Pj Bupati Gayo Lues Audensi dengan Asisten Deputi MenPAN RB

REDAKSI

- Redaksi

Selasa, 23 Mei 2023 - 05:44 WIB

20164 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

GAYO LUES – Pj Bupati Gayo Lues beserta Plt Sekretaris Daerah, beberapa kepala SKPK dan Kabag Organisasi beraudiensi dengan Asisten Deputi MenPAN RB di Gedung KemenPAN RB, Jumat (19/5/2023).

Pertemuan terkait dengan nilai SAKIP Kabupaten Gayo Lues selalu berada pada Level C ke CC.

Pj Bupati Gayo Lues merasa prihatin dengan hal tersebut dan memerintahkan Kabag Organisasi untuk berkonsultasi dengan KeMenPan guna mendapatkan penjelasan secara komprehensif.

“Disimpulkan masih banyak terdapat kekurangan dari pemerintah daerah, terutama belum sesuainya pelaksanaan kegiatan dan dokumen perencanaan,” kata Pj Bupati Gayo Lues Alhudri seperti dilansir dari Prokopim Setdakab Gayo Lues.

Baca Juga :  Kampanye Terbatas Paslon Suhaidi - Maliki Nomor Urut 02 di Desa Tampeng Musara, Gayo Lues : "Yakin Raih Dukungan Masyarakat "

Alhudri menyebutkan, ketidaksesuaian tersebut seperti perencanaan tidak selaras dengan pelaksanaan dan evaluasi belum menunjukkan suatu kinerja yang diharapkan.

Asisten Deputi MenPAN RB Bidang Pelaksanaan Kebijakan dan Evaluasi RB, Akuntabilitas Aparatur Akhmad Hasmy,  merasa heran karena organisasi Pemerintahan yang gemuk tidak dibarengi dengan pembiayaan, sehingga perlu dilakukan peninjauan keberadaan organisasi.

“Ditambah lagi, ada kewenangan yang sudah di tarik oleh Pemerintah Atasan, perlu dilakukan keselarasan karena terlalu gemuknya organisasi, sehingga tidak maksimal dalam pembiayaan,” katanya.

Ia mengatakan, kualifikasi SDM juga menjadi perhatian. Meskipun hal tersebut bukan kebijakannya, melihat laporan yang di terima admin di masing-masing SKPK, laporan masih belum optimal seperti PK yang dikirim ada yang belum ditandatangani kepala SKPK.

Baca Juga :  BREAKING NEWS: Resahkan Masyarakat, Polres Gayo Lues Amankan Pemilik Warung Jual Minuman Keras Tuak 

“Ini belum lagi berbicara masalah isi atau subtansi. Memang ini menjadi tugas berat, mengingat PJ Bupati Gayo Lues hanya bertugas sampai dengan Oktober 2024,” katanya.

Ia meminta untuk kedepannya, hal tersebut harus diperbaiki jika ingin nilainya beranjak. Ia juga yakin dengan komitmen Pemerintah Daerah Gayo Lues, serta adanya penghubung langsung antara bagian organisasi dengan kementerian.

“Bukan barang mustahil nilai ditingkatkan, tentu saja dengan komitmen dan kemauan Pemerintah Daerah untuk berubah,” pungkasnya.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Kepala Kejaksaan Negeri Gayo Lues Gelar Kegiatan Penerangan Hukum dan Sosialisasi Program Jaksa Garda Desa
Penguatan Tata Kelola Dana Desa, Kanit Tipikor Polres Gayo Lues Kunjungi Kampung Kota Blangkejeren
Serah Terima Jabatan Komandan Kodim 0113/ Gayo Lues
PEMBUKAAN PEKAN OLAHRAGA HARI BAKTI PEMASYARAKATAN KE-61 DI LAPAS KELAS IIB BLANGKEJEREN “Semangat Sportivitas Warga Binaan Mewarnai Momen Hari Bakti Pemasyarakatan”
DPC Apdesi Gayo Lues Berikan Cenderamata pada Acara Lepas Sambut Dandim dan Kapolres
Kakanwil Ditjenpas Aceh Paparkan Program Pemasyarakatan di Hadapan Komisi XIII DPR RI
Bawaslu Gayo Lues Gelar Tasyakuran HUT ke-17, “Konsisten Mengawal Demokrasi”
Dandim 0113/ Gayo Lues Gelar Upacara Korp Praport Naik Pangkat Prajurit

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 14:05 WIB

Polseķ Siantar Timur Amankan Jalan Salib Memperingati Hari Paskah

Kamis, 17 April 2025 - 23:25 WIB

Lapas Perempuan Medan Ikuti Kegiatan Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan dalam Rangka HBP ke-61

Kamis, 17 April 2025 - 19:35 WIB

Kapolres Pelabuhan Belawan Berikan Bantuan kepada Korban Kebakaran di Marelan V

Kamis, 17 April 2025 - 19:07 WIB

Pelindo Multi Terminal Terima Kunjungan Mahasiswa UNIKA St. Thomas

Kamis, 17 April 2025 - 15:40 WIB

Kafe Bambu Yang Berada Dijalan Kamboja Desa Laut Dendang Diduga Jual Miras Tanpa Izin, Dan Memperkerjakan Wanita Dibawah Umur

Kamis, 17 April 2025 - 14:16 WIB

Semarak HBP Ke-61, Lapas Padangsidimpuan Gelar Donor Darah dan Pemekrisaan Kesehatan Pegawai

Kamis, 17 April 2025 - 13:40 WIB

Polres Pematangsiantar Ringkus 2 Pria Di Tanjung Tonga ,Sita 6,35 Gram Sabu

Rabu, 16 April 2025 - 20:12 WIB

Polda Sumut Gelar Latihan Pengamanan Unjuk Rasa, Wujudkan Pengamanan Humanis dan Profesional

Berita Terbaru

PEMATANG SIANTAR

Polseķ Siantar Timur Amankan Jalan Salib Memperingati Hari Paskah

Jumat, 18 Apr 2025 - 14:05 WIB