Pj Gubernur Sumut Agus Fatoni Ajak Masyarakat Taat Bayar Pajak Kendaraan Bermotor

RULI SISWEMI

- Redaksi

Sabtu, 3 Agustus 2024 - 15:52 WIB

2087 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii | SUMUT | MEDAN INVESTIGASI

03/08/2024

Medan, 2 Agustus 2024 Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara (Sumut), Agus Fatoni, mengimbau masyarakat yang memiliki kendaraan bermotor untuk segera melakukan pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) tepat waktu. Imbauan ini bertujuan agar masyarakat terhindar dari sanksi hingga penghapusan data kendaraan.

“Ada dua jenis penghapusan data kendaraan, pertama pengajuan dari pemilik dan kedua karena tidak membayar PKB. Maka saya mengimbau kepada masyarakat di Sumatera Utara (Sumut) yang belum membayar pajak, segera dibayar pajaknya, jangan sampai ada penjatuhan sanksi,” ujar Fatoni usai menghadiri Rapat Analisa dan Evaluasi (Anev) Pelayanan Regident dan Kesamsatan yang dilaksanakan Kakorlantas Polri di Ballroom Grand Cityhall Hotel, Medan, Jumat (2/8).

Baca Juga :  Damai Sukacita Penuh, Lapas Narkotika Langkat Gelar Perayaan Natal 2024

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara telah memberikan keringanan kepada masyarakat untuk membayar pajak melalui program pemutihan pajak kendaraan. Program ini meliputi bebas denda pokok pajak dan SWDKLLJ, bebas denda balik nama kendaraan bermotor (BBNKB), bebas pajak progresif, dan bebas tunggakan pokok PKB.

“Oleh karena itu, seluruh masyarakat bisa berbondong-bondong membayar pajak agar kendaraannya aman bisa beroperasi, data kendaraan semakin baik, dan pendapatan untuk pembangunan juga semakin maksimal, sehingga pembangunan di Sumatera Utara bisa dilaksanakan dengan baik,” tambah Fatoni.

Baca Juga :  Khidmat Dan Penuh Harapan WBP Kristen Lapas Perempuan Medan Laksanakan Ibadah Harian

Menurutnya, PKB memberikan kontribusi hingga mencapai 60% terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD) Provinsi dan juga menjadi salah satu penyumbang anggaran ke Kabupaten/Kota. Untuk itu, diperlukan perbaikan dan inovasi terhadap pelayanan Samsat agar dapat diandalkan menjadi tulang punggung dalam mengumpulkan dana pembangunan melalui PKB.

Dengan adanya program keringanan ini, Fatoni berharap masyarakat Sumut lebih tertib dalam membayar pajak kendaraan sehingga data kendaraan menjadi lebih baik dan pendapatan daerah meningkat, yang pada akhirnya akan mendukung pembangunan yang berkelanjutan di Sumatera Utara.

Pewarta : Yeni Erikah

Redaksi : Ruli Siswemi

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Polres Pelabuhan Belawan dan Insan Pers Gelar Pembagian Takjil dan Buka Puasa Bersama
Kunjungan Kerja Dirjenpas Mashudi Ke Lapas Perempuan Kelas IIA Medan
Pelindo Multi Terminal Dorong Transformasi SDM Lewat Penguatan Budaya Kerja Positif
KEMBALI KE MASYARAKAT, WARGA BINAAN KASUS TERORIS BEBAS MURNI
PD GP Alwasliyah Kota Tanjungbalai Meminta Pemerintah Perhatikan Kemandirian Ekonomi Warga Binaan Setelah Bebas
Kapolres Binjai Bersama Jajaran Berbagi Takjil kepada Pengguna Jalan
Polresta Deli Serdang dan Polda Sumut Gelar Safari Ramadan, Santuni Anak Yatim
Pelaku Curanmor Di Hadiahi Timah Panas Saat Coba Kabur, Polsek Medan Baru Tangkap Komplotan Pencuri Motor

Berita Terkait

Kamis, 13 Maret 2025 - 19:24 WIB

MTQ Ke-IV Kampung Kota Rikit Gaib Thn 2025 Digelar, Wujudkan Generasi Qur’ani

Kamis, 13 Maret 2025 - 16:10 WIB

Kapolres Aceh Tamiang Tinjau Keamanan Lapas Kelas II B Kuala Simpang

Kamis, 13 Maret 2025 - 16:00 WIB

Karoops Polda Aceh Hadiri Rapat Koordinasi Persiapan Pawai Takbir dan Salat Idulfitri 1446 H

Kamis, 13 Maret 2025 - 15:57 WIB

Polri Lakukan Mutasi 1.255 Personel: Sepuluh Kapolda Berganti, Sepuluh Polwan jadi Kapolres

Kamis, 13 Maret 2025 - 15:51 WIB

Bea Cukai Aceh Musnahkan Barang Impor Ilegal Berupa Bawang Merah dan Pakaian Bekas

Kamis, 13 Maret 2025 - 15:45 WIB

Kolaborasi Petugas, Warga Binaan, TNI dan Polri dalam Memperbaiki Fasilitas yang Rusak di Lapas Kutacane

Kamis, 13 Maret 2025 - 11:50 WIB

AKBP Ahzan Jabat Kapolres Lhokseumawe

Rabu, 12 Maret 2025 - 22:53 WIB

Ibu Bupati dan Ibu Wakil Bupati Gayo Lues Bersama TP-PKK & DWP Berbagi Takjil untuk Warga Binaan Lapas Blangkejeren  

Berita Terbaru

Akun Palsu Catut Nama Bupati Pidie Jaya. Hati- Hati Catat Nomornya.

HUKUM & KRIMINAL

Akun Palsu Catut Nama Bupati Pidie Jaya. Hati- Hati Catat Nomornya

Kamis, 13 Mar 2025 - 21:40 WIB