Topang Transisi Energi, Gas Bumi Masuki Masa Keemasan

REDAKSI

- Redaksi

Selasa, 23 Mei 2023 - 05:24 WIB

20177 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandung – Gas bumi memiliki peranan penting sebagai penopang transisi energi untuk mendukung penggunaan energi bersih. Tak pelak, karena peran strategis tersebut, gas bumi dinyatakan memasuki masa keemasan.

“Gas bumi memasuki masa keemasan atau golden age karena menopang transisi energi. Menjadi backbone untuk transisi energi,” ungkap Anggota Komite Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas) Saleh Abdurrahman dalam kegiatan Media Workshop Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) di Bandung, Jawa Barat (20/5/2023).

Keunggulan gas bumi yaitu memiliki kandungan emisi karbon yang lebih rendah jika dibandingkan dengan energi fosil lain. Untuk itu, Saleh menegaskan bahwa gas bumi perlu pengembangan dan pemanfaatan yang semakin masif. “Di antaranya melalui mekanisme lelang Wilayah Jaringan Distribusi (WJD) secara bertahap serta pengembangan jaringan gas rumah tangga dan pelanggan kecil,” ujarnya.

Baca Juga :  Pangdam IM Hadiri Rapat Koordinasi Wilayah Persiapan Kunjungan Presiden RI ke Aceh dalam Rangka Pembukaan PON XXI Aceh-Sumut.

Keputusan Menteri ESDM Nomor 10 Tahun 2023 tentang Rencana Induk Jaringan Transmisi dan Distribusi Gas Bumi Nasional (RIJTDGBN) tahun 2022-2031 juga mengamanatkan pelelangan WJD tersebut. “Lelang WJD akan memerhatikan ketersediaan dan kecukupan pasokan gas bumi, komitmen badan usaha, perencanaan dan infrastruktur, serta biaya pengelolaan,” paparnya.

Lebih lanjut, pengembangan dan pemanfaatan gas bumi yang terintegrasi memerlukan dukungan dari berbagai pihak. “Kita yakin pengembangan gas bumi ke depan akan semakin baik,” pungkas Saleh.

Baca Juga :  Maraknya Judi Online di Kalangan Mahasiswa, Ancaman Serius Bagi Masa Depan Generasi Muda

Senada, Corporate Secretary PLN Energi Primer Indonesia Mamit Setiawan, menyatakan bahwa gas bumi adalah kendaraan utama menuju transisi energi.
“Pembangkit yang energinya bersumber dari gas bumi dikategorikan sebagai energi bersih,” jelas Mamit.

Sementara itu, Kepala Biro Komunikasi, Layanan Informasi Publik, dan Kerja Sama Kementerian ESDM yang diwakili Koordinator Komunikasi dan Layanan Informasi Publik Khoiria Oktaviani menyampaikan apresiasi atas dukungan media massa dalam menyampaikan berita di sektor energi. “Terima kasih atas dukungan selama ini. Media massa menjadi bagian penting dalam menyebarluaskan dan mengedukasi masyarakat, terutama di sektor energi,” ucapnya.

Sumber Berita :

Topang Transisi Energi, Gas Bumi Masuki Masa Keemasan

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Konferensi Pers: Polres Pidie Jaya Tuntaskan Kasus Pembunuhan
Gerebek Sarang Narkoba di Jalan Cokro Aminoto, 3 Laki Laki Diamankan Polres Pematangsiantar
Polres Pematangsiantar Ringkus Terduga Pelaku Cabul Dua Anak Dibawah Umur Dirumah Kontrakannya
Gelar Lepas Sambut Kapolres, Pemko Langsa Laksanakan Prosesi Adat Aceh Peusijuk
Jepang Sediakan 148 Ribu Lowongan Kerja untuk Indonesia, Jakarta Dapat Jatah 10.000 Kuota
Sat Reskrim Polres Pidie Jaya Tertibkan Timbangan Emas: Pastikan Tak Ada Celah Kecurangan
Bersama Lindungi Gizi Anak Bangsa: Polres Pidie Jaya Amankan Distribusi MBG di 6 Sekolah
Bupati Pidie Jaya Resmikan Gedung Perpustakaan Daerah, Dorong Budaya Literasi Masyarakat

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 14:05 WIB

Polseķ Siantar Timur Amankan Jalan Salib Memperingati Hari Paskah

Kamis, 17 April 2025 - 23:25 WIB

Lapas Perempuan Medan Ikuti Kegiatan Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan dalam Rangka HBP ke-61

Kamis, 17 April 2025 - 19:35 WIB

Kapolres Pelabuhan Belawan Berikan Bantuan kepada Korban Kebakaran di Marelan V

Kamis, 17 April 2025 - 19:07 WIB

Pelindo Multi Terminal Terima Kunjungan Mahasiswa UNIKA St. Thomas

Kamis, 17 April 2025 - 15:40 WIB

Kafe Bambu Yang Berada Dijalan Kamboja Desa Laut Dendang Diduga Jual Miras Tanpa Izin, Dan Memperkerjakan Wanita Dibawah Umur

Kamis, 17 April 2025 - 14:16 WIB

Semarak HBP Ke-61, Lapas Padangsidimpuan Gelar Donor Darah dan Pemekrisaan Kesehatan Pegawai

Kamis, 17 April 2025 - 13:40 WIB

Polres Pematangsiantar Ringkus 2 Pria Di Tanjung Tonga ,Sita 6,35 Gram Sabu

Rabu, 16 April 2025 - 20:12 WIB

Polda Sumut Gelar Latihan Pengamanan Unjuk Rasa, Wujudkan Pengamanan Humanis dan Profesional

Berita Terbaru

PEMATANG SIANTAR

Polseķ Siantar Timur Amankan Jalan Salib Memperingati Hari Paskah

Jumat, 18 Apr 2025 - 14:05 WIB