TLii | SUMUT LAPAS KLS IIB PADANG SIDIMPUAN
21/04/2025
TIMELINES INEWS INVESTIGASI, Lapas Padangsidimpuan,
Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Padangsidimpuan beserta Jajaran Laksanakan Koordinasi dan Silaturahmi Dengan Walikota Padangsidimpuan, Senin (21/04/2025)
Kunjungan ini bertujuan untuk membangun sinergi antara Lapas Padangsidimpuan dan Pemerintah Kota Padangsidimpuan dalam rangka penguatan kerja sama di bidang pemasyarakatan.
Kepala Lapas Padangsidimpuan, Mathrios Zulhidayat Hutasoit, melaporkan bahwa Lapas Padangsidimpuan saat ini dihuni sebanyak 1054 orang dan situasi kondusif, serta menegaskan bahwa kerja sama ini menjadi faktor penting dalam meningkatkan program pembinaan warga binaan khususnya program asta cita presiden yaitu Ketahanan Pangan.
Dalam program Ketahanan Pangan, di Lapas Padangsidimpuan telah melaksanakan penanaman Bawang Merah sebagai sarana Asimiliasi di Lapas Padangsidimpuan.
“Di lahan Lapas Padangsidimpuan telah berjalan Pertanian Bawang Merah dalam mendukung program asta cita presiden, program Ketahanan Pangan. Saya berharap dukungan dari Pak Walikota terhadap program yang sudah berjalan” ungkap Mathrios.
Walikota Padangsidimpuan, Dr. H. Letnan Dalimunthe, S.K.M., M.Kes, menyambut baik kunjungan ini dan menekankan pentingnya kerja sama yang erat antara pemerintah daerah dan lembaga pemasyarakatan untuk meningkatkan pelayanan publik dan kesejahteraan masyarakat.
Pemerintah Kota Padangsidimpuan siap mendukung berbagai upaya yang dilakukan oleh Lapas Padangsudimpuan dalam bidang pembinaan bagi warga binaan khususnya program ketahanan pangan.
“Kami akan bantu sepenuhnya, kolaborasi yang baik akan memberikan manfaat luas dan berkontribusi dalam menciptakan sistem pemasyarakatan yang lebih bermanfaat bagi masyarakat” ucap Letnan, Jelasnya.
#kemenimipas
#lapaspadangsidimpuan
(***)