Satbinmas Polres Gayo Lues Gelar Apel Binkorpolsus bersama Personel Pamhut UPTD KPH V Gayo Lues 

REDAKSI

- Redaksi

Rabu, 24 Juli 2024 - 15:51 WIB

201,786 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii | ACEH | GAYO LUES | Blangkejeren, Satbinmas Polres Gayo Lues menggelar kegiatan rutin Apel Binkorpolsus pada Rabu, 24 Juli 2024, yang dimulai pukul 09.00 WIB hingga selesai. Kegiatan ini dihadiri oleh pejabat dan personel terkait, serta staf KPH V, dengan total peserta sebanyak 50 personel.

Aiptu Joko Ansari SH Kaurbinops Sat binmas Polres Gayo Lues berikan pelatihan Baris berbaris (PBB) kepada personel Pamhut KPH V Gayo Lues

Hadir dalam kegiatan tersebut yaitu Syahrizal, SP,.MP selaku Plt. Kasi Pembinaan Teknis dan Perlindungan Hutan KPH V Gayo Lues; Syahrial, S.Hut,. MP selaku Kasi Perencanaan Teknis dan Pemanfaatan Hutan KPH V Gayo Lues; Ibu Siti Hasnah, S.Hut. Jabatan KSBTU KPH V Gayo Lues; Aiptu Joko Ansari, SH., Kaurbinops Satbinmas, Pemateri Pelajaran Baris Berbaris (PBB); Aipda Deni Alperan Sastro, Jabatan Kaurmintu Satbinmas, Pemateri Pelajaran Baris Berbaris (PBB); Bripka Marhaban, S.Pd., Kanit Binkamsa Satbinmas, Pemateri Binkorpolsus dan Binrohtal; Bripka Sopyan, Kanit Bintibsos Satbinmas; Personel Pamhut, Polhut, dan staf KPH V berjumlah 50 personel.

Ustadz Marhaban Waladi berikan Tausiah Binrohtal kepada personel Pamhut KPH V Gayo Lues

Kapolres Gayo Lues AKBP Setiyawan Eko Prasetiya, S.H., S.I.K., melalui Kasatbinmas IPTU Masjidul Hak menerangkan bahwa Kegiatan rutin Apel Binkorpolsus ini diharapkan dapat meningkatkan sinergi dan kesiapan personel Pamhut KPH V Gayo Lues dalam menghadapi berbagai tantangan, khususnya dalam upaya pencegahan dan penanggulangan Karhutla. Dengan adanya koordinasi yang baik antara Satbinmas dan Personel Pamhut KPH V, diharapkan situasi keamanan dan ketertiban hutan di wilayah Gayo Lues dapat terjaga dengan baik, Jelas Jelas Masjidul.

Baca Juga :  IPW Sebut Langkah Polri Sudah Tepat pada Kasus Vina, Masyarakat jangan Termakan Hoaks
Aiptu Joko Ansari SH Kaurbinops satbinmas Polres Gayo Lues lakukan pengecekan KTA Pamhut KPH V Gayo Lues

Adapun Rangkaian Kegiatan dalam Apel tersebut yaitu Kegiatan diawali dengan apel bersama antara Satbinmas dan Personel Pamhut KPH V Gayo Lues. Dalam apel tersebut, sejumlah arahan penting disampaikan oleh Aiptu Joko Ansari SH Kaurbinops Satbinmas dan Bripka Marhaban Waladi S.Pd, Kanit Binkamsa di antaranya kesiagaan menghadapi musim kemarau dan antisipasi kebakaran hutan dan lahan (Karhutla), Jelas Joko.

Satbinmas Polres Gayo Lues lakukan Rakor dengan Pejabat KPH V Gayo Lues tentang Tim terpadu penanggulangan Karhutla

Disampaikan pula pentingnya Pamhut KPH V untuk merangkul BPBD dan Satpol PP dalam penanganan Karhutla serta memberikan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat agar tidak membuka lahan dengan cara membakar hutan, Jelas Marhaban.

Baca Juga :  Selamatkan Nyawa Sehatkan Raga, Ratusan Karyawan PTPN IV Regional III Semangat Donor Darah

Personel Pamhut KPH V diingatkan agar tidak terlibat dalam politik praktis menjelang Pilkada 2024 serta menghindari judi online,” tegas Aiptu Joko Ansari, S.H.

Syahrizal, SP,.MP selaku Plt. Kasi Pembinaan Teknis dan Perlindungan Hutan KPH V Gayo Lues juga menyampaikan beberapa arahan mengenai bahaya Narkoba dan melarang personel Pamhut untuk terlibat Narkoba, Jelasnya.

Selanjutnya, Personel Satbinmas melatih peraturan baris berbaris (PBB) kepada personel Pamhut KPH V. Pelatihan ini dipandu oleh Aiptu Joko Ansari, SH dan Aipda Deni Alperan Sastro guna meningkatkan disiplin dan ketrampilan baris-berbaris para personel Pamhut.

Ustadz Marhaban Waladi, S.Pd. memberikan pembinaan rohani dan mental (Binrohtal) kepada seluruh personel Pamhut KPH V. Pembinaan ini bertujuan untuk memperkuat keimanan dan ketakwaan para personel dalam menjalankan tugas sehari-hari.

Aiptu Joko Ansari, SH Kaurbinops Sat binmas juga melaksanakan pengecekan Kartu Tanda Anggota (KTA) personel Pamhut KPH V untuk memastikan keabsahan dan kelengkapan administrasi setiap anggota, Joko menerangkan bahwa penting nya membawa KTA dalam pelaksanaan tugas, KTA yang sudah habis masa berlakunya agar diperpanjang kembali, Jelas Joko.

Kegiatan diakhiri dengan rapat koordinasi antara Satbinmas Polres Gayo Lues dan Pimpinan Dinas KPH V Gayo Lues. Dalam rapat ini, dibahas tentang Rencana pembentukan tim terpadu untuk penanggulangan Karhutla dan langkah-langkah pencegahannya.

Sumber : Humas Polres Gayo Lues

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Semangat Sambut HBP ke-61, Lapas Pemuda Langkat Gelar Gotong Royong  Wujudkan Lingkungan Berseri
Dalam Rangka HBP Ke-61, Lapas Padangsidimpuan Gotong Royong ‘Pemasyarakatan Bersih-Bersih’ Bersama Masyarakat Sekitar
Kapolresta Banda Aceh Pimpin Razia, 30 Sepmor dan 10 Botol Miras Diamankan
Polsek Medan Baru Tangkap Pelaku Curanmor, di Sebuah Hotel Penginapan
Lembaga PERISAI PUTEH INDATU ATJEH Kembali membuka Perwakilan di Wilayah Kuta Cot Glie Aceh Besar.
Semarak HBP Ke-61, Lapas Kelas I Medan Ikuti Bakti Sosial Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan
NUSAKAMBANGAN PANEN PERDANA, BANGUN LUMBUNG KETAHANAN PANGAN DAN BERI KESEMPATAN WARGA BINAAN
Sambut HBP Ke-61, Lapas Perempuan Medan Gelar Upacara Pembukaan Porsenap

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 13:29 WIB

Semangat Sambut HBP ke-61, Lapas Pemuda Langkat Gelar Gotong Royong  Wujudkan Lingkungan Berseri

Sabtu, 19 April 2025 - 13:21 WIB

Dalam Rangka HBP Ke-61, Lapas Padangsidimpuan Gotong Royong ‘Pemasyarakatan Bersih-Bersih’ Bersama Masyarakat Sekitar

Sabtu, 19 April 2025 - 01:52 WIB

Polsek Medan Baru Tangkap Pelaku Curanmor, di Sebuah Hotel Penginapan

Jumat, 18 April 2025 - 21:18 WIB

NUSAKAMBANGAN PANEN PERDANA, BANGUN LUMBUNG KETAHANAN PANGAN DAN BERI KESEMPATAN WARGA BINAAN

Jumat, 18 April 2025 - 21:07 WIB

Sambut HBP Ke-61, Lapas Perempuan Medan Gelar Upacara Pembukaan Porsenap

Jumat, 18 April 2025 - 20:19 WIB

Kapolresta Deli Serdang Tinjau Langsung Pengamanan Ibadah Jumat Agung Lubuk Pakam.

Jumat, 18 April 2025 - 20:08 WIB

Tim Macan Polres Pelabuhan Belawan Amankan Remaja Terduga Pelaku Tawuran di Yong Panah Hijau

Jumat, 18 April 2025 - 19:54 WIB

Polda Sumut Gagalkan Pengiriman Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia, Seorang Agen Diamankan

Berita Terbaru

HUKUM & KRIMINAL

Polsek Medan Baru Tangkap Pelaku Curanmor, di Sebuah Hotel Penginapan

Sabtu, 19 Apr 2025 - 01:52 WIB