Angela Raih Emas di PON, Sempat Tak Sadarkan Diri Setelah Dinobatkan Sebagai Juara

REDAKSI

- Redaksi

Minggu, 15 September 2024 - 10:53 WIB

20620 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii | ACEH | ACEH BESAR,  Angela, atlet menembak asal DKI Jakarta, berhasil meraih medali emas dalam ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) di cabang olahraga menembak. Pertandingan tersebut berlangsung di Lapangan Tembak Indoor Rindam IM Mata Ie, Aceh Besar. Angela mencatatkan total skor 236,8, mengungguli para pesaingnya. (12/09/2024).

Namun, kegembiraan tersebut sempat berubah menjadi kekhawatiran ketika Angela kehilangan kesadaran sesaat setelah namanya diumumkan sebagai juara. Dewan juri, tim ofisial, dan petugas kesehatan yang bersiaga di lokasi segera memberikan pertolongan. Setelah menerima perawatan, Angela kembali sadar dan dapat diwawancarai.

Baca Juga :  Indra Sjafri Kerucutkan Skuad Timnas Indonesia U20 Jadi 23 Pemain Jelang Piala Asia di China

Dalam wawancaranya, Angela mengaku terkejut dengan kemenangan ini. “Saya tidak menyangka akan menang, karena saat itu fokus pada permainan. Ketika pengumuman, saya tidak menduga hasilnya,” ujarnya.

Pada pertandingan final, Angela berhasil mengalahkan Rihadatul Asyifa dari Provinsi Riau yang memperoleh medali perak dengan skor 233,6. Sementara itu, medali perunggu jatuh ke tangan Shiva Awallu Nissa dari Sumatra Utara dengan skor 208,4.

Baca Juga :  Raih 22 Medali Emas, Penanggalan Juara Umum Porkot Subulussalam 2023, Nantikan Pengumumannya Malam Ini

Prestasi Angela menambah deretan kemenangan bagi DKI Jakarta di ajang PON kali ini. Meski sempat terjadi insiden yang mengejutkan, kemenangan ini tetap menjadi momen gemilang bagi Angela dan timnya.

Sumber: Metro TV

Facebook Comments Box

Berita Terkait

IPPAFest 2025: Panggung Kreativitas dan Harapan dari Balik Jeruji
Patroli Presisi Rutin, Strategi Humanis Polres Pidie Jaya Jaga Stabilitas Kamtibmas
Kapolri Ajak Mahasiswa Jaga Persatuan hingga Dukung Program Pemerintah 
Lembaga PERISAI PUTEH INDATU ATJEH Kembali membuka Perwakilan di Wilayah Kuta Cot Glie Aceh Besar.
Polres Pidie Jaya Sergap Pelaku Saat Kembali ke Lokasi Sembunyi Barang Curian
Melalui Pelaksanaan KRYD Polres Pematangsiantar Tindaklanjuti Keresahan Masyarakat
Panen Perdana Di Nusakambangan: Bangun Lumbung Ketahanan Pangan Dan Berikan Kesempatan Bagi Warga Binaan
Konferensi Pers: Polres Pidie Jaya Tuntaskan Kasus Pembunuhan

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 16:10 WIB

Lagi Santai Menunggu Pembeli, Polres Pematangsiantar Ringkus Pengedar Sabu Jalan Pisang

Senin, 21 April 2025 - 16:04 WIB

Kapolres Pematangsiantar Bersama Walikota Dampingi Ketua TP PKK Sumut Kunker di Dua Posyandu

Senin, 21 April 2025 - 16:01 WIB

Launching Perdana Program Makan Bergizi di Kuta Panjang, Wujud Komitmen Nasional Atasi Stunting dan Dukung Petani Lokal

Senin, 21 April 2025 - 15:11 WIB

BREAKING NEWS: Gunakan Pekerja Harian Lepas, Kepala UPT Diduga Abaikan Aturan K3

Senin, 21 April 2025 - 14:49 WIB

Jalin Silaturahmi, Kalapas Padangsidimpuan Koordinasi Dengan Walikota Padangsidimpuan

Senin, 21 April 2025 - 14:30 WIB

IPPAFest 2025: Panggung Kreativitas dan Harapan dari Balik Jeruji

Senin, 21 April 2025 - 14:18 WIB

Senator Bahar Buasan Sampaikan Pentingnya Sosialisasi 4 Pilar bagi Generasi Muda

Senin, 21 April 2025 - 14:15 WIB

IPPAFest 2025 Hadirkan Karya Warga Binaan, Bukti Nyata Pembinaan di Balik Jeruji

Berita Terbaru

Exit mobile version