Penurunan Prevalensi Stunting, Kota Langsa Kedua Terbaik Se-Aceh

- Redaksi

Rabu, 13 September 2023 - 20:35 WIB

20232 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TIMELINES INEWS I LANGSA

Langsa – Penjabat (Pj). Walikota Langsa Rasyidin S.Pd, M.Pd mengatakan bahwa stunting masih menjadi masalah prioritas nasional, prevalensi balita stunting Kota Langsa berdasarkan SSGI tahun 2022 adalah sebesar 22.1%.

“Angka ini sudah turun dari tahun sebelumnya dimana prevalensi stunting Kota Langsa tahun 2021 sebesar 25,5%,” ujar Pj. Walikota Langsa pada saat pembukaan Diseminasi Audit Kasus Stunting (AKS) I Kota Langsa, di Aula Cakra Donya, Rabu (13/09/23).

Dikatakannya, pencapaian penurunan prevalensi stunting Kota Langsa ini menjadi terbaik kedua se-Provinsi Aceh. Untuk Provinsi Aceh sendiri angka prevalensi stunting pada tahun 2022 masih sebesar. 31,2%, dan nasional sebesar 21,6%.

“Upaya kita saat ini akan menentukan mutu generasi penerus bangsa, yang akan melanjutkan estafet kepemimpinan dan pembangunan Indonesia di masa depan. Oleh karena itu percepatan penurunan stunting harus dilaksanakan secara holistik, integratif dan berkualitas melalui koordinasi sinergi dan sinkronisasi dengan kementerian/lembaga, Pemerintah Provinsi Aceh, maupun Pemerintah Kota Langsa,” katanya.

Baca Juga :  Banjir kembali Rendam Warga Lhoksukon Aceh Utara

Berdasarkan hasil audit tim, kasus stunting di Kota Langsa tercatat beberapa hal yang menjadi penyebab masih tingginya stunting pada balita dan baduta tumbuh didalam keluarga perokok aktif, sanitasi yang tidak layak, lingkungan rumah yang kumuh, serta pola makan yang belum dikategorikan sebagai makanan sehat dan bergizi seimbang, ungkapnya.

Kemudian, Kepala Perwakilan BKKBN Aceh, Safrina Salim menambahkan penanganan Stunting Aceh merupakan visinya Indonesia dalam membentuk Generasi Emas yang berdaulat adil dan makmur.

Baca Juga :  Selama PKA-8, Polresta Banda Aceh Tambah Personel Untuk Pengamanan

” Generasi unggul yang sekarang menjadi target capaian prioritas, yang merupakan Kunci Emas dan menjadi tanggung jawab bersama membangun keluarga berkualitas, tegasnya.

Kemudian, pada kegiatan pembukaan Diseminasi Audit Kasus Stunting ini dihadiri oleh Forkompinda, Sekretaris Daerah Kota Langsa, Para Asisten, Ketua dan Anggota Tim Percepatan Penurunan Stunting Kota Langsa, Pimpinan OPD, Para Kepala Puskesmas Dalam Wilayah Pemerintah Kota Langsa, Ketua IBI Ranting Kota Langsa, Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan, Gampong, Satgas Stunting Kota Langsa, Para Geuchik Dalam Wilayah Kota Langsa serta seluruh tamu undangan.

Facebook Comments Box

Penulis : Zulkarnaini

Sumber Berita : yon

Berita Terkait

Sigap dan Bersinergi, TNI-Polri, Damkar, dan Warga Berhasil Padamkan Kebakaran di SD Negeri 2 Pidie Jaya
Pangdam Iskandar Muda: Prajurit Kodam IM Hadir di Tengah Petani, Wujud Nyata Kepedulian TNI
Hari Kartini, Petugas Samsat Banda Aceh Beri Layanan Jalur Khusus Wajib Pajak Perempuan
Dinsos Gayo Lues Gelar Pertemuan dengan PPDI, Bahas Kesetaraan dan Kemandirian Penyandang Disabilitas
Polisi Serahkan 6 Tersangka Penganiayaan yang Berujung Kematian di Tibang ke Jaksa
Tegas dan Transparan, Polres Pidie Jaya Limpahkan Kasus Narkoba dan Kekerasan Anak ke Jaksa Penuntut Umum
Kurang dari 24 Jam, Polisi Tangkap Pelaku Pembunuhan di Aceh Utara
Dibakar Emosi, Pria di Nisam Antara Bacok Warga Saat Mediasi

Berita Terkait

Selasa, 22 April 2025 - 09:47 WIB

Menteri Imipas Agus Andrianto Resmi Buka IPPAFest 2025: Tampilkan Karya Kreatif Warga Binaan untuk Publik

Selasa, 22 April 2025 - 09:41 WIB

Bundaran HI dan Ikon Selamat Datang Jakarta, Simbol Keindahan dan Sejarah Ibu Kota

Senin, 21 April 2025 - 22:25 WIB

Stan Kanwil Ditjenpas Sumut Pukau Pengunjung IPPAFest 2025 dengan Nuansa Budaya dan Karya Seni

Senin, 21 April 2025 - 14:30 WIB

IPPAFest 2025: Panggung Kreativitas dan Harapan dari Balik Jeruji

Senin, 21 April 2025 - 14:15 WIB

IPPAFest 2025 Hadirkan Karya Warga Binaan, Bukti Nyata Pembinaan di Balik Jeruji

Minggu, 20 April 2025 - 15:46 WIB

Patroli Presisi Rutin, Strategi Humanis Polres Pidie Jaya Jaga Stabilitas Kamtibmas

Sabtu, 19 April 2025 - 16:37 WIB

Kapolri Ajak Mahasiswa Jaga Persatuan hingga Dukung Program Pemerintah 

Jumat, 18 April 2025 - 19:35 WIB

Polres Pidie Jaya Sergap Pelaku Saat Kembali ke Lokasi Sembunyi Barang Curian

Berita Terbaru