Muhammadiyah Gresik Buka Suara soal Rembuk Indonesia Lebih Baik Tanpa 02

REDAKSI

- Redaksi

Senin, 12 Februari 2024 - 18:12 WIB

202,234 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wakil Ketua PDM Gresik Ainul Muttaqin. (Foto: Dok. Istimewa)

Wakil Ketua PDM Gresik Ainul Muttaqin. (Foto: Dok. Istimewa)

TLii | Gresik – Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Gresik buka suara soal rembuk bersama dengan tema Indonesia Lebih Baik Tanpa 02. Acara tersebut mengatasnamakan warga NU dan Muhammadiyah Gresik.
Wakil Ketua PDM Gresik Ainul Muttaqin menegaskan, Muhammadiyah tidak berpolitik praktis. Selain itu, Muhammadiyah tidak memihak kepada paslon tertentu di Pilpres 2024.

“Dapat kami tegaskan melalui sikap Persyarikatan Muhammadiyah bahwa Persyarikatan Muhammadiyah menyatakan dengan tegas tidak memihak ke salah satu pasangan calon presiden dan wakil presiden. Muhammadiyah menjaga jarak yang sama,” kata Ainul Muttaqin dalam keterangan tertulis yang diterima detikJatim, Senin (12/2/2024).

Ainul melanjutkan, Muhammadiyah mendorong pemilu yang jujur dan adil serta menghasilkan pemimpin terbaik.

Baca Juga :  Ini Strategi Pengamanan Polda Sulteng, untuk Pilkada Damai 2024

“Muhammadiyah mendorong pemilu yang Jurdil (Jujur dan adil) sehingga terpilih pemimpin yang amanah dan bisa membawa kemaslahatan Bangsa dan negara Republik Indonesia yang lebih baik,” tegasnya.

Dirinya juga memastikan tidak ada kader Muhammadiyah yang terlibat dalam acara itu. Sebab, gerakan itu hanya diikuti oknum-oknum tidak bertanggungjawab.

“Pimpinan Daerah Muhammadiyah kabupaten Gresik menyatakan tidak ada kader Muhammadiyah yang mengikuti kegiatan tersebut,” tandasnya.

Diberitakan sebelumnya, warga NU dan Muhammadiyah di Gresik menggelar rembuk bersama menyikapi Pilpres 2024, Sabtu (10/2). Acara rembuk tersebut mengambil tema Indonesia Lebih Baik Tanpa 02.

Muhammad Nur Rahman, inisiator rembuk warga NU dan Muhammadiyah mengatakan tujuan acara ini untuk menyikapi politik nasional. Sekaligus sebagai keprihatinan atas memudarnya etika berbangsa dan bernegara yang dilakukan sejumlah elit yang semuanya bersumber dari dalam istana negara.

Baca Juga :  Detik-detik Kecelakaan Tewaskan Anggota DPRD Jabar di Tol Cipali

Rembuk yang dilakukan mengambil tema Indonesia Lebih Baik tanpa 02. Ini karena paslon capres-cawapres 02 Prabowo-Gibran dianggap merepresentasikan kekuatan antireformasi.

“Kami mengambil tema Indonesia Lebih Baik Tanpa 02, karena kami menganggap pasangan Prabowo dan Gibran dalam Pilpres 2024 ini adalah representasi dari bersatunya kekuatan antireformasi dan antidemokrasi yang ingin melanggengkan kekuasaan dan politik dinasti,” terang Rahman dalam keterangan resminya yang diterima detikJatim, Sabtu (10/2).

Faiq Azmi – detikJatim

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Desa Mesjid Tuha Lakukan Pemotongan Pohon Puluhan Tahun, Pihak PLN Turut Dampingi
Kapolres Pidie Jaya Hadiri Penutupan Seleksi MTQ 2025 Wujud Komitmen Dukung Generasi Qur’ani yang Unggul dan Berakhlak
Hangatkan Kebersamaan, Polres Pidie Jaya Gelar Halal Bihalal Penuh Makna
Kanwil Ditjenpas Sumut Bersinar di IPPAFest 2025: Raih Dua Penghargaan Bergengsi
Borong Penghargaan, Kanwil Ditjenpas Sumut Mendapatkan 2 Piagam Sekaligus di Penutupan IPPAFest 2025
Program Pembinaan Kemandirian WBP Berhasil Mendapatkan Perhatian , Lapas Pancur Batu Terima Pesanan Puluhan Kursi
TAMPILKAN PRODUK UNGGULAN, HASIL KARYA WBP LAPAS PEREMPUAN MEDAN HABIS  TERJUAL DI IPPAFEST 2025
Ini Profil Penyanyi Viral di TikTok! Lagu Poso “Magonu Mawoku”

Berita Terkait

Senin, 28 April 2025 - 11:00 WIB

Bireuen Gelar Pelatihan Kelas Ibu Hamil untuk Cegah Stunting

Minggu, 27 April 2025 - 21:18 WIB

Ketua Majelis Rakyat Aceh Usulkan Qanun Pengendalian Jaringan Informasi dan Media Digital Berbasis Syariat Islam di Seluruh Wilayah Aceh

Minggu, 27 April 2025 - 19:27 WIB

Desa Mesjid Tuha Lakukan Pemotongan Pohon Puluhan Tahun, Pihak PLN Turut Dampingi

Minggu, 27 April 2025 - 18:55 WIB

Distribusikan Air Bersih ke Pulau Terluar, Pj Walikota Langsa Serahkan 2 Unit Kapal

Minggu, 27 April 2025 - 15:28 WIB

Bupati Pidie Jaya Resmi Membuka Muscab ke-V Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Kabupaten Pidie Jaya

Minggu, 27 April 2025 - 13:04 WIB

Kapospampol Blangpegayon Dampingi Petugas PPL dalam Revitalisasi Gapoktan Desa Kute Bukit Gayo Lues 

Sabtu, 26 April 2025 - 21:23 WIB

Pastikan Makanan Siswa Berkualitas, Kodim 0104/Atim Tinjau Pelaksanaan Program MBG

Sabtu, 26 April 2025 - 21:05 WIB

Pengurus Wilayah HIMPAUDI Aceh Resmi Dilantik, Siap Dorong Kepemimpinan Menuju Organisasi Mandiri dan Bermartabat

Berita Terbaru

HUKUM & KRIMINAL

Polsek Medan Area Tangkap dan Tindak Tegas Pelaku Pencurian Mesin Kopi

Senin, 28 Apr 2025 - 09:25 WIB