Lepas KKN Unma Banten, Bupati Pandeglang Irna Narulita Minta Mahasiswa Aplikasikan Ilmu di Masyarakat

HERU NURHADIYANSYAH

- Redaksi

Kamis, 25 Juli 2024 - 12:37 WIB

2079 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii >> Pandeglang – Bupati Pandeglang Irna Narulita melepas peserta Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Mathla’ul Anwar atau Unma Banten tahun 2024.

Dalam pelepasan KKN tersebut Bupati Irna Narulita berpesan kepada mahasiswa Unma Banten untuk mengaplikasikan ilmu yang didapat kepada masyarakat.

“Ilmu yang kalian dapat dibangku kuliah bisa diaplikasikan saat KKN, karena sebaiknya manusia adalah yang bermanfaat bagi orang lain,” kata Irna Narulita saat pelepasan peserta KKN Unma Banten di Gedung Serbaguna (GSG) Kampus Unma Cikaliung, Kamis 25 Juli 2024.

Memurut Irna , saat para mahasiswa turun ke lapangan melaksanakan KKN akan banyak mendapatkan wawasan dan pemahaman tentang dunia kerja sesungguhnya.

Baca Juga :  Brigjen Pol. Soeseno Noerhandoko Rotasi ke Polda Kalimantan Utara, Kombes Pol. Dr. Helmi Kwarta Kusuma Putra Rauf Gantikan Posisi Wakapolda Sulawesi Tengah

“Tantangan kedepan di era digital lebih berat, mahasiswa harus dapat menuangkan ide gagasan yang kreatif inovatif membangun bangsa, menuju pandeglang emas, banten emas, dan indonesia emas,” katanya.

Rektor Unma Banten H. E. Syibli Syarjaya mengatakan, selama satu bulan kedepan para mahasiswa akan melakukan pengabdian di masyarakat. Ini merupakan sebuah kewajiban yang masuk kedalam tridarma perguruan tinggi.

“Selama 7 semester mahasiswa bergelut dan berinteraksi dengan pendidikan, sekarang mahasiswa akan mengaplikasikan ilmu tersebut dilapangan, jadikan KKN sebagai wahana pengembangan diri,” katanya.

Syibli juga berharap KKN jangan sekadar untuk menggugurkan kewajiban, namun bisa lebih dari itu dapat melakukan interaksi dengan semua komponen di desa maupun kecamatan untuk memaping sebuah kendala yang terjadi di lapangan.

Baca Juga :  Resmi Wahyu Nurjamil Dapat Surat Tugas DPP Partai Demokrat

Setelah maping diskusikan, lalu luncurkan dalam sebuah program yang akan diaplikasikan kepada masyarakat,” harapnya.

Ketua LPPM Unma Banten Nenden Suciati mengatakan, mahasiswa yang melaksanakan KKN sebanyak 455 mahasiswa, 6 fakultas, dan tersebar di 20 desa 6 kecamatan.

“Temanya digitalisasi potensi desa, tema ini sudah tiga tahun kami angkat mendongkrak potensi masyarakat desa di Pandeglang dan membantu ke era digital, KKN ini selama satu bulan mulai 24 Juli-Agustus,” ucapnya.

(Penulis: Kabiro Pandeglang/Ikhsan Sururi)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Kini hadir mie kocok Bang Ayi di Rungkom city Pidie jaya
Pangdam IM kerahkan Prajurit Bantu Penanganan longsor Di Kab. Bener Meriah.
Dukung Wujudkan Asta Cita, Kapolres Pidie Jaya Tinjau Kesiapan Lahan Jagung
Kalapas Narkotika Samarinda Ikuti Coffee Morning Bersama Kadivpas Kaltim untuk Percepatan Rencana Kerja 2025
Lapas Perempuan Medan Ikuti Ibadah Natal Nasional Bersama Bagi WBP Kristani Serentak Di Seluruh Indonesia
“Kasih Dan Pengampunan Membawa Pemulihan” WBP Lapas Pancur Batu Mengikuti Natal Nasional Bersama Seluruh Indonesia.
Pastikan Progres Pertumbuhan Cabe, Ka’Lapas Kontrol Dan Terjun Langsung Membersihkan Area Batang Cabe
IPM Kota Langsa Terus Meningkat Capai Nilai 80.96 Dengan Kategori Sangat Tinggi

Berita Terkait

Minggu, 29 Desember 2024 - 10:07 WIB

Golok Ciomas: Warisan Budaya Khas Banten dengan Nilai Sejarah dan Keagamaan

Senin, 16 Desember 2024 - 08:57 WIB

Aceh Seuramoe Mekkah: Harmonisasi Tradisi Peradaban, Syariat, dan Lingkungan

Rabu, 4 Desember 2024 - 22:51 WIB

KPU Kabupaten Toba Tetapkan Perolehan Suara Pada Pilkada di Toba Tahun 2024

Jumat, 6 September 2024 - 22:04 WIB

Budaya Tidur Siang “Eh Leuho” di Sabang, Warisan Kearifan Lokal yang Menarik Perhatian Turis

Berita Terbaru

NASIONAL

TNI AU Akan Tempatkan Batalyon Rudal untuk Perkuat IKN

Selasa, 7 Jan 2025 - 23:19 WIB

INTERNASIONAL

Indonesia Masuk BRICS, Cita-cita dan Penantian 11 Tahun Prabowo

Selasa, 7 Jan 2025 - 23:06 WIB