TIMELINES INEWS>>Banda Aceh, 10 Januari 2024 – Harga ikan tongkol di Banda Aceh mengalami penurunan drastis seiring dengan meningkatnya jumlah tangkapan nelayan dalam beberapa hari terakhir. Ikan tersebut kini dijual dengan harga berkisar antara Rp 3.000 hingga Rp 4.000 per kilogram.
Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Provinsi Aceh, Aliman, menjelaskan bahwa penurunan harga ikan tongkol disebabkan oleh jumlah tangkapan yang jauh lebih besar dari biasanya, sehingga tidak semua dapat terserap oleh pasar, terutama yang berjenis deho. Pernyataan tersebut disampaikan Aliman kepada wartawan pada Rabu (10/1/2024).
Aliman menambahkan bahwa harga ikan tersebut dapat menjadi lebih rendah lagi jika kualitasnya kurang memadai. Pihaknya telah melakukan pemantauan terhadap hasil tangkapan nelayan di Pelabuhan Perikanan Samudera (PPS) Kutaraja di Lampulo, Banda Aceh.
Berdasarkan hasil pantauan, Aliman menyebutkan bahwa kapal nelayan yang berlabuh di PPS rata-rata membawa pulang ikan mencapai 100 ton. Pasokan ikan tongkol di Aceh mencatat lonjakan yang signifikan.
“Baik pasar lokal untuk konsumsi rumah tangga maupun kebutuhan unit pengolahan ikan yang menggunakan bahan baku ikan tongkol tidak mampu menyerap seluruhnya,” jelas Aliman.
Aliman juga mengakui telah melakukan pemantauan terhadap cold storage di pelabuhan tersebut dan menyatakan bahwa semua fasilitas tersebut sudah penuh.
“Sementara itu, harga ikan jenis lain seperti ikan tuna, cakalang, kembung, dencis, dan dungon masih tetap normal. Harganya relatif stabil,” tambah Aliman.
Ia menegaskan bahwa melimpahnya hasil tangkapan tidak hanya terjadi di Aceh, tetapi juga di beberapa daerah lain di Indonesia. Beberapa lokasi cold storage juga dilaporkan sudah dipenuhi oleh ikan tongkol tersebut.|| Haikal