TLii | SATUAN BRIMOB POLDA SUMUT MEDAN
30/08/2024
Medan, 30 Agustus 2024 Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) ke-79, personil Pomdam I/BB dan Sat Brimob Polda Sumut menggelar kegiatan semarak lomba yang berlangsung di Markas Pomdam I/BB, Jalan Sutomo No.9, Medan Timur, Kota Medan, Sumatera Utara. Acara ini dihadiri oleh staf Pomdam I/BB, ibu-ibu Persit dan Bhayangkari, serta personil dari Pomdam I/BB dan Sat Brimob Polda Sumut.
Kegiatan yang berlangsung meriah ini dipimpin langsung oleh Danpomdam I/BB Kolonel Cpm Zulkarnain, S.H., M.H., CFrA., bersama Dansat Brimob Polda Sumut Kombes Pol Rantau Isnur Eka, S.I.K., M.M., M.H., M.Han. Dalam sambutannya, Kolonel Zulkarnain menyampaikan bahwa kegiatan semarak lomba ini tidak hanya bertujuan untuk memeriahkan peringatan HUT RI, tetapi juga sebagai sarana untuk mempererat tali silaturahmi dan semangat kebersamaan antara TNI, Polri, dan masyarakat.
“Momen ini sangat penting untuk mengingatkan kita semua akan nilai-nilai perjuangan para pahlawan dalam merebut kemerdekaan, sekaligus meningkatkan sinergi dan solidaritas di antara kita,” ujar Kolonel Zulkarnain.
Berbagai lomba yang diadakan mencakup kategori individu dan berkelompok, diikuti dengan penuh antusiasme oleh seluruh peserta. Ibu-ibu Persit dan Bhayangkari turut ambil bagian, menambah semarak suasana dengan semangat yang tinggi. Sorak sorai dan tawa riang para peserta menghidupkan kegiatan yang berlangsung penuh kebersamaan ini.
Kombes Pol Rantau Isnur Eka menambahkan bahwa kegiatan semarak lomba ini merupakan wujud penghargaan atas jasa-jasa para pahlawan bangsa dan diharapkan dapat memupuk rasa cinta tanah air, persatuan, dan gotong royong di tengah masyarakat. “Kegiatan ini mencerminkan semangat kemerdekaan dan persatuan, yang harus kita jaga dan teruskan kepada generasi mendatang,” ungkapnya.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan nilai-nilai kebangsaan dapat semakin mengakar di kalangan personil Pomdam I/BB, Sat Brimob Polda Sumut, dan keluarga besar TNI-Polri, sehingga dapat bersama-sama menjaga keamanan, ketertiban, dan keharmonisan di tengah masyarakat.
Sumber : Humas Brimob Polda Sumut.
Redaksi : Ruli Siswemi