“Perlu sosialisasi ke masyarakat agar lebih awas terhadap bahaya terjadinya arus pendek listrik. Kita sudah banyak melihat kejadian kebakaran di Sergai yang diakibatkan oleh arus pendek listrik. Hal semacam ini perlu jadi perhatian setiap pihak terkait,” ucap Bang Wiwik, sapaan akrabnya.

Sebelumnya Yusli yang menjadi korban kebakaran menyebut jika kediamannya merupakan bangunan semi permanen yang juga dipakai sebagai tempat usaha.

“Selain melahap rumah saya, api juga merambat sampai kantor Legiun Veteran yang dihuni Mashuri,” ungkapnya.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Polres Simalungun Patroli Blue Light, Jaga Keamanan dan Ketertiban Lalu Lintas di Wilayah Hukumnya
Melarikan Diri ke Langsa Usai Curi Motor di Banda Aceh, Unit Ranmor Tangkap Pelaku
Polda Aceh Naikkan Status Kasus Dugaan Korupsi Dana Operasional PT Pos Indonesia KCP Rimo ke Tahap Penyidikan
AKP Roby Afrizal: Jauhi Narkoba, Dekatkan Diri pada Prestasi dan Agama
Polda Aceh Sukses Amankan Peringatan May Day
Murni Kepentingan Masyarakat, Aksi SOMASI Lanjutan Jilid III Akan di Gelar
Kombatan GAM Desak Bupati Gayo Lues Hentikan Kegiatan Provokatif Mengatasnamakan Pemekaran Aceh
Polres Batu Bara Tertibkan Parkir Liar dan pungli di Sei Balai

Berita Terkait

Senin, 5 Mei 2025 - 09:52 WIB

Polres Simalungun Patroli Blue Light, Jaga Keamanan dan Ketertiban Lalu Lintas di Wilayah Hukumnya

Senin, 5 Mei 2025 - 00:40 WIB

Melarikan Diri ke Langsa Usai Curi Motor di Banda Aceh, Unit Ranmor Tangkap Pelaku

Senin, 5 Mei 2025 - 00:32 WIB

Polda Aceh Naikkan Status Kasus Dugaan Korupsi Dana Operasional PT Pos Indonesia KCP Rimo ke Tahap Penyidikan

Senin, 5 Mei 2025 - 00:30 WIB

AKP Roby Afrizal: Jauhi Narkoba, Dekatkan Diri pada Prestasi dan Agama

Senin, 5 Mei 2025 - 00:26 WIB

Polda Aceh Sukses Amankan Peringatan May Day

Minggu, 4 Mei 2025 - 22:13 WIB

Kombatan GAM Desak Bupati Gayo Lues Hentikan Kegiatan Provokatif Mengatasnamakan Pemekaran Aceh

Minggu, 4 Mei 2025 - 20:51 WIB

Polres Batu Bara Tertibkan Parkir Liar dan pungli di Sei Balai

Minggu, 4 Mei 2025 - 20:44 WIB

Tiga Pelaku Pungli Diamankan Polisi di Sipagimbar, Hentikan Premanisme

Berita Terbaru

Polda Aceh Sukses Amankan Peringatan May Day

ACEH

Polda Aceh Sukses Amankan Peringatan May Day

Senin, 5 Mei 2025 - 00:26 WIB

Exit mobile version