Polda Aceh Pastikan Penanganan Kasus Pengeroyokan di Bener Meriah Dilakukan secara Profesional

Edi Marcell

- Redaksi

Minggu, 9 Maret 2025 - 20:16 WIB

2029 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Polda Aceh Pastikan Penanganan Kasus Pengeroyokan di Bener Meriah Dilakukan secara Profesional

Polda Aceh Pastikan Penanganan Kasus Pengeroyokan di Bener Meriah Dilakukan secara Profesional

TLII>>Banda Aceh – Polda Aceh memastikan bahwa penanganan kasus pengeroyokan dan pemukulan terhadap tiga anak di bawah umur yang terjadi di Meunasah Al-Muttaqin, Kampung Bener Kelipah Selatan, Kecamatan Bener Kelipah, Kabupaten Bener Meriah, dilakukan secara profesional.

 

“Saat ini, kasus pengeroyokan tersebut sedang ditangani oleh Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Satreskrim Polres Bener Meriah. Kami pastikan semuanya dilakukan secara profesional dan berkeadilan,” kata Kabid Humas Polda Aceh, Kombes Joko Krisdiyanto, dalam rilisnya, Minggu, 9 Maret 2025.

Polda Aceh Pastikan Penanganan Kasus Pengeroyokan di Bener Meriah Dilakukan secara Profesional

Joko menjelaskan bahwa kasus itu terjadi pada Senin, 3 Maret 2025, pukul 01.00 WIB, saat ketiga korban sedang tadarus di meunasah. Tiba-tiba, lima pelaku yang juga masih di bawah umur datang dan melakukan pemukulan atau pengeroyokan terhadap mereka.

Baca Juga :  Kejari Gayo Lues Serahkan Barang Bukti Gading Gajah ke BKSDA Aceh

 

“Dari hasil pemeriksaan, kelima anak yang berhadapan dengan hukum ini mengaku melakukan pemukulan karena merasa tidak senang dipandang sinis oleh para korban,” jelas Joko.

 

Karena kejadian itu, lanjut Joko, pihak korban membuat laporan polisi ke Polres Bener Meriah dengan nomor LP/B/15/III/2025/SPKT/POLRES BENER MERIAH/POLDA ACEH pada 6 Maret 2025. Setelah menerima laporan, penyidik pun segera memeriksa saksi korban dan para pelaku.

 

“Laporannya telah diterima di Polres Bener Meriah, dan pemeriksaan terhadap saksi korban maupun pelaku sudah dilakukan. Namun, karena seluruh pelaku masih di bawah umur, maka sementara ini dilakukan penangguhan penahanan dengan jaminan orang tua, sambil menunggu hasil diversi bersama Bapas, UPTD PPA, reje, serta seluruh pihak yang terlibat, termasuk orang tua pelaku dan korban,” katanya.

Baca Juga :  Kapolres Lhokseumawe Serahkan HP Motorola LEX 11 untuk Dukung Tugas Bhabinkamtibmas

 

Dalam kesempatan itu, Joko mengimbau masyarakat untuk tetap tenang dan menyerahkan sepenuhnya proses hukum kepada pihak berwenang. Ia juga mengingatkan agar masyarakat tidak terprovokasi serta tidak mengunggah narasi negatif terkait insiden tersebut di media sosial., mengingat para korban dan pelaku merupakan anak di bawah umur.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Unit Reskrim Polsek Medan Baru Ringkus Pelaku Pencurian Cat di Medan Petisah
Polsek Medan Labuhan Tangkap Pelaku Pelemparan Bom Molotov di Medan Labuhan
Patroli Rutin Malam Hari, Polsek Medan Labuhan Tingkatkan Rasa Aman Buat Masyarakat
Polsek Medan Helvetia Terbakar, Ruang Intelkam dan Provost Hangus Dilalap Api
Pastikan Bulan Ramadhan Kodusif, Polres Pematangsiantar Laksanakan KRYD Hingga Subuh 
Kepala Desa Ulun Tanoh dan Masyarakat Kuta Panjang Sambut TIM Safari Ramadhan Pemkab Gayo Lues
Gubernur Sulteng Tekankan RPJMD sebagai Solusi Nyata bagi Pembangunan Daerah
Kanwil Kemenkum Sulteng Tekankan Pentingnya Perlindungan Hak Cipta di Hari Musik Nasiona

Berita Terkait

Senin, 10 Maret 2025 - 10:18 WIB

Unit Reskrim Polsek Medan Baru Ringkus Pelaku Pencurian Cat di Medan Petisah

Senin, 10 Maret 2025 - 10:00 WIB

Polsek Medan Labuhan Tangkap Pelaku Pelemparan Bom Molotov di Medan Labuhan

Senin, 10 Maret 2025 - 09:47 WIB

Patroli Rutin Malam Hari, Polsek Medan Labuhan Tingkatkan Rasa Aman Buat Masyarakat

Senin, 10 Maret 2025 - 09:34 WIB

Polsek Medan Helvetia Terbakar, Ruang Intelkam dan Provost Hangus Dilalap Api

Senin, 10 Maret 2025 - 09:03 WIB

Pastikan Bulan Ramadhan Kodusif, Polres Pematangsiantar Laksanakan KRYD Hingga Subuh 

Senin, 10 Maret 2025 - 01:35 WIB

Gubernur Sulteng Tekankan RPJMD sebagai Solusi Nyata bagi Pembangunan Daerah

Senin, 10 Maret 2025 - 01:30 WIB

Kanwil Kemenkum Sulteng Tekankan Pentingnya Perlindungan Hak Cipta di Hari Musik Nasiona

Minggu, 9 Maret 2025 - 23:47 WIB

Gedung Polda Banten Kebakaran, 6 Unit Damkar Dikerahkan

Berita Terbaru