Sayed Zahirsyah Al-Mahdaly: Idhul Fitri Momentum Berbagi Gagasan dan Saling Menguatkan

- Redaksi

Rabu, 10 April 2024 - 02:41 WIB

20106 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sayed Zahirsyah Al-Mahdaly, Direktur LSM Gadjah Puteh Kota Langsa. Foto (istimewa).

TIMELINES INEWS | LANGSA

Langsa – Direktur Eksekutif Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Gadjah Puteh, Sayed Zahirsyah Al-Mahdaly mengatakan lebaran Idhul Fitri 1445 Hijriah menjadi momentum saling menguatkan untuk saling bertukar pikiran juga berbagi gagasan dalam membangun daerah.

Kata Sayed, Idul Fitri kali ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, dimana kita baru saja melewati Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 dan didepan mata ada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

“Pada momentum inilah kita harus saling menguatkan dan bisa memberikan gagasan untuk memajukan daerah, banyak sekali tokoh-tokoh yang sudah mulai muncul dan menyatakan siap untuk maju Pilkada terutama di Kota Langsa,” sebut pria yang akrab disapa Wales ini, Rabu (10/4/2024).

Waled juga mengingatkan, bahwa hendaknya jangan dilihat dari kesiapannya saja, namun juga harus dilihat dari gagasan cerdas yang akan diberikan untuk memajukan daerah.

Baca Juga :  Realisasi Pelaksanaan Sistem Pemerintahan Kota Langsa Berbasis Elektronik

Dirinya berpesan, masyarakat jangan terbelenggu dengan satu sosok saja, namun juga harus melihat lebih dalam lagi terhadap tokoh-tokoh yang sudah menyatakan diri siap maju Pilkada. Tak hanya karena semangat ingin meraih kekuasaan semata, namun juga harus dilihat dari rekam jejak yang bersangkutan selama ini, sejauh mana kepeduliannya kepada Kota Langsa.

“Jika bicara tokoh, semua bisa disebut tokoh. Namun, yang harus dilihat itu adalah gagasan, visi misinya, apa saja yang akan menjadi targetnya untuk membangun Kota Langsa, peduli tidak dengan masyarakat, kemudian dia siap dikritik atau tidak untuk kedepannya memperbaiki hal yang salah, jika kriteria tersebut ada dalam satu tokoh tersebut, maka sudah dinyatakan sosok itu pantas untuk dipilih sebagai Kepala Daerah,” jelasnya.

Baca Juga :  Pj Walikota dan Forkopimda Kota Langsa Sapa Petugas Pos Pengamanan Nataru

Sebagai informasi, nama Sayed Zahirsyah Al-Mahdaly kerap menjadi perbincangan di banyak sosial media. Namanya kerap disandingkan untuk maju sebagai Calon Kepala Daerah dalam Pilkada 2024 yang akan mendatang.

Nama Sayed kerap juga disandingkan dengan beberapa tokoh yang ada di Kota Langsa. Seperti Jeffry Sentana, Fadlon Hasan dan beberapa tokoh lainnya.

Namun, sampai detik ini, Sayed sendiri belum menyatakan sikap akan maju sebagai Calon Kepala Daerah untuk Kota Langsa dalam Pilkada 2024 yang akan mendatang.

Saat ditanyai lebih lanjut mengenai namanya kerap disebut-sebut sebagai Calon Walikota Kota Langsa, Sayed hanya tersenyum dan tidak banyak bicara. “Kita lihat dulu,” pungkasnya.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Bea Cukai Langsa Umumkan Capaian Kinerja Organisasi Tahun 2024
IPM Kota Langsa Terus Meningkat Capai Nilai 80.96 Dengan Kategori Sangat Tinggi
Pj Walikota Langsa Serahkan Bantuan Semen Untuk Pembangunan Masjid di 5 Kecamatan
Ketua DPRK Langsa Serahkan Bantuan Kepada Korban Kebakaran
Tunjangan Profesi Guru Sertifikasi Kota Langsa Akan Segera di Bayarkan
Pj Walikota Langsa Apresiasi Keberhasilan POLRI Jaga Kamtibmas Sepanjang Tahun 2024
Pasca Libur Tahun Baru, Pj Sekda Kota Langsa Cek Sejumlah OPD
Selamat Sukses Mahdiah, Lulus PPPK Setelah 20 Tahun Berjuang Sebagai Honorer

Berita Terkait

Rabu, 8 Januari 2025 - 12:18 WIB

Lapas Narkotika Samarinda Perkuat Sinergi dengan BPVP untuk Pembinaan Warga Binaan

Rabu, 8 Januari 2025 - 12:05 WIB

Lapas Narkotika Samarinda Tingkatkan Profesionalisme Petugas Melalui Program CORPU

Selasa, 7 Januari 2025 - 20:03 WIB

Kalapas Narkotika Samarinda Ikuti Coffee Morning Bersama Kadivpas Kaltim untuk Percepatan Rencana Kerja 2025

Senin, 6 Januari 2025 - 20:04 WIB

Apel Bersama Awal Tahun 2025, Menko Bidang Hukum, HAM, Imigrasi dan Pemasyarakatan Sampaikan 8 Misi Asta Cita

Jumat, 3 Januari 2025 - 14:00 WIB

Tingkatkan Sinergitas, Kepala BNN kota Samarinda sambangi Lapas Narkotika Samarinda

Kamis, 2 Januari 2025 - 16:38 WIB

Semangat Awal Tahun, Kalapas Narkotika Samarinda Pimpin Rapat Kerja Awal Tahun 2025

Selasa, 31 Desember 2024 - 13:05 WIB

Refleksi Akhir Tahun, Lapas Narkotika Samarinda Apresiasi Pegawai Berprestasi

Senin, 30 Desember 2024 - 22:33 WIB

Transformasi Struktural, Kemenkumham Beralih Jadi Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan: Theo Adrianus Hadiri Pelantikan Pejabat Baru

Berita Terbaru