Wisuda 81 Lulusan USCND Kota Langsa Angkatan VIII Tahun 2024

Zul

- Redaksi

Sabtu, 3 Agustus 2024 - 13:47 WIB

20762 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wisuda Program Profesi Sarjana dan Diploma Angkatan VIII USCND Tahun 2024 (Foto : Humas Diskominfo)

TIMELINES INEWS | LANGSA

Kota Langsa – Universitas Sains Cut Nyak Dhien (USCND) mewisuda 81 lulusan Program Profesi Sarjana dan Diploma Angkatan VIII Tahun 2024 di Aula Vitra Convention Hall Kota Langsa, Sabtu (03/08/2024).

Rektor USCND Dr. H. Saiman, M.Pd, dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada seluruh wisudawan/ti dan beliau berharap agar ilmu yang sudah di dapatkan bisa di aplikasikan yang sejatinya berguna bagi bangsa dan negara.

“Besar harapan kami kepada mahasiswa/i agar ilmu yang sudah didapatkan bisa di aplikasikan kepada masyarakat serta berguna bagi bangsa dan negara, terus menambah pengetahuan dan selalu mengingat almamater”, ungkap Rektor Saiman.

Saiman juga memaparkan sebanyak 81 wisudawan/ti Angkatan VIII tersebut merupakan lulusan yang terdiri dari jurusan Keperawatan, Farmasi, Keguruan (PGSD), Bimbingan Konseing dan Kebidanan.

Baca Juga :  Dr.Asri Ludin Tambunan Bagikan KIS Ke Warga Deli Serdang

Pada kesempatan yang sama Pj. Walikota Langsa Syaridin, S.Pd, M.Pd menyampaikan Pemerintah Kota Langsa dan seluruh jajaran mengucapkan selamat kepada seluruh wisudawan/ti yang telah menyelesaikan pendidikan di Universitas Sains Cut Nyak Dhien ini.

“Hari ini adalah momen yang sangat istimewa dan membanggakan, dengan penuh rasa syukur dan kebanggaan, saya hari ini hadir untuk turut merayakan pencapaian luar biasa para wisudawan dan wisudawati Universitas Sains Cut Nyak Dhien”, tutur Syaridin.

Dikatakannya wisuda ini adalah hasil dari kerja keras, dedikasi, dan komitmen yang luar biasa dari setiap individu yang hadir di sini hari ini. Jadi sangat patutlah untuk di apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Rektor Universitas Sains Cut Nyak Dhien, bersama seluruh staf pengajar, dan pihak yang sangat berkontribusi.

Baca Juga :  Tim Basket Jawa Timur Gelar Latihan di Blang Padang Banda Aceh Jelang PON XXI Aceh-Sumut.

“Kepada para wisudawan dan wisudawati yang terhormat, hari ini adalah hari kebanggaan dan kemenangan bagi anda semua, kami tahu bahwa setiap pencapaian yang anda raih adalah hasil dari ketekunan dan semangat yang tinggi, ini membuktikan bahwa dengan kerja keras dan tekad, segala impian dapat menjadi kenyataan”, lanjut Syaridin.

Sebagai Pj. Walikota Langsa, saya ingin mengingatkan anda semua bahwa pendidikan bukan hanya tentang meraih gelar, tetapi juga tentang bagaimana kita mengaplikasikan ilmu yang telah didapat untuk memberikan kontribusi positif bagi masyarakat. Anda adalah generasi yang akan membentuk masa depan, dan kami berharap agar anda selalu menjaga semangat inovasi, tanggung jawab, dan integritas dalam setiap langkah yang Anda ambil, tutup Syaridin.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Lapas Perempuan Kelas IIA Medan dan Puskesmas Helvetia Gelar Sosialisasi dan Pemeriksaan Kesehatan untuk Cegah HIV dan Kanker Sejak Dini
Kapolres Pelabuhan Belawan Berikan Bantuan kepada Korban Kebakaran di Marelan V
Pelindo Multi Terminal Terima Kunjungan Mahasiswa UNIKA St. Thomas
Tingkatkan Ketahanan Pangan, Brimob Aramiyah Panen Perdana 3 Ton Jagung
Kepala Kejaksaan Negeri Gayo Lues Gelar Kegiatan Penerangan Hukum dan Sosialisasi Program Jaksa Garda Desa
Danrem 011/Lilawangsa: Kebakaran Asrama Gajah II Kodim 0104/Atim Adalah Duka Bersama
Kafe Bambu Yang Berada Dijalan Kamboja Desa Laut Dendang Diduga Jual Miras Tanpa Izin, Dan Memperkerjakan Wanita Dibawah Umur
Ciptakan Rasa Aman, Satgas Yonif 112/DJ Bersama Aparat Gabungan Gelar Patroli di Distrik Ilu Puncak Jaya 

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 19:00 WIB

Gerebek Sarang Narkoba di Jalan Cokro Aminoto, 3 Laki Laki Diamankan Polres Pematangsiantar

Kamis, 17 April 2025 - 02:07 WIB

Gelar Lepas Sambut Kapolres, Pemko Langsa Laksanakan Prosesi Adat Aceh Peusijuk

Rabu, 16 April 2025 - 16:49 WIB

Jepang Sediakan 148 Ribu Lowongan Kerja untuk Indonesia, Jakarta Dapat Jatah 10.000 Kuota

Selasa, 15 April 2025 - 18:39 WIB

Sat Reskrim Polres Pidie Jaya Tertibkan Timbangan Emas: Pastikan Tak Ada Celah Kecurangan

Selasa, 15 April 2025 - 16:22 WIB

Bersama Lindungi Gizi Anak Bangsa: Polres Pidie Jaya Amankan Distribusi MBG di 6 Sekolah

Selasa, 15 April 2025 - 14:59 WIB

Bupati Pidie Jaya Resmikan Gedung Perpustakaan Daerah, Dorong Budaya Literasi Masyarakat

Senin, 14 April 2025 - 13:59 WIB

Sempat Kabur ke Medan, Pelaku Pembunuhan Santri Berhasil Ditangkap

Senin, 14 April 2025 - 10:13 WIB

Jadwal KA Prameks Jogja-Kutoarjo PP Pekan Ini, 14–20 April 2025

Berita Terbaru