Jelang Pilkada 2024, Wakapolres Langsa Ajak Personil Tingkatkan Pelayanan dan Kesiapan

Zul

- Redaksi

Senin, 28 Oktober 2024 - 13:19 WIB

2088 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Apel Senin pagi jajaran Polres Langsa di lapangan Mapolres setempat (Foto : Humas Polres)

TIMELINES INEWS | LANGSA

Kota Langsa – Dalam rangka menjelang tahapan Pilkada 2024 yang semakin dekat, Wakapolres Langsa Kompol Dheny Firmandika, S.Ab, SIK memimpin apel pagi dan mengajak seluruh personil Polres Langsa untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat serta menjaga kesehatan. Apel yang berlangsung di Lapangan Apel Mapolres Langsa, Senin (28/10/2024) itu dihadiri oleh Wakapolres, para Kabag, Kasat, Kapolsek, Perwira, PNS, dan personil Polres Langsa.

Dalam arahannya, Kompol Dheny Firmandika menegaskan pentingnya pemantauan intensif di lapangan menjelang Pilkada yang tinggal menghitung hari. “Tahapan Pilkada masih berlangsung, sekitar 30 hari lagi kita akan mencapai hari pemilihan. Mohon rekan-rekan agar terus monitor situasi, terutama dalam wilayah hukum Polres Langsa,” ujarnya. Ia juga mengingatkan agar seluruh personil turut mengawasi keamanan logistik surat suara yang saat ini sudah mulai didistribusikan.

Baca Juga :  Polsek Lawe Alas Lakukan Pengecekan Ketahan Pangan di Kebun Tomat Warga Binaan

Selain itu, ia menekankan pentingnya menjaga kesehatan, mengingat cuaca yang saat ini sering tidak menentu. “Kesehatan adalah prioritas, cuaca belakangan ini kadang panas, kadang hujan, jadi jaga kesehatan masing-masing,” imbau Wakapolres.

Baca Juga :  Kini Giliran Gampong Lamsabang yang Jadi Kampung Bebas dari Narkoba Ke-23

Tidak lupa, Wakapolres mengingatkan para personil untuk menjauhi pelanggaran seperti penyalahgunaan narkoba dan judi yang dapat merusak reputasi kepolisian. Sementara itu, Kapolres Langsa, AKBP Andy Rahmansyah, SIK, SH, MH juga mengumumkan untuk memberikan penghargaan kepada personil yang berprestasi, sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi mereka.

Dengan himbauan ini, diharapkan seluruh personil Polres Langsa semakin siap menghadapi tahapan Pilkada 2024, serta berperan aktif dalam menjaga situasi agar tetap aman dan kondusif

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Pangdam Iskandar Muda Terima Kunjungan Silaturahmi Wakapolda Aceh di Makodam IM
Dongkrak Ekonomi Hijau Wilayah Pesisir, PTPN IV Regional VI Gelar Pelatihan Pakan Udang Berbasis Mangrove di Kota Langsa
Polda Sumut Gelar Latihan Pengamanan Unjuk Rasa, Wujudkan Pengamanan Humanis dan Profesional
Polsek Medan Labuhan Amankan Residivis Pelaku Begal Saat Hendak Kabur ke Batam
DIT SIBER POLDA SUMUT UNGKAP KASUS PORNOGRAFI LIVE STREAMING MELIBATKAN ANAK DI BAWAH UMUR
Semangat Hari Bakti Pemasyarakatan, Kalapas Pancur Batu Buka Pekan Olahraga dan Seni dalam Rangkaian HBP ke-61
Jepang Sediakan 148 Ribu Lowongan Kerja untuk Indonesia, Jakarta Dapat Jatah 10.000 Kuota
DPRA Tetapkan 12 Raqan Prioritas 2025, Gubernur Tegaskan Komitmen Jawab Kebutuhan Masyarakat

Berita Terkait

Rabu, 16 April 2025 - 20:12 WIB

Polda Sumut Gelar Latihan Pengamanan Unjuk Rasa, Wujudkan Pengamanan Humanis dan Profesional

Rabu, 16 April 2025 - 18:42 WIB

Polsek Medan Labuhan Amankan Residivis Pelaku Begal Saat Hendak Kabur ke Batam

Rabu, 16 April 2025 - 17:08 WIB

Semangat Hari Bakti Pemasyarakatan, Kalapas Pancur Batu Buka Pekan Olahraga dan Seni dalam Rangkaian HBP ke-61

Rabu, 16 April 2025 - 12:50 WIB

Kalapas Padangsidimpuan Resmi Buka Pekan Olahraga dan Seni Dalam Rangka Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-61

Rabu, 16 April 2025 - 10:02 WIB

Lapas Pemuda Langkat Gelar Bakti Sosial Donor Darah Dalam Peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-61

Rabu, 16 April 2025 - 09:27 WIB

Lapas Perempuan Kelas IIA Medan Gelar Penandatanganan PKS dan Pelatihan Pembuatan Ulos, Wujud Implementasi 13 Program Akselerasi Menteri IMIPAS

Rabu, 16 April 2025 - 09:17 WIB

Lapas Perempuan Medan Ikuti Audiensi Bersama Pangdam I/BB untuk Tingkatkan Sinergitas dan Pengawasan Wilayah

Rabu, 16 April 2025 - 08:30 WIB

Kanit Regiden Sat Lantas Polres Simalungun Tingkatkan Keamanan dengan Patroli Blue Light Patrol

Berita Terbaru