Bawaslu Kota Langsa Gelar Apel Siaga Pengawasan Pemilu 2024

Zul

- Redaksi

Minggu, 11 Februari 2024 - 12:49 WIB

20207 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua Bawaslu Kota Langsa memimpin Apel Siaga Pengawasan Pemilu Serentak Tahun 2024 di Lapangan Kebun Lama, yang diikuti Bawaslu, Panwascam, PKD, PTSP, jajaran Skretarian Panwaslu Kecamatan Se-Kota Langsa dan Satpol PP Kota Langsa

TIMELINES INEWS | LANGSA

Kota Langsa – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Langsa menggelar Apel Siaga Pengawasan Pemilu Serentak Tahun 2024 di Lapangan Kebun Lama, Jalan Podok Pabrik, Kecamatan Langsa Lama, Kota Langsa, Minggu (11/2/2024).

Ketua Bawaslu Kota Langsa, Taufiqurrahman selaku pemimpin apel menyampaikan, rasa syukur atas kehadiran Pengawas Pemilu se-Kota Langsa di Apel Siaga tersebut, sebagai pesan kepada seluruh masyarakat dan merupakan bukti kesiapan untuk mengawal demokrasi.

“Dengan berdasarkan ketentuan aturan dan regulasi serta koordinasi antar pengawas baik itu tingkat TPS, Gampong (Desa), Kecamatan, maupun Kabupaten/Kota, kita telah disumpah dan disaksikan oleh Allah SWT, untuk menjalankan tugas dengan tanggung jawab sebagai Pengawas Pemilu,” kata Taufiq.

Baca Juga :  BNNP Aceh Launching Sahabat Pencegahan Narkoba Di Kota Langsa

Foto bersama Bawaslu Kota Langsa bersama peserta Apel Siaga Pengawasan Pemilu Serentak Tahun 2024

Taufiqurrahman mengungkapkan, melalui momentum Apel Siaga itu, pihaknya dengan penuh kesadaran dan tanggung jawab sebagai pemegang peran penting dalam memastikan kelancaran dan keberhasilan proses demokrasi di Negara tercinta.

“Sebagai garda terdepan dalam menjaga integritas Pemilu, kita memiliki tanggung jawab besar untuk memastikan bahwa setiap tahapan berlangsung dengan adil, transparan dan damai,” ungkap Ketua Bawaslu.

Peserta Apel Siaga Pengawasan Pemilu Serentak Tahun 2024

Satpol PP bertindak selaku Komandan Apel dan peserta Apel Siaga Pengawasan Pemilu Serentak Tahun 2024

Dirinya juga berpesan kepada seluruh jajaran Bawaslu agar tetap terus menjaga netralitas, integritas, serta profesionalitas baik dalam setiap tindakan dan keputusan yang diambil.

“Masa tenang merupakan momen krisis dimana stabilitas dan keamanan Negara dapat terancam jika tugas kita tidak dijalankan dengan baik,” jelas Taufiqurrahman.

Baca Juga :  DPD IKAN Kota Langsa Raker Persiapan Proker Tahun 2023-2024

Taufiq mengingatkan agar harus waspada dan siap terhadap berbagai bentuk pelanggaran yang mungkin terjadi, seperti penyebaran berita hoaks, intimidasi ataupun upaya manipulasi lainnya yang dapat mengganggu proses pemilihan nanti.

“Apabila ditemukan atau ada laporan pelanggaran, kita harus siap bertindak cepat dan tegas menanggapi sesuai dengan hukum dan prosedur yang berlaku,” ujarnya.

Tampak hadir dalam kegiatan apel siaga tersebut, Ketua Bawaslu Kota Langsa Taufiqurrahman, Koordinator Divisi Penyelesaian Sengketa dan Penanganan Pelanggaran, Marida Fitriani, Koordinator Divisi (Kordiv), Hukum, Pencegahan, Partisipasi Masyarakat dan Humas (HP2H) Bawaslu Kota Langsa, Sri Wahyuni, Panwascam, PKD, PTPS, jajaran Sekretariat Panwaslu Kecamatan se-Kota Langsa dan Satpol PP Kota Langsa.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Lepas Sambut Dandim 0104/Aceh Timur Berlangsung Hangat
Pj Walikota Langsa Sidak OPD di Hari Pertama Kerja Pasca Libur Hari Besar
Pj Walikota Langsa Bersama Forkopimda Kunjungi Pos Pengamanan Idul Fitri 2025
Pawai Takbir 1 Syawal 1446 H di Kota Langsa Berlangsung Meriah
Semangat Ramdhan, Korwil I HIMAPOLINDO Kota Langsa Berbagi Takjil Gratis
Eratkan Silaturahmi, DPD II Partai Golkar Kota Langsa Gelar Temu Ramah Bersama Insan Pers
Kapolres Langsa Serahkan Dua Kaki Palsu Gratis Buatan Ipda M. Safi’i
MPC Pemuda Pancasila Kota Langsa Santuni Anak Yatim dan Bagi Takjil pada Masyarakat

Berita Terkait

Sabtu, 12 April 2025 - 23:50 WIB

33 Pegawai Dinas SDA, Bina Marga, dan Bina Konstruksi Deli Serdang Resmi Pindah Tugas ke Satpol PP

Sabtu, 12 April 2025 - 22:08 WIB

Tegaskan Pentingnya Menjaga Integritas dan Loyalitas, Kalapas Narkotika Samarinda Pimpin Apel Pagi

Sabtu, 12 April 2025 - 20:40 WIB

Petugas Customer Service Mobile (CSM) Berbusana Adat Sambut Penumpang di Terminal Penumpang Bandar Deli Pelabuhan Belawan

Sabtu, 12 April 2025 - 20:32 WIB

Lepas Sambut Dandim 0104/Aceh Timur Berlangsung Hangat

Sabtu, 12 April 2025 - 16:39 WIB

Kolonel Ali Imran Pimpin Sertijab Dandim Aceh Timur dan Gayo Lues

Sabtu, 12 April 2025 - 13:33 WIB

Unit Reskrim Polsek Medan Timur Berhasil Amankan Tiga Pelaku Penganiayaan yang Viral di Media Sosial

Sabtu, 12 April 2025 - 10:42 WIB

Polri Kirim Tim Medis ke Myanmar, Layani Lebih dari 1.100 Korban Gempa

Sabtu, 12 April 2025 - 08:39 WIB

Bukti Nyata,Kapolres Pematangsiantar Pimpin Penangkapan Penjual Sabu di Jalan Nagur

Berita Terbaru

ACEH

Lepas Sambut Dandim 0104/Aceh Timur Berlangsung Hangat

Sabtu, 12 Apr 2025 - 20:32 WIB