Azhari – Zulkarnen (AZKAR), Pasangan Calon Walikota Nomor Urut 1, Paparkan Visi dan Misi di DPRK Lhokseumawe

SAFARUDDIN

- Redaksi

Rabu, 25 September 2024 - 23:41 WIB

20637 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii|ACEH|LHOKSEUMAWE – Rapat paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Kota (DPRK) Lhokseumawe yang digelar pada tanggal 25 September 2024, pukul 14:00 WIB, di Gedung DPRK setempat, menjadi ajang bagi para pasangan calon wali kota dan wakil wali kota untuk memaparkan visi, misi, dan program mereka. Acara ini merupakan bagian dari tahapan Pilkada 2024.

Dalam sidang tersebut, hadir empat pasangan calon wali kota dan wakil wali kota yang telah ditetapkan nomor urutnya oleh Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kota Lhokseumawe, yaitu:

Nomor urut 1: Azhari – Zulkarnen (AZKAR)
Nomor urut 2: Sayuti Abu Bakar – Husaini
Nomor urut 3: Ismail A Manaf – Azhar Mahmud
Nomor urut 4: Fathani – Zarakasyi
Pasangan Azhari – Zulkarnen (AZKAR), yang memulai pemaparan pertama, menyampaikan visi besar mereka untuk menjadikan Kota Lhokseumawe sebagai kota bersyariat yang fokus pada kesehatan, pendidikan, dan kesejahteraan masyarakat. Visi ini dirangkum dalam konsep 5 T yang disampaikan oleh Azhari:

Tegakkan Shalat Berjamaah
AZKAR menekankan pentingnya shalat berjamaah lima waktu sebagai pondasi spiritual masyarakat. Menurut Azhari, dengan menegakkan shalat berjamaah, Lhokseumawe akan mendapatkan keberkahan dan kemajuan seperti yang terlihat di beberapa negara Timur Tengah, seperti Arab Saudi, Kuwait, Turki, dan Brunei Darussalam.

Baca Juga :  Kapolres Bireuen, diwakili oleh Kabag Ops Hadiri Pemusnahan Barang Bukti Narkotika dan Sajam di Kejaksaan Negeri Bireuen

Tanpa Maksiat
Azhari menggarisbawahi bahwa maksiat adalah sumber bencana dan kerusakan sosial. Dia meyakini bahwa dengan menghilangkan maksiat, anggaran pembangunan akan lebih efektif, digunakan untuk membangun fasilitas umum seperti dayah, sekolah, dan rumah ibadah. Selain itu, ia berjanji akan menciptakan lapangan kerja untuk masyarakat usia 20-40 tahun serta memberikan pendapatan layak bagi warga usia 60 tahun ke atas, minimal sesuai dengan Upah Minimum Provinsi (UMP).

Tanpa Pengangguran
Dalam upaya mengurangi pengangguran, AZ’KAR berkomitmen untuk memberdayakan masyarakat yang tidak menyelesaikan pendidikan dasar atau menengah (SD, SMP, SMA) dengan memanfaatkan lahan-lahan kosong untuk kegiatan produktif. Hal ini diharapkan dapat meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) serta menekan angka pengangguran di Lhokseumawe.

Baca Juga :  Kota Langsa Raih Juara III MTQ XXXVI Aceh

Pembangunan Kesehatan
Pasangan ini berencana mendirikan klinik pendamping puskesmas dan meningkatkan status rumah sakit di Lhokseumawe menjadi tipe B, bahkan tipe A. Hal ini bertujuan agar layanan BPJS bisa dilayani di kota tanpa perlu rujukan ke pusat. Selain itu, Lhokseumawe diharapkan bisa menjadi destinasi medical check-up tourism, menarik warga Aceh yang biasanya berobat ke luar negeri.

Pengembangan Pendidikan dan Industri
Azhari dan Zulkarnen berkomitmen untuk meningkatkan kesejahteraan tenaga pendidik dengan menaikkan gaji dari UMR ke UMP. Mereka juga merencanakan pembangunan sekolah unggulan setara dengan sekolah Sukma. Selain itu, pasangan ini berencana memanfaatkan potensi sumber daya alam dari Pulau Andaman yang memiliki cadangan gas terbesar ketiga di dunia. Potensi investasi ini diharapkan mampu meningkatkan PAD dan menjadikan Lhokseumawe sebagai “Dubai Kecil” dengan pembangunan infrastruktur yang terintegrasi menuju laut.

Visi besar ini mencerminkan tekad AZKAR untuk membangun Lhokseumawe yang lebih maju, bersyariat, dan sejahtera.(RZ)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Gebrakan Illiza Dinilai Mampu Bangkitkan Kembali Semangat Penegakan Syariat di Aceh
Tanggapi Berita Viral, Kepala SDN 5 Pining Jelaskan Kondisi Sebenarnya di Lapangan dan Siap Benahi Fasilitas Pengajaran
Kapolresta Banda Aceh Pimpin Razia, 30 Sepmor dan 10 Botol Miras Diamankan
Lembaga PERISAI PUTEH INDATU ATJEH Kembali membuka Perwakilan di Wilayah Kuta Cot Glie Aceh Besar.
Polres Pidie Jaya Sergap Pelaku Saat Kembali ke Lokasi Sembunyi Barang Curian
Pemerintah Aceh Lakukan Pertemuan Tindak Lanjut dengan Kemenko Infrastruktur dan Pembangunan Wilayah RI
Wagub Aceh Bahas Rencana Investasi dengan Dubes UEA
Wakil Gubernur Aceh Bertemu Direktur Islamic Development Bank: Perkuat Komitmen Pembangunan Ekonomi dan SDM

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 21:01 WIB

Tingkatkan Moralitas WBP, Lapas Pemuda Langkat Melaksanakan Komitmen Kerja Sama Bersama Yayasan Pelatihan Moralitas Budi Pekerti Bangsa Indonesia

Sabtu, 19 April 2025 - 18:18 WIB

Diduga Abai Keselamatan Pekerja, Kepala UPT SDA BMBK Medan Barat Bungkam Soal Transparansi: ‘Mereka Hanya PHL’ — They Are Humans Too”

Sabtu, 19 April 2025 - 13:21 WIB

Dalam Rangka HBP Ke-61, Lapas Padangsidimpuan Gotong Royong ‘Pemasyarakatan Bersih-Bersih’ Bersama Masyarakat Sekitar

Sabtu, 19 April 2025 - 01:52 WIB

Polsek Medan Baru Tangkap Pelaku Curanmor, di Sebuah Hotel Penginapan

Jumat, 18 April 2025 - 23:17 WIB

Semarak HBP Ke-61, Lapas Kelas I Medan Ikuti Bakti Sosial Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan

Jumat, 18 April 2025 - 21:18 WIB

NUSAKAMBANGAN PANEN PERDANA, BANGUN LUMBUNG KETAHANAN PANGAN DAN BERI KESEMPATAN WARGA BINAAN

Jumat, 18 April 2025 - 21:07 WIB

Sambut HBP Ke-61, Lapas Perempuan Medan Gelar Upacara Pembukaan Porsenap

Jumat, 18 April 2025 - 20:19 WIB

Kapolresta Deli Serdang Tinjau Langsung Pengamanan Ibadah Jumat Agung Lubuk Pakam.

Berita Terbaru

Exit mobile version