Satreskrim Polres Gayo Lues Kembali Ungkap Kasus Curanmor, Seorang Warga Aceh Tenggara Diamankan

ABDUL AZIZ

- Redaksi

Selasa, 28 Mei 2024 - 09:53 WIB

20190 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii/ACEH/GAYO LUES-Blangkejeren – Unit Resmob (Unit Reserse Mobile) Satreskrim (Satuan Reserse Kriminal) Polres Gayo Lues kembali berhasil melakukan pengungkapan dan penangkapan terhadap seorang pelaku Tindak Pidana Pencurian Kendaraan Bermotor (Curanmor) yang terjadi di Desa Suri Musara Wilayah Kecamatan Pantan Cuaca Kabupaten Gayo Lues

Hal itu disampaikan oleh Kapolres Gayo Lues AKBP Setiyawan Eko Prasetiya, S.H., S.I.K. melalui Kasatreskrim IPTU M. Abidinsyah, S.H. dalam siaran persnya, Selasa, 28 Mei 2024.

Tindak Pidana Curanmor tersebut terjadi pada hari Pada hari Senin tanggal 27 Mei 2024 sekira Pukul 21.00 Wib, Unit Resmob Satreskrim Polres Gayo Lues mendapatkan laporan dari masyarakat bahwa ada seorang pelaku Curanmor yang sedang berada di sebuah rumah di Dusun Aih ilang Desa Suri Musara Kecamatan Pantan Cuaca Kabupaten Gayo Lues, berdasarkan Informasi tersebut Unit Resmob kemudian melakukan Profiling dan pengumpulan bahan keterangan dan berkoordinasi dengan Personel Pospol Pantan Cuaca Polres Gayo Lues, kemudian langsung berkoordinasi dan bergerak menuju rumah yang di curigai sebagai pelaku tersebut, ungkap Kasatreskrim.

Baca Juga :  Gagalkan Upaya Penyeludupan Sabu Sabu dari Tailand, BNN - Polri-BC Selamatkan Lebih Dari 50 Ribu Anak Bangsa

Sesampainya dirumah tersebut Tim Unit Resmob Satreskrim Polres Gayo Lues langsung mensterilkan TKP serta memastikan keberadaan pelaku yang diduga berada didalam rumah tersebut, pada saat Unit Resmob bersama Personel Pospol Pantan Cuaca Polres Gayo Lues masuk kedalam rumah diduga pelaku, didapati pelaku sedang tidur pulas dirumah kediamannya, kemudian petugas membangunkan terduga pelaku ketika dilakukan introgasi pelaku mengakui perbuatannya yang telah melakukan tindak pidana pencurian Sepeda Motor tersebut, jelas IPTU M. Abidinsyah, S.H.

Kasatreskrim menambahkan didapati juga informasi dari pengakuan pelaku bahwa Sepeda Motor yang dicuri di simpan di sebuah rumah kosong yang beralamat di Desa Telusung Kecamatan Lawe Bulan Kabupaten Aceh Tenggara, setelah mengamankan pelaku, Unit Resmob bergegas bergerak langsung menuju Kabupaten Aceh Tenggara untuk mengamankan barang bukti kemudian Tim Unit Resmob berhasil menemukan dan langsung mengamankan barang bukti berupa 1 (satu) unit Sepeda motor Merk Supra X, kata Kasatreskrim.

Baca Juga :  Hadiri Konsolidasi Tahapan Kampanye Panwaslu Kecamatan Dan Pkd Se-Kabupatan Aceh Tengah, Ini Yang disampaikan Kapolres

Atas kejadian tersebut Unit Resmob Satreskrim Polres Gayo Lues kemudian membawa pelaku dan barang bukti ke Mapolres Gayo Lues untuk dilakukan proses penyidikan lebih lanjut, pungkasnya.

Kapolres Gayo Lues menghimbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten Gayo Lues agar selalu berhati-hati menjaga barang-barang yang berharga di rumah, khusus untuk keamanan kendaraan bermotor gunakanlah kunci ganda agar selalu dalam keadaan baik dan aman, harapnya.

Sumber : Humas Polres Gayo Lues

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Kunjungan ke Aceh, Kasad Beri Pengarahan Kepada Ribuan Prajurit Dan Persit.
Korban Tangan Remuk di Hamparan Perak, Ini Penjelasan Kapolres dan Kapolsek.Proses Hukum Terhambat Kekurangan Bukti
Kunjungi Kodam Iskandar Muda, Kasad Resmikan Sumur Bor TNI Manunggal Air Di Dayah Madinatuddiniyah Nurul Huda, Kab. Aceh Utara.
Pangdam IM Didampingi Ketua Persit KCK Daerah IM Sambut Kasad Dan Ketua Umum Persit KCK Di Bandara Malikusaleh.
Praktisi Hukum Helmax Alex Tampubolon, SH, Desak Polsek Hamparan Perak Ungkap Kasus Penganiayaan dengan Serius
Kasat Reskrim Polres Lhokseumawe Dorong Percepatan Penyidikan, Tingkatkan Kinerja Personel
Lagi,Satresnarkoba Amankan seorang Terduga Penyalahgunaan Narkoba di Aceh Selatan
Polda Sumut Berhasil Ungkap 26 Kasus Narkoba dalam Sepekan, 31 Tersangka Diamankan

Berita Terkait

Rabu, 8 Januari 2025 - 20:39 WIB

Lapas Kelas I Medan Gelar Razia Rutin, Barang Terlarang Disita

Rabu, 8 Januari 2025 - 19:54 WIB

Plt. Kakanwil Ditjen Pemasyarakatan Sumut Tinjau  langsung Penyaluran BAMA di Lapas Perempuan Medan

Rabu, 8 Januari 2025 - 19:33 WIB

Pelindo Perkuat Layanan Logistik dengan Operasional 24/7

Rabu, 8 Januari 2025 - 19:16 WIB

Dukung Ketahanan Pangan, Karutan Medan Cek Pertumbuhan Bibit Terong dan Cabai

Rabu, 8 Januari 2025 - 16:09 WIB

Sat polairud polres Tanjungbalai berhasil mengejar kapal tanpa nama memasuki perairan tanjungbalai

Rabu, 8 Januari 2025 - 15:58 WIB

Kanwil Kemenkum Sumut Fasilitasi Konsultasi Produk Hukum Daerah Pemkot Tanjungbalai

Rabu, 8 Januari 2025 - 13:33 WIB

Kapolda Sumut Hadiri Perayaan Natal Kodam I/Bukit Barisan

Rabu, 8 Januari 2025 - 13:22 WIB

Polres Pematangsiantar Laksanakan Sosialisasi DIPA RKA/K-L T.A 2025 dan Penandatanganan Fakta Integritas

Berita Terbaru