UTND Berikan Diskon 50 Persen untuk Pendidikan Personel Polda Sumut

RULI SISWEMI

- Redaksi

Kamis, 5 Desember 2024 - 11:01 WIB

2069 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii | POLDA SUMUT | MEDAN

05/12/2024

TIMELINES INEWS INVESTIGASI, Medan Universitas Tjut Nyak Dhien (UTND) Medan memberikan potongan biaya pendidikan sebesar 50 persen kepada seluruh personel Polda Sumatera Utara yang ingin melanjutkan studi ke jenjang Strata 1 (S1) maupun Magister (S2). Kebijakan ini merupakan bagian dari kerja sama strategis yang dituangkan dalam Memorandum of Understanding (MoU) antara UTND dan Polda Sumut.

Rektor Universitas Tjut Nyak Dhien Medan, Dr. Irwan Agusnu Putra, S.P., M.P., menjelaskan bahwa program ini dirancang untuk mendukung peningkatan kualitas sumber daya manusia di lingkungan Polri. “Sebagai langkah nyata dari MoU ini, kami memberikan diskon biaya kuliah sebesar 50 persen untuk seluruh anggota Polda Sumut pada semua program studi di UTND. Kami berharap langkah ini menjadi motivasi bagi anggota Polri untuk terus meningkatkan pendidikan dan kompetensi,” ujarnya, Rabu (4/12/2024).

Baca Juga :  Pelindo Regional 1 Dukung Peringatan Hakordia 2024: Bersama Melawan Korupsi untuk Indonesia Maju

Kapolda Sumut, Irjen Pol Whisnu Hermawan Februanto, mengapresiasi langkah Universitas Tjut Nyak Dhien dalam memberikan kesempatan kepada personelnya untuk melanjutkan pendidikan. Ia menegaskan bahwa peningkatan pendidikan adalah salah satu prioritas dalam membangun Polri yang lebih profesional.

“Kerja sama ini adalah bagian dari upaya kami mendorong anggota untuk terus belajar, meningkatkan kapasitas, dan mendukung implementasi tagline PRESISI: prediktif, responsibilitas, dan transparansi berkeadilan. Pendidikan yang lebih tinggi akan menjadi bekal penting dalam menghadapi tantangan tugas ke depan,” ungkap Kapolda.

Baca Juga :  Kapolres Aceh Selatan Pimpin Upacara Ziarah Makam Pahlawan Dalam Rangka HUT RI Ke-79

Kapolda juga berharap program ini tidak hanya meningkatkan kompetensi akademik, tetapi juga mendorong semangat personel untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Dengan berbagai pilihan program studi unggulan di UTND, ia optimistis banyak anggota Polda Sumut yang akan memanfaatkan peluang ini untuk memperkuat kualitas diri dan berkontribusi lebih besar bagi institusi Polri serta masyarakat luas.

Kerja sama ini meliputi bidang pendidikan, penelitian, pengabdian masyarakat, serta pengembangan kelembagaan. Dengan adanya program ini, UTND dan Polda Sumut berharap dapat menciptakan sumber daya manusia yang unggul dan siap menghadapi tantangan di masa depan. Terangnya.

Redaksi : Ruli Siswemi

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Pangdam Iskandar Muda Terima Kunjungan Silaturahmi Wakapolda Aceh di Makodam IM
Polda Sumut Gelar Latihan Pengamanan Unjuk Rasa, Wujudkan Pengamanan Humanis dan Profesional
Polsek Medan Labuhan Amankan Residivis Pelaku Begal Saat Hendak Kabur ke Batam
DIT SIBER POLDA SUMUT UNGKAP KASUS PORNOGRAFI LIVE STREAMING MELIBATKAN ANAK DI BAWAH UMUR
Semangat Hari Bakti Pemasyarakatan, Kalapas Pancur Batu Buka Pekan Olahraga dan Seni dalam Rangkaian HBP ke-61
Wanita ODGJ di Syiah Kuala Ini Tinggal bersama Jasad Suaminya yang Telah Membusuk Beberapa Hari
Kalapas Padangsidimpuan Resmi Buka Pekan Olahraga dan Seni Dalam Rangka Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-61
Polisi Kejar dan Tangkap 6 Tersangka Jaringan Pengedar Kokain Lintas Provinsi

Berita Terkait

Rabu, 16 April 2025 - 20:12 WIB

Polda Sumut Gelar Latihan Pengamanan Unjuk Rasa, Wujudkan Pengamanan Humanis dan Profesional

Rabu, 16 April 2025 - 18:42 WIB

Polsek Medan Labuhan Amankan Residivis Pelaku Begal Saat Hendak Kabur ke Batam

Rabu, 16 April 2025 - 17:08 WIB

Semangat Hari Bakti Pemasyarakatan, Kalapas Pancur Batu Buka Pekan Olahraga dan Seni dalam Rangkaian HBP ke-61

Rabu, 16 April 2025 - 12:50 WIB

Kalapas Padangsidimpuan Resmi Buka Pekan Olahraga dan Seni Dalam Rangka Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-61

Rabu, 16 April 2025 - 10:02 WIB

Lapas Pemuda Langkat Gelar Bakti Sosial Donor Darah Dalam Peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-61

Rabu, 16 April 2025 - 09:27 WIB

Lapas Perempuan Kelas IIA Medan Gelar Penandatanganan PKS dan Pelatihan Pembuatan Ulos, Wujud Implementasi 13 Program Akselerasi Menteri IMIPAS

Rabu, 16 April 2025 - 09:17 WIB

Lapas Perempuan Medan Ikuti Audiensi Bersama Pangdam I/BB untuk Tingkatkan Sinergitas dan Pengawasan Wilayah

Rabu, 16 April 2025 - 08:30 WIB

Kanit Regiden Sat Lantas Polres Simalungun Tingkatkan Keamanan dengan Patroli Blue Light Patrol

Berita Terbaru