TLii | SUMUT | POLSEK MEDAN HELVETIA
31/08/2024
Medan, 30 Agustus 2024 Sebagai bentuk perhatian dan kepedulian terhadap anggota, Kapolsek Medan Helvetia, Kompol Alexander, S.H., M.H., bersama jajarannya mengunjungi Kanit Samapta, Iptu Untung Pramono, yang saat ini sedang menjalani perawatan di Rumah Sakit Malahayati, Medan. Kegiatan ini dilakukan sebagai wujud dukungan moral sekaligus mempererat hubungan silaturahmi antar sesama anggota Polsek Medan Helvetia.
“Kunjungan ini adalah salah satu bentuk kepedulian sosial kami terhadap anggota. Kami mendoakan agar Iptu Untung Pramono segera pulih dan dapat kembali beraktivitas seperti biasa,” ujar Kompol Alexander.
Kapolsek menambahkan bahwa tindakan ini merupakan bagian dari kebersamaan dan dukungan moril, baik dalam pelaksanaan tugas maupun dalam menjalin hubungan kekeluargaan. “Kami ini adalah satu keluarga besar, baik di rumah maupun di kantor. Kunjungan ini adalah salah satu cara kami untuk menjaga kebersamaan itu,” jelasnya.
Dalam kesempatan yang sama, istri dari Iptu Untung Pramono menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada Kapolsek Medan Helvetia dan seluruh personel yang telah meluangkan waktu di tengah kesibukan mereka untuk menjenguk suaminya. “Kunjungan ini memberikan semangat bagi suami saya untuk segera sembuh. Saya juga berterima kasih atas doa dan dukungan yang diberikan oleh seluruh anggota Polsek Medan Helvetia,” ungkapnya.
Kegiatan ini menjadi bukti nyata bahwa kepedulian dan solidaritas dalam tubuh Polsek Medan Helvetia selalu terjaga, baik dalam suka maupun duka.
Sumber : Humas Polrestabes Medan
Redaksi : Ruli Siswemi