Kapolsek Medan Labuhan Jadi Narasumber pada MATSAMA MAPN-4 Medan

RULI SISWEMI

- Redaksi

Rabu, 17 Juli 2024 - 15:01 WIB

20109 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii | SUMUT | MEDAN INVESTIGASI

17/07/2024

Medan, 17 Juli 2024 Pelaksanaan Masa Ta’aruf Siswa Madrasah (MATSAMA) di MAPN-4 Medan memasuki hari kedua dengan penuh semangat dan antusiasme dari para siswa baru. Kegiatan yang berlangsung dari tanggal 16 hingga 18 Juli 2024 ini diadakan di Aula dan lapangan upacara MAPN-4 Medan dan berjalan tertib serta lancar.

Pada hari kedua, panitia MATSAMA menghadirkan empat narasumber dengan berbagai topik menarik. Materi pertama disampaikan oleh Trisno Abadi dan Suharno dari Koramil 0201-10/MM Medan Marelan, yang membahas Peraturan Baris Berbaris. Materi ini dimoderatori oleh Salman Maulana, S.Pd.

Materi kedua mengenai Sekolah Bebas Narkoba, kriminal, dan tertib lalu lintas dibawakan oleh Kapolsek Medan Labuhan, Kompol P.S Simbolon SH, dan AKP Edi Surya Wakapolsek Medan Labuhan, dengan Sri Astuti, M.Pd sebagai moderator. Materi ini mendapat perhatian besar dari para siswa yang aktif bertanya dan berdiskusi.

Baca Juga :  Jalin Solidaritas dan Bangun Sinergitas, Kanwil Kemenkumham Sumut Terima Kunjungan Kanwil Kemenkumham Sulsel

Sri Juli Erwanti, S.Pd memberikan materi ketiga tentang Pengenalan Kurikulum Merdeka, dimoderatori oleh Fajar Abdillah Nst, S.Pd. Sementara itu, materi keempat tentang Perkenalan Guru dan tenaga kependidikan dibawakan oleh Nurbudiman Rasyid, S.Pd dengan Adri Harlyansyah Abrar Situmeang, S.Pt sebagai moderator.

Kepala MAPN-4 Medan, Syariuddin, S.Pd. I, MA menyatakan, “Tujuan dari kegiatan MATSAMA hari kedua ini adalah agar siswa baru dapat mengenal dan memahami tata cara baris berbaris, bahaya narkoba, pengenalan kurikulum merdeka, serta mengenal guru yang bertugas di MAPN-4 Medan. Hal ini akan membantu mereka merasa lebih nyaman dan familiar dengan lingkungan sekolah serta memahami cara mengakses dan memanfaatkan fasilitas yang ada.”

Baca Juga :  Timnas Indonesia Gagal, Kapolda Sumut Tetap Bangga Perjuangannya

Selama kegiatan, para siswa menunjukkan antusiasme yang tinggi. Mereka aktif bertanya dan menyimak setiap materi dengan baik. Di sela-sela kegiatan, juga diperkenalkan berbagai ekstrakurikuler seperti Marching band, silat, dan karate yang turut menambah semarak suasana.

Dengan berakhirnya kegiatan hari kedua ini, diharapkan para siswa baru MAPN-4 Medan dapat semakin siap dan semangat dalam menjalani masa pendidikan mereka di sekolah ini tutupnya.

Redaksi : Ruli Siswemi

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Penandatanganan Perjanjian Kerjasama, Lapas Narkotika Langkat dengan Yayasan Pelatihan Moralitas Budi Pekerti Bangsa Indonesia
Komitmen Wujudkan WBK WBBM, Lapas Narkotika Langkat Ikuti Sosialisasi Pedoman Pelaksanaan Evaluasi dan Pemantauan Pembangunan Zona Integritas
Kunjungan Kerja Dirjenpas Irjen Pol Mashudi Ke Lapas Kelas IIA Pancur Batu
Perkuat Sinergitas,Lapas Padangsidimpuan Kunjungi BNNK Tapanuli Selatan
Dukung Ketahanan Pangan, Lapas Padangsidimpuan Mulai Menanam Bawang Merah
Direktur Jenderal Pemasyarakatan Tinjau Lapas Kelas I Medan
Pesantren Kilat Ramadan, Lapas Kelas I Medan Bekali Warga Binaan dengan Praktik Fardhu Kifayah
Apel Pengukuhan Tim Satops Patnal Rutan Kelas I Medan

Berita Terkait

Jumat, 14 Maret 2025 - 01:41 WIB

Penandatanganan Perjanjian Kerjasama, Lapas Narkotika Langkat dengan Yayasan Pelatihan Moralitas Budi Pekerti Bangsa Indonesia

Jumat, 14 Maret 2025 - 01:22 WIB

Komitmen Wujudkan WBK WBBM, Lapas Narkotika Langkat Ikuti Sosialisasi Pedoman Pelaksanaan Evaluasi dan Pemantauan Pembangunan Zona Integritas

Jumat, 14 Maret 2025 - 00:43 WIB

Kunjungan Kerja Dirjenpas Irjen Pol Mashudi Ke Lapas Kelas IIA Pancur Batu

Jumat, 14 Maret 2025 - 00:14 WIB

Dukung Ketahanan Pangan, Lapas Padangsidimpuan Mulai Menanam Bawang Merah

Jumat, 14 Maret 2025 - 00:04 WIB

Direktur Jenderal Pemasyarakatan Tinjau Lapas Kelas I Medan

Kamis, 13 Maret 2025 - 23:56 WIB

Pesantren Kilat Ramadan, Lapas Kelas I Medan Bekali Warga Binaan dengan Praktik Fardhu Kifayah

Kamis, 13 Maret 2025 - 23:35 WIB

Apel Pengukuhan Tim Satops Patnal Rutan Kelas I Medan

Kamis, 13 Maret 2025 - 22:12 WIB

Polres Pelabuhan Belawan dan Insan Pers Gelar Pembagian Takjil dan Buka Puasa Bersama

Berita Terbaru