Pangdam IM : Pangkogabwilhan I Akan Tinjau langsung Kesiapan Operasional Satuan TNI di Aceh.

Deni

- Redaksi

Selasa, 18 Maret 2025 - 18:46 WIB

2026 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 Mayor Jenderal TNI Niko Fahrizal, M.Tr.(Han)., bersama Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Daerah IM,menyambut kedatangan Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan I (Pangkogabwilhan I), Letnan Jenderal TNI Kunto Arief Wibowo,  pada Selasa (18/3/2025).

Mayor Jenderal TNI Niko Fahrizal, M.Tr.(Han)., bersama Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Daerah IM,menyambut kedatangan Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan I (Pangkogabwilhan I), Letnan Jenderal TNI Kunto Arief Wibowo, pada Selasa (18/3/2025).

TIMELINES INEWS INVESTIGASI Banda Aceh,– Panglima Komando Daerah Militer Iskandar Muda (Pangdam IM), Mayor Jenderal TNI Niko Fahrizal, M.Tr.(Han)., bersama Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Daerah IM, Ny. Eva Niko Fahrizal, menyambut kedatangan Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan I (Pangkogabwilhan I), Letnan Jenderal TNI Kunto Arief Wibowo, beserta rombongan dalam rangka kunjungan kerja di wilayah Aceh. Penyambutan berlangsung di Bandara Sultan Iskandar Muda (SIM), Aceh Besar, pada Selasa (18/3/2025).

Kunjungan kerja ini merupakan agenda strategis yang bertujuan untuk memperkuat sinergi antara satuan militer di wilayah Aceh serta meningkatkan koordinasi dan kesiapan operasional dalam menghadapi dinamika pertahanan dan keamanan nasional. Sebagai bagian dari rangkaian kunjungan, Pangkogabwilhan I beserta rombongan akan mengunjungi sejumlah lokasi strategis di Aceh, di antaranya Desa Pante Kuyun (Aceh Jaya), Pulau Rondo, Kilometer 0 Sabang, dan Pantai Iboih. Selain itu, kunjungan juga mencakup peninjauan ke beberapa satuan militer, seperti Kodim 0114/Aceh Jaya, Kodim 0102/Pidie, Batalyon Infanteri 111/KB, serta Batalyon 8 Marinir.

Baca Juga :  Ditsamapta Mayday Care, Ditsamapta Polda Aceh Bagi Sembako Untuk Buruh

Dalam kegiatan ini, dilakukan dialog antara para pejabat TNI dan satuan-satuan terkait guna mengidentifikasi tantangan di lapangan serta merumuskan langkah-langkah strategis yang diperlukan untuk memperkuat sistem pertahanan di wilayah Aceh. Pangdam IM menegaskan bahwa kunjungan ini memiliki arti penting dalam memperkuat koordinasi dan kerja sama antar satuan guna memastikan kesiapan TNI dalam menjalankan tugas pokoknya.

“Kunjungan ini sebagai wujud komitmen kami dalam memperkuat sinergi antar satuan dan meningkatkan kesiapan operasional guna menjaga stabilitas pertahanan di wilayah Aceh,” ujar Pangdam IM.

Baca Juga :  Pangdam Iskandar Muda Kerahkan Personel Kodim untuk Dukung Penanaman 1.000 Bibit Mangrove di Banda Aceh

Kegiatan ini juga menegaskan peran strategis Kodam Iskandar Muda dalam menjaga stabilitas keamanan nasional, khususnya di wilayah barat Indonesia. Melalui kunjungan kerja yang komprehensif ini, diharapkan tercipta koordinasi yang lebih solid antara TNI dan elemen masyarakat, sehingga sistem pertahanan yang tangguh dan terintegrasi dapat terus terwujud.

Turut hadir dalam penyambutan tersebut Kasdam IM, Irdam IM beserta istri, Kapoksahli Pangdam IM beserta istri, serta para pejabat utama Kodam IM. Hadir pula perwakilan dari TNI AU dan TNI AL, termasuk Danlanud SIM, Perwira LO AU, dan Perwira LO AL.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Pangdam IM Serahkan Hadiah dan Tutup Semarak Ramadhan 1446 H di Blang Padang
Kapolda Aceh Hadiri Penutupan Semarak Ramadan Kodam IM
Polda Aceh Imbau Masyarakat Segera Melapor Jika Mengalami Intimidasi dari Preman Berkedok Ormas
Satukan Kebersamaan, Lapas Kelas IIA Banda Aceh gelar Buka Puasa Bersama WBP
Pangdam IM Hadiri Peringatan Nuzulul Qur’an 1446 H Di Masjid Babul Mawaddah Makodam Iskandar Muda.
Kapolda Aceh Buka Latpraops Ketupat Seulawah-2025
Fadhil Ilyas Ditunjuk Kembali Sebagai Plt Direktur Utama Bank Aceh Dalam RUPSLB
Tim Puslitbang Polri Lakukan Penelitian di Polda Aceh: Targetkan Profesionalitas Polri

Berita Terkait

Rabu, 19 Maret 2025 - 22:31 WIB

Pentingnya Pengawasan Internal: Sosialisasi Direktorat Kepatuhan Internal Diikuti Jajaran Lapas Kelas I Medan

Rabu, 19 Maret 2025 - 22:20 WIB

Panen Selada Hidroponik, Wujud Nyata Lapas Narkotika Samarinda Dukung Program Ketahanan Pangan Nasional

Rabu, 19 Maret 2025 - 22:11 WIB

Wujudkan Kesejahteraan Pegawai, Lapas Kelas IIA Pancur Batu Gelar Rapat Anggota Tahunan Koperasi Pegawai Tahun Buku 2024

Rabu, 19 Maret 2025 - 22:05 WIB

TINGKATKAN PENGAWASAN PETUGAS, LAPAS PANCUR BATU IKUTI SOSIALISASI DARI DIREKTUR KEPATUHAN INTERNAL

Rabu, 19 Maret 2025 - 21:07 WIB

Polres Pandeglang Amankan Puluhan Sepeda Motor Hasil Operasi Pekat Selama Ramadan

Rabu, 19 Maret 2025 - 20:52 WIB

SAMBUT HARI RAYA IDUL FITRI 1446 H, KALAPAS KELAS IIB PADANGSIDIMPUAN PIMPIN RAPAT KESIAPAN PENGAMANAN

Rabu, 19 Maret 2025 - 20:39 WIB

Kalapas Kelas IIB Padangsidimpuan Bersama Jajaran Ikuti Sosialisasi Pengawasan Internal dari Ditjen Pemasyarakatan Secara Virtual

Rabu, 19 Maret 2025 - 20:18 WIB

Lapas Perempuan Medan Hadir Secara Virtual Sosialisasi Surat Edaran Pengawasan Internal Pemasyarakatan

Berita Terbaru