Sertijab Sekaligus Pisah Sambut Geuchik Gampong Sungai Pauh Firdaus

Zul

- Redaksi

Senin, 15 Juli 2024 - 18:09 WIB

20193 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pj. Geuchik Gampong Sungai Pauh Firdaus pada acara Pisah Sambut Keuchik

TIMELINES INEWS |LANGSA

Kota Langsa – Pemerintahan Gampong (Desa) Sungai Pauh Firdaus, Kecamatan Langsa Barat, Kota Langsa menggelar acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) dan pisah sambut Geuchik dari Hendra Saputra yang telah habis masa jabatan kepada Pj. Geuchik Sudirman, SE, di kantor Geuchik setempat, Senin (15/7/24).

Serah terima jabatan disaksikan oleh Sekretaris desa, para aparatur gampong, Tuha peut, Babhinkamtibmas Polsek Langsa Barat, Babinsa Koramil Langsa Barat dan sejumlah masyarakat.

Baca Juga :  Kapolres Gayo Lues Pimpin Pengamanan Final Turnamen Sepak Bola Antar Kampung Piala Pj Bupati Gayo Lues 2024

Sudirman, yang juga Staf kantor Kecamatan Langsa Baro ditunjuk sebagai penjabat sementara meneruskan estafet kepemimpinan Gampong Sungai Pauh Firdaus, Kecamatan Langsa Barat seusai dilantik beberapa hari lalu oleh Pj. Walikota Langsa.

Sudirman dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada aparatur dan seluruh masyarakat gampong Sungai Pauh Firdaus telah menyambut kehadirannya sebagai Pj. Geuchik.

“Alhamdulillah, terima kasih sebesar-besarnya kepada perangkat gampong dan masyarakat telah menerima kehadiran saya di gampong ini untuk melanjutkan roda pemerintahan,” ucap Sudirman.

Sudirman juga mengajak semua perangkat untuk bekerjasama dalam mensukseskan berbagai agenda gampong yang telah direncanakan oleh Geuchik sebelumnya.

Baca Juga :  Kapolda Aceh Hadiri Secara Virtual Groundbreaking Pembangunan Perumahan Polri

“Untuk saat ini kita mohon kerjasamanya dalam mensukseskan pesta demokrasi 2024 yang akan terlaksana sebentar lagi yaitu Pilkada, maka mari sama-sama kita mengawal agar pilkada nantinya berjalan kondusif di gampong kita,” harapnya.

Acara yang dibalut dengan momen silaturahmi tersebut, Sudirman juga berharap kepada masyarakat untuk mendukung terlaksananya pemilihan geuchik kedepan dan juga melaksanakan kegiatan keagaaman, sosial, kesehatan dan pendidikan.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Polsek Medan Baru Tangkap Pelaku Curanmor, di Sebuah Hotel Penginapan
Lembaga PERISAI PUTEH INDATU ATJEH Kembali membuka Perwakilan di Wilayah Kuta Cot Glie Aceh Besar.
Semarak HBP Ke-61, Lapas Kelas I Medan Ikuti Bakti Sosial Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan
NUSAKAMBANGAN PANEN PERDANA, BANGUN LUMBUNG KETAHANAN PANGAN DAN BERI KESEMPATAN WARGA BINAAN
Sambut HBP Ke-61, Lapas Perempuan Medan Gelar Upacara Pembukaan Porsenap
Kapolresta Deli Serdang Tinjau Langsung Pengamanan Ibadah Jumat Agung Lubuk Pakam.
Tim Macan Polres Pelabuhan Belawan Amankan Remaja Terduga Pelaku Tawuran di Yong Panah Hijau
Polda Sumut Gagalkan Pengiriman Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia, Seorang Agen Diamankan

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 01:52 WIB

Polsek Medan Baru Tangkap Pelaku Curanmor, di Sebuah Hotel Penginapan

Jumat, 18 April 2025 - 23:17 WIB

Semarak HBP Ke-61, Lapas Kelas I Medan Ikuti Bakti Sosial Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan

Jumat, 18 April 2025 - 21:18 WIB

NUSAKAMBANGAN PANEN PERDANA, BANGUN LUMBUNG KETAHANAN PANGAN DAN BERI KESEMPATAN WARGA BINAAN

Jumat, 18 April 2025 - 20:19 WIB

Kapolresta Deli Serdang Tinjau Langsung Pengamanan Ibadah Jumat Agung Lubuk Pakam.

Jumat, 18 April 2025 - 20:08 WIB

Tim Macan Polres Pelabuhan Belawan Amankan Remaja Terduga Pelaku Tawuran di Yong Panah Hijau

Jumat, 18 April 2025 - 19:54 WIB

Polda Sumut Gagalkan Pengiriman Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia, Seorang Agen Diamankan

Jumat, 18 April 2025 - 14:05 WIB

Polseķ Siantar Timur Amankan Jalan Salib Memperingati Hari Paskah

Kamis, 17 April 2025 - 23:25 WIB

Lapas Perempuan Medan Ikuti Kegiatan Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan dalam Rangka HBP ke-61

Berita Terbaru

HUKUM & KRIMINAL

Polsek Medan Baru Tangkap Pelaku Curanmor, di Sebuah Hotel Penginapan

Sabtu, 19 Apr 2025 - 01:52 WIB