TLii | SUMUT | LAPAS KLS 1 MEDAN
23/01/2025
TIMELINES INEWS INVESTIGASI, Lapas Kls l Medan Kepala Lapas Kelas I Medan, Herry Suhasmin, menggelar rapat dinas perdana pada Rabu, 22 Januari 2025. Dalam rapat tersebut, Herry memberikan arahan strategis terkait tugas pokok dan fungsi (tupoksi) di berbagai bidang, di antaranya Bidang Kesatuan Pengamanan Lembaga Pemasyarakatan (KPLP), Bidang Pembinaan, Bidang Administrasi Keamanan dan Ketertiban (Kamtib), Bidang Tata Usaha (TU), dan Bidang Kegiatan Kerja.
Herry menegaskan pentingnya kerja sama antarbidang untuk memastikan pelayanan pemasyarakatan berjalan dengan optimal. “Kita semua harus bekerja sama dan memahami tugas pokok serta fungsi masing-masing bidang agar pelayanan pemasyarakatan dapat berjalan maksimal,” ujarnya.
Selain itu, Herry juga mengingatkan seluruh jajaran untuk menjaga kekompakan dan membangun rasa kekeluargaan. “Ada banyak hal yang harus kita kejar untuk Lapas Medan. Saya harapkan kita semua fokus dan semangat. Rapat ini menjadi wadah untuk berbagi, saling terbuka, memberi masukan, dan belajar bersama demi kemajuan organisasi,” tegasnya.
Dalam arahannya, Herry menyampaikan target utama Lapas Kelas I Medan tahun ini, yakni meraih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK). Untuk mendukung pencapaian tersebut, evaluasi kinerja akan dilakukan secara rutin kepada setiap seksi guna memastikan target tercapai tepat waktu.
Di akhir rapat, seluruh pejabat dan jajaran menyatakan kesiapan untuk bekerja maksimal demi kemajuan Lapas Kelas I Medan. Komitmen ini diharapkan dapat membawa perubahan positif dan peningkatan kualitas pelayanan di Lapas.
#Lapas1Medan
#WBK2025
#PelayananPrima
Sumber : Humas Lapas 1 Medan Mantap
Redaksi : Ruli Siswemi