Ribuan Masyarakat Ikuti Gerak Jalan Sehat Pada Launching Tahapan Pilkada Tahun 2024

Zul

- Redaksi

Minggu, 21 Juli 2024 - 14:21 WIB

20181 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ribuan masyarakat Kota Langsa peserta Gerak Jalan Santai dan Launching Tahapan Pemilihan Kepala Daerah Tahun 2024 (Foto : Timelinesinews.com)

TIMELINES INEWS ǀ LANGSA

Kota Langsa – Sekda Kota Langsa Ir. Said Mahdum Majid bersama, Wakil Ketua KIP Aceh Agusni AH, SE, Ketua KIP Langsa Ridwan, ST didampingi Forkopimda, Anggota dan Sekretaris KIP Kota Langsa lakukan Launching Tahapan Pemilihan Kepala Daerah Tahun 2024 dalam wilayah Kota Langsa, Minggu (21/07/2024).

Pantauan Timelinesinews.com di lokasi, pada acara Launcing Tahapan Pilkada ini turut digelar Gerak Jalan Santai yang diikuti oleh ribuan masyarakat Kota Langsa dan bagi peserta yang beruntung, KIP Kota Langsa menyediakan berbagai hadiah menarik dengan pengundian nomor peserta yang berpusat dilapangan Merdeka Kota Langsa.

Sekretaris KIP Kota Langsa M. Dahlan, S.Sos.I dalam laporannya menyampaikan landasan hukum pelaksanaan kegiatan Peluncuran Tahapan Pemilihan Kepala Daerah Tahun 2024 berdasarkan Undang-undang Nomor 11 Tahun 2006 Tentang Pemerintahan Aceh, Qanun Aceh Nomor 6 Tahun 2016 tentang Penyelenggara Pemilu dan Pemilihan di Aceh, Qanun Aceh Nomor 12 Tahun 2016 tentang Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, serta Walikota dan Wakil Walikota.

Keputusan KIP Aceh Nomor 7 Tahun 2024 Tentang Tahapan dan jadwal Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, serta Walikota dan Walikota di Provinsi Aceh Tahun 2024 serta Keputusan KIP Kota Langsa Nomor 219 Tahun 2024 tentang Tahapan dan jadwal Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Langsa Tahun 2024.

Baca Juga :  Atasi Keresahan Warga, Personel Polsek Kuta Raja Tambal Jalan Berlubang

“Harapan saya, kegiatan gerak jalan santai hari ini dapat memberikan manfaat positif bagi kesehatan peserta khususnya masyarakat Kota Langsa”, ungkap Dahlan.

Lalu, Ketua KIP Kota Langsa Ridwan menjelaskan berbagai tahapan pemilihan kepala daerah telah diselesaikan dengan baik berkat kerjasama dan dukungan dari Pemerintah Kota Langsa, Forkopimda, Instansi Vertical dan masyarakat Kota Langsa tentunya.

Selanjutnya, Ketua KIP Aceh Saiful yang diwakili Wakil Ketua Agusni mengajak masyarakat untuk berbartisipasi aktif dalam mensukseskan setiap penyelenggaraan pemilihan kepala daerah tahun 2024 hingga sampai dengan akhir.

Kemudian pada kesempatan yang sama, Pj. Walikota Langsa Syaridin, S.Pd, M.Pd diwakili Sekda Ir. Said Mahdum Majid menyampaikan Pemerintah Kota Langsa beserta segenap jajaran dan masyarakat Kota Langsa mengucapkan selamat mengikuti “Gerak Jalan Santai Peluncuran Tahapan Pemilihan Kepala Daerah Tahun 2024 dalam Wilayah Kota Langsa”.

Pada kesempatan ini, Pemerintah Kota Langsa juga ingin mengucapkan “Terimakasih yang tak terhingga” kepada seluruh jajaran Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kota Langsa, karena selama ini sangat siaga dalam mempersiapkan segala sesuatu terkait Pemilukada yang akan dilaksanakan pada akhir bulan November tahun ini, Dimana semua kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan oleh KIP Kota Langsa adalah bertujuan untuk menyukseskan Pemilihan Walikota dan Wakil walikota Langsa pada tanggal 27 November akhir tahun ini.

Baca Juga :  Gawat, Diduga Fiktif..! DPP LSM LIPAN Minta Usut Tuntas Kegiatan Sosialisasi Perda 46 Anggota DPRD Deli Serdang Tahun 2023

Untuk menyukseskan Tahapan Pemilukada ini, Pemerintah Kota Langsa ingin mengajak semua Pihak, baik penyelenggara maupun peserta pilkada dalam mentaati seluruh ketentuan dan rambu-rambu yang telah ditetapkan dalam peraturan perundang-undangan. terlebih sinergitas yang baik antar seluruh unsur Forkopimda, Pemerintah Daerah, Pimpinan partai politik, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh adat dan tokoh pemuda serta seluruh elemen masyarakat Kota Langsa dalam mensukseskan pelaksanaan pemilihan Walikota / Wakil Walikota Langsa tahun 2024.

“Semoga peluncuran tahapan pilkada ini dapat menjadi momentum bagi semua pihak, baik sebagai penyelenggara maupun sebagai peserta pilkada, untuk membangun konsolidasi dan koordinasi yang harmonis demi mewujudkan pilkada yang demokratis berlandaskan asas langsung, umum, bebas, rahasia, jujur dan adil”, jelas Said Mahdum Majid.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Satgas Pamtas RI-PNG Kewilayahan Yonif 112/DJ Kodam IM Berbagi di Puncak
Bisnis Bimtek Desa se Kabupaten Asahan Diduga Jadi Ladang Korupsi, Slogan Efisiensi Pemerintah Dipertanyakan
Kapolres Pematangsiantar Hadiri Perayaan Paskah dan Pesta Pembangunan Gereja Paroki ST. Fransiskus Assisi
Bireuen Gelar Pelatihan Kelas Ibu Hamil untuk Cegah Stunting
SATUAN BRIMOB POLDA SUMUT PERKUAT KEAMANAN DI BELAWAN, TERJUNKAN 70 PERSONEL UNTUK DUKUNG POLRES PELABUHAN BELAWAN
Polsek Medan Area Tangkap dan Tindak Tegas Pelaku Pencurian Mesin Kopi
Ketua Majelis Rakyat Aceh Usulkan Qanun Pengendalian Jaringan Informasi dan Media Digital Berbasis Syariat Islam di Seluruh Wilayah Aceh
Pangdam Iskandar Muda Bagi sembako di Gampoeng Bire, Kec. Loong, Kab. Aceh Besar.

Berita Terkait

Senin, 28 April 2025 - 13:05 WIB

Bisnis Bimtek Desa se Kabupaten Asahan Diduga Jadi Ladang Korupsi, Slogan Efisiensi Pemerintah Dipertanyakan

Senin, 28 April 2025 - 11:48 WIB

Kapolres Pematangsiantar Hadiri Perayaan Paskah dan Pesta Pembangunan Gereja Paroki ST. Fransiskus Assisi

Senin, 28 April 2025 - 09:36 WIB

SATUAN BRIMOB POLDA SUMUT PERKUAT KEAMANAN DI BELAWAN, TERJUNKAN 70 PERSONEL UNTUK DUKUNG POLRES PELABUHAN BELAWAN

Minggu, 27 April 2025 - 18:24 WIB

Polsek Medan Area Memberikan Hadia Tima Panas Pelaku Curanmor RRP di Medan Setelah Berusaha Melarikan Diri

Minggu, 27 April 2025 - 18:08 WIB

Kapolrestabes Medan Tegaskan Pembubaran Geng Motor SL Dan RNR

Minggu, 27 April 2025 - 17:56 WIB

Polda Sumut Ajak Masyarakat Manfaatkan Call Center 110, Wujudkan Sumatera Utara yang Lebih Aman

Minggu, 27 April 2025 - 17:46 WIB

Polresta Deli Serdang Gelar Patroli Presisi Malam Hari di Daerah Rawan untuk Jaga Kamtibmas

Minggu, 27 April 2025 - 17:28 WIB

Kapolres Pelabuhan Belawan Hadiri Penutupan MTQ ke-58 Kota Medan, Tekankan Pentingnya Membangun Generasi Qurani

Berita Terbaru