Pemko Langsa Gelar Tausiah Akbar Peringati 1 Muharram 1446 H

Zul

- Redaksi

Minggu, 7 Juli 2024 - 23:27 WIB

20177 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Uztadz Basir dalam tausiahnya pada peringatan Tahun Baru Islam 1 Muharram 1446 H (foto : Timelineinews.com)

TIMELINES INEWS| LANGSA

Kota Langsa – Pemerintah Kota (Pemko) Langsa menggelar Tausiah Akbar dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam 1 Muharram 1446 H di Masjid Agung Darul Falah Kota Langsa, Minggu (07/07/2024).

Pantauan Timelineinews.com, acara yang digelar pada ba’da isya dengan menghadirkan Ustadz Basir S.Pdi, yang merupakan DA’I kondang dari Aceh Tamiang sebagai penceramah menambah kesakralan suasana menyambut Tahun Baru Islam di Kota Langsa.

Pj. Walikota Langsa, Syaridin, S.Pd, M.Pd yang diwakili Sekda Ir. Said Mahdum Majid menyampaikan kehadiran bapak ibu disini merupakan wujud dari cerminan iman kita dalam memperingati hari besar Islam.

1 Muharram 1446 H adalah momen yang sangat istimewa bagi umat Islam di seluruh dunia, dalam setiap pergantian tahun Hijriah, kita diingatkan akan kekuatan dan kebesaran Islam, serta nilai-nilai yang menginspirasi dalam kehidupan kita sehari-hari.

Baca Juga :  Sambangi Rutan Poso, Kakanwil Kemenkumham Sulteng Berikan Penguatan Tusi Pemasyarakatan

Mewakili Pemerintah Kota Langsa, dalam suasana dan momentum Tahun Baru Islam ini “Mari kita semua untuk terus memperkuat persaudaraan dan solidaritas di antara kita, jadikan hari ini sebagai tonggak awal untuk meningkatkan kebaikan, keadilan, dan kasih sayang di tengah-tengah masyarakat kita”, ajak Sekda.

Terakhir, marilah kita bersama-sama berdoa agar Allah SWT senantiasa melimpahkan rahmat dan hidayah-Nya kepada kita semua. Semoga peringatan hari besar Islam ini memotivasi kita untuk berbuat baik dan mendekatkan diri kepada Allah SWT.

Selanjutnya, Ustadz Basir dalam tausiahnya mengatakan dalam kalender islam terdapat bulan-bulan yang diagungkan dan dimuliakan karena setiap amalan akan dilipatgandakan pahalanya oleh Allah SWT.

Baca Juga :  2 Musibah Kebakaran Terjadi Dalam Sehari di Pandeglang

“Sesungguhnya bilangan bulan di sisi Allah ialah dua belas bulan, (sebagaimana) ketetapan Allah (di Lauh Mahfuz) pada waktu Dia menciptakan langit dan bumi, di antaranya ada empat bulan haram. Itulah (ketetapan) agama yang lurus, maka janganlah kamu menzalimi dirimu padanya (empat bulan itu) dan perangilah orang-orang musyrik semuanya sebagaimana mereka pun memerangi kamu semuanya. Ketahuilah bahwa sesungguhnya Allah bersama orang-orang yang bertakwa”. Surat At-taubah ayat 36.

Lalu ia menjelaskan, diantara 12 bulan dalam satu tahun, terdapat 4 bulan yang disebut sebagai 4 bulan haram, diantaranya yaitu Bulan Muharram, Dzulqa’dah, Dzulhijjah dan Rajab.

Selain pahala yang dilipatgandakan, perbuatan yang dilarang agama juga sangat dilarang untuk dilakukan melebihi pada bulan-bulan biasa, jelas Ustadz Basir.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Bea Cukai Langsa Umumkan Capaian Kinerja Organisasi Tahun 2024
Pangdam Iskandar Muda Menerima Audiensi PT. Indolok Bakti Utama.
Sertijab Pejabat Utama Polda Sumut: Penyegaran untuk Tingkatkan Kinerja dan Pelayanan
Gudang logistik KPU tetap dijaga polres Tanjungbalai 24 jam setiap hari
Pangdam Iskandar Muda Pimpin Upacara Penutupan Pendidikan Pertama Bintara TNI AD TA 2024.
Kalapas Narkotika Samarinda Hadiri Upacara HUT ke-68 Provinsi Kaltim, Dukung Visi Pembangunan dan IKN
Pemenuhan Hak Beribadah, Lapas Kelas I Medan Gelar Ibadah Bersama Warga Binaan
Polsek Medan Timur Gencarkan Sambang ke Satpam untuk Jaga Kamtibmas

Berita Terkait

Rabu, 8 Januari 2025 - 12:18 WIB

Lapas Narkotika Samarinda Perkuat Sinergi dengan BPVP untuk Pembinaan Warga Binaan

Rabu, 8 Januari 2025 - 12:05 WIB

Lapas Narkotika Samarinda Tingkatkan Profesionalisme Petugas Melalui Program CORPU

Selasa, 7 Januari 2025 - 20:03 WIB

Kalapas Narkotika Samarinda Ikuti Coffee Morning Bersama Kadivpas Kaltim untuk Percepatan Rencana Kerja 2025

Senin, 6 Januari 2025 - 20:04 WIB

Apel Bersama Awal Tahun 2025, Menko Bidang Hukum, HAM, Imigrasi dan Pemasyarakatan Sampaikan 8 Misi Asta Cita

Jumat, 3 Januari 2025 - 14:00 WIB

Tingkatkan Sinergitas, Kepala BNN kota Samarinda sambangi Lapas Narkotika Samarinda

Kamis, 2 Januari 2025 - 16:38 WIB

Semangat Awal Tahun, Kalapas Narkotika Samarinda Pimpin Rapat Kerja Awal Tahun 2025

Selasa, 31 Desember 2024 - 13:05 WIB

Refleksi Akhir Tahun, Lapas Narkotika Samarinda Apresiasi Pegawai Berprestasi

Senin, 30 Desember 2024 - 22:33 WIB

Transformasi Struktural, Kemenkumham Beralih Jadi Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan: Theo Adrianus Hadiri Pelantikan Pejabat Baru

Berita Terbaru